Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ramai ubah lagu untuk sang 'Prabu'

Ramai ubah lagu untuk sang 'Prabu' Pengambilan nomor urut Pilpres 2014. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Semarak perhelatan Pilpres 2014 nyatanya juga menjadi ajang unjuk gigi para musisi. Mereka tak segan beradu aksi guna menarik simpati.

Tidak hanya itu, mereka bahkan tidak sungkan mengumumkan kepada khalayak bahwa mendukung pasangan capres dan cawapres jagoannya. Sebagai wujud kecintaan para musisi tersebut, mereka mengeluarkan segala kreativitas. Banyak lagu yang dibuat maupun diubah liriknya.

Banyak lagu yang dibuat para musisi berbagai jenis musik maupun kelas itu yang menjadi 'hits'. Bahkan tak sedikit pula yang meletakkan ideologi bermusiknya dalam dukungannya ini.

Meski banyak karya lagu dukungan capres-cawapres jadi andalan, nyatanya ada saja yang kena batu sandungan dalam karir bermusiknya. Akibatnya, mereka mendapat cercaan berbagai kalangan. Namun, itu hanya segelintir cerita saja.

Dalam tematik merdeka.com bertema 'Deretan musisi di panggung politik Pilpres', berikut beberapa lagu yang diubah liriknya demi gaet dukungan:

Ahmad Dhani ubah lirik We Will Rock You

Musisi Ahmad Dhani belakangan menjiplak Queen berjudul 'We Will Rock You' guna kepentingan kampanye Prabowo-Hatta. Namun belakangan, lagu itu dirundung masalah karena dalam video klip Dhani dikecam berpenampilan ala pentolan Nazi.

Tidak hanya itu, Dhani juga alami kecaman lantaran mengubah lagu 'We Will Rock You' oleh Queen tanpa izin. Bahkan Gitaris Queen yang juga pencipta lagu tersebut, Brian May membenarkan tidak ada izin soal penggunaan lagunya yang dipakai Ahmad Dhani dkk dalam video klip tersebut.

Dalam lagu tersebut, lirik 'We will, we will, rock you!' diubah Dhani menjadi "Prabowo-Hatta". Setelah itu, tiga jebolan Indonesia Idol, yaitu Virzha, Husein, dan Nowela bernyanyi bergantian hingga akhir video. "Indonesia bangkit! Siapa lagi yang bisa membawa Indonesia bangkit dari keterpurukan. Siapa lagi kalau bukan kita," bunyi salah satu baris lirik gubahan Dhani.

Namun, kini video tersebut sudah dihapus oleh pihak Youtube. Alasannya, karena video itu Dhani menggunakan lambang Nazi.

Lagu Wali Cari Jodoh digubah jadi Cari Presiden

Dalam lagu 'Cari Presiden' yang merupakan gubahan lagu Band Wali ini dirasa cocok dipakai untuk kampanye. Lagu itu judul aslinya adalah 'Caroi Jodoh', namun diubah oleh beberapa artis Nagaswara.

Pada lagu 'Cari Presiden' ini Wali memang tidak ikut menyanyikan. Namun, beberapa musisi ternama nyatanya ikut nyanyikan lagu dukungan kepada Jokowi ini.

Seperti pada reff lagu itu, pada lagu asli, liriknya yakni "Ibu-ibu bapak-bapak siapa yang punya anak bilang aku aku yang tengah malu sama teman-temanku karna cuma diriku yang tak laku-laku".

Namun semua itu dirombak pada lagu 'Cari Presiden'. "Ibu-ibu, bapak-bapak, teman-teman telah kutemukan pemimpin dambaan, sederhana dan mendengar, selalu merakyat dialah Jokowi"

Ubah lirik lagu Chrisye

Tidak hanya para musisi yang 'nimbrung' dalam perhelatan Pilpres 9 Juli nanti. Para komedian dan pelawak nyatanya turut aktif mendukung pasangan capres dan cawapres tertentu.

Para komedian dan pelawak, seperti Cak Lontong, Denny P Project dan Mc'danny lakukan. Tidak hanya menghibur lewat canda saja, mereka bahka rela menyanyikan lagu buat Jokowi-Jusuf Kalla.

Sebenarnya mereka tidak menciptakan lagu. Namun, dengan modal mengubah lirik semua rasanya terdengar merdu. Lagu yang mereka ubah itu milik Almarhum Chrisye berjudul 'Aku Cinta Dia' menjadi 'Kawan Bukan Lawan'.

Berikut lirik 'Kawan Bukan Lawan' yang dibawakan Cak Lontong, Denny P Project dan Mc'danny.

saat dia berjalan turun kelapangan

gaya blusukan

tersita pandanganku hingga ku terpesona

siapakah dirinya hatiku ingin tahu

segera...

?

siapakah dirinya siapa namanya

joko widodo

kuingin berkenala terimalah salamku

kuingin bersamanya membawa bangsa ini bersama

kawan jokowi...

?

jokowi dan jk

kami lawan bukan lawan

optimis bergerak

indonesia indonesia hebat

?

jokowi dan jk

kami lawan bukan lawan

optimis bergerak

indonesia indonesia hebat

?

jokowi dan jk

kami lawan bukan lawan

optimis bergerak

indonesia indonesia hebat

?

jokowi dan jk

kami lawan bukan lawan

optimis bergerak

indonesia indonesia hebat

Radja gubah lagu Pacarku jadi Prabowo jadi presiden.

Band yang dipelopori Ian Kasela dan Moldy ini mengaku mendukung majunya Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dalam perhelatan Pilpres 2014 ini. Sebagai musisi mereka pun ikut aktif mengkampanyekan keduanya.

Hidup dalam dunia kreatif, Radja pun tak mau ketinggalan seperti musisi lainnya. Mereka juga punya lagu andalan untuk pasangan nomor urut 1 itu.

Radja tampaknya tak perlu repot membuat lagu baru. Mereka cukup mengubah lirik lagu andalannya berjudul 'Pacarku' menjadi 'Prabowo jadi presiden'.

"Ayo semua pilih bersama, pemimpin kita Prabowo dan Hatta (2x). Garuda lambang negara ku, merah putih itu bendera ku. Prabowo itu presiden ku, Hatta Rajasa itu wakil presidenku," begitu cuplikan lirik lagu kampanye Radja untuk Prabowo-Hatta. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Goyangan Ayu Ting Ting Meriahkan Pesta Rakyat Prabowo-Gibran di Bundaran HI
FOTO: Goyangan Ayu Ting Ting Meriahkan Pesta Rakyat Prabowo-Gibran di Bundaran HI

Ribuan warga memadati panggung pesta rakyat untuk menyambut pelantikan Prabowo-Gibran. Acara ini turut dimeriahkan penampilan Ayu Ting Ting.

Baca Selengkapnya
Heboh Capres Prabowo Subianto Buka Baju di Atas Panggung Saat Konser Dewa19, Langsung Tos Tangan ke Ahmad Dhani
Heboh Capres Prabowo Subianto Buka Baju di Atas Panggung Saat Konser Dewa19, Langsung Tos Tangan ke Ahmad Dhani

Calon presiden nomor urut satu, Prabowo Subianto hadir dalam acara konser Dewa 19, ikut nyanyi di atas panggung dan membuka bajunya untuk dilempar ke penonton.

Baca Selengkapnya
Momen Ribuan Orang Kumpul dalam Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Cirebon
Momen Ribuan Orang Kumpul dalam Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Cirebon

Berbagai cara relawan untuk memperkenalkan jagoannya di Pilpres 2024. Salah satunya dengan menggelar pesta rakyat yang dilakukan relawan Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
FOTO: Deretan Selebriti yang Ikut Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK
FOTO: Deretan Selebriti yang Ikut Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK

Sejumlah artis dan Influencer hadir dalam acara kampanye akbar pasang capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di GBK.

Baca Selengkapnya
Puluhan Ribu Warga Magelang Kumpul di Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud
Puluhan Ribu Warga Magelang Kumpul di Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud

Pesta rakyat ini menghadirkan sejumlah artis Tanah Air

Baca Selengkapnya
VIDEO: SBY Nyanyi Bikin Prabowo & AHY Asyik Goyang, Semua Tamu Rapimnas Joget
VIDEO: SBY Nyanyi Bikin Prabowo & AHY Asyik Goyang, Semua Tamu Rapimnas Joget

Rapimnas Demokrat ditutup dengan nyanyian SBY, yang membuat seluruh tamu bergoyang

Baca Selengkapnya
Deretan Artis Jajal Peruntungan di Pilkada 2024, Pedangdut sampai Pelawak
Deretan Artis Jajal Peruntungan di Pilkada 2024, Pedangdut sampai Pelawak

Artis-artis tanah air yang turut beradu nasib maju di Pilkada 2024. Mereka siap bersaing dan beradu gagasan dengan para penantangnya

Baca Selengkapnya
Prabowo saat Orasi di GBK: Kalian ke Sini Mau Lihat Pak Gemoy Joget
Prabowo saat Orasi di GBK: Kalian ke Sini Mau Lihat Pak Gemoy Joget

PRatusan ribu massa pendukung memadati SUGBK, Senayan, Jakarta untuk hadiri kampanye akbar Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Meriahnya Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Padang, Penampilan Band Souljah Hibur Ribuan Penonton
Meriahnya Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Padang, Penampilan Band Souljah Hibur Ribuan Penonton

Sahabat Ganjar Pranowo sukses menggelar pesta rakyat di Kota Padang,

Baca Selengkapnya
'Runkad' Bikin Suasana Istana 'Pecah', Jokowi, Jenderal TNI-Polri, Menko Luhut Hingga Pasukan Upacara Asyik Goyang
'Runkad' Bikin Suasana Istana 'Pecah', Jokowi, Jenderal TNI-Polri, Menko Luhut Hingga Pasukan Upacara Asyik Goyang

Saat membawakan lagu berjudul 'Runkad', Putri berhasil membuat suasana Istana yang awalnya hening langsung pecah.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Istana Pecah Terungkad-rungkad, Jokowi dan Jenderal TNI Polri Bergoyang Curi Perhatian
VIDEO: Momen Istana Pecah Terungkad-rungkad, Jokowi dan Jenderal TNI Polri Bergoyang Curi Perhatian

Presiden Jokowi memimpin rangkaian upacara perayaan HUT RI ke-78 di Istana Negara pagi ini.

Baca Selengkapnya
Gibran Belum Move On dari Acara Kampanye di Semarang: Kreatif dan Epik!
Gibran Belum Move On dari Acara Kampanye di Semarang: Kreatif dan Epik!

Paslon nomor urut 02 berparade diiringi lagu 'oke gas' andalah joget gemoy Prabowo.

Baca Selengkapnya