Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ridwan Kamil masih berharap PDIP gabung koalisi untuk Pilgub Jabar

Ridwan Kamil masih berharap PDIP gabung koalisi untuk Pilgub Jabar Ridwan Kamil datangi Kantor DPP PDIP. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Bakal Cagub Jabar Ridwan Kamil intens berkomunikasi dengan PDIP di beberapa hari terakhir jelang pendaftaran. Hal ini memunculkan wacana bergabungnya PDIP ke partai koalisi. Padahal empat partai yang tergabung dalam partai koalisi pengusung Ridwan Kamil sudah memiliki total 24 kursi. Jumlah ini sudah cukup untuk mengusung calon.

Pria yang akrab disapa Emil ini mengaku jika langkahnya berkomunikasi dengan PDIP sudah diketahui oleh partai koalisi. Sehingga tidak menjadi persoalan di tubuh partai koalisi.

"Proses komunikasi ini sudah diketahui oleh partai koalisi ya. Sudah dipahami oleh Nasdem, PPP, PKB, Hanura dan lain sebagainya," ujar pria yang akrab disapa Emil ini kepada wartawan di Pendopo Kota Bandung, Jumat (5/1).

Namun demikian, Emil mengatakan, dirinya belum bisa memastikan terkait bergabungnya PDIP ke Partai Koalisi. Sebab hingga saat ini masih dalam tahap pembicaraan di level ketua umum.

Emil menaruh harapan besar PDIP dapat bergabung dengan Partai Koalisi. Dengan adanya dukungan dari PDIP, akan menambah dukungan pencalonanya di Pilgub Jabar. Pertemuannya dengan pengurus PDIP di kantor DPP pada Rabu (3/1) lalu merupakan inisiatifnya menjalin komunikasi dengan partai besutan Megawati Sukarnoputri tersebut.

"Iya kan pada dasarnya seperti saya sampaikan bahwa banyak dukungan itu lebih baik daripada sedikit dukungan, kan begitu. Makanya kemarin itu membuka komunikasi, mencairkan suasana dan lain sebagainya. Dan posisi Saya ya menunggu," katanya.

Disinggung jika PDIP bergabung ke dalam partai koalisi, Emil tak menampik jika PDIP akan mengajukan wakil. Hal ini mengingat jumlah kursi PDIP yang memiliki jumlah kursi lebih banyak yakni 20 kursi.

Dia menyerahkan sepenuhnya kepada para ketua umum partai koalisi jika PDIP bergabung. Termasuk untuk penentuan sosok wakil. Hal ini mengingat masa pendaftaran Cagub dan Cawagub akan segera dibuka awal pekan depan.

"Kan Saya bilang sekarang sedang proses dibahas di level partai partai koalisi dan posisinya bukan gimana Saya lagi. Jadi sekarang tuh urusan pilgub Ridwan Kamil ini posisi pasif, berjodoh dengan siapa silahkan yang penting para ketua umum partai koalisi menyepakati dan mufakat. Jadi mau dijodohkan dengan siapa ya masih blank, tapi saya siap dijodohkan dengan siapapun," pungkasnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kata Ridwan Kamil soal Kabar Golkar dan Gerindra Pecah Kongsi di Pilgub Jakarta 2024
Kata Ridwan Kamil soal Kabar Golkar dan Gerindra Pecah Kongsi di Pilgub Jakarta 2024

Zulhas saat ditemui usai workshop dan Rakornas PAN mengatakan bahwa partainya berencana mengusung RK.

Baca Selengkapnya
Golkar: Ridwan Kamil Menyatakan Diri Lebih Condong ke Pilgub Jabar
Golkar: Ridwan Kamil Menyatakan Diri Lebih Condong ke Pilgub Jabar

Meski begitu,Ridwan Kamil mengaku, akan siap ditugaskan dimana saja oleh Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
PDIP Komunikasi dengan Ridwan Kamil soal Pilgub Jabar 2024
PDIP Komunikasi dengan Ridwan Kamil soal Pilgub Jabar 2024

PDIP masih menunggu internal Golkar apakah RK akan diusung di Pilgub Jakarta atau Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
PDIP Bongkar Ridwan Kamil Dirayu Capres Lain agar Tidak Berpasangan dengan Ganjar
PDIP Bongkar Ridwan Kamil Dirayu Capres Lain agar Tidak Berpasangan dengan Ganjar

Politikus Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Deddy Yevry Sitorus mengungkapkan Ridwan Kamil digoda Capres lain agar tidak berpasangan dengan Ganjar.

Baca Selengkapnya
PDIP Ingin PKB Dukung Ganjar Pranowo
PDIP Ingin PKB Dukung Ganjar Pranowo

PDIP Ingin terus mengumpulkan dukungan untuk Ganjar Pranowo. PKB juga masuk bidikan PDIP. Upaya merayu PKB tengah dilakukan.

Baca Selengkapnya
PDIP Coret Ridwan Kamil dari Kandidat Cawapres Ganjar, Golkar: Janur Kuning Belum Berkibar
PDIP Coret Ridwan Kamil dari Kandidat Cawapres Ganjar, Golkar: Janur Kuning Belum Berkibar

Waketum Partai Golkar Melchias Markus Mekeng masih meyakini jika Ridwan Kamil bakal terpilih menjadi cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Ganjar-RK Menguat, PAN: Golkar Punya Komitmen Bersama Prabowo, Pembahasan sudah Tahap Teknis
Ganjar-RK Menguat, PAN: Golkar Punya Komitmen Bersama Prabowo, Pembahasan sudah Tahap Teknis

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno meyakini komitmen Golkar masih bersama Gerindra dan PAN untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

Baca Selengkapnya
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar

Ketua DPD Ace Hasan Syadzily menginginkan agar Ridwan Kamil maju Pilkada Jabar.

Baca Selengkapnya
Nasib Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta atau Jabar Tergantung Rapat KIM
Nasib Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta atau Jabar Tergantung Rapat KIM

Eddy mengakui dinternal KIM belum menemui titik temu apakah akan memajukan RK di Jawa Barat ataukah di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Anies Ditinggal, Ridwan Kamil Duet dengan Kader PKS di Pilkada Jakarta?
Anies Ditinggal, Ridwan Kamil Duet dengan Kader PKS di Pilkada Jakarta?

Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus tengah mencari wakil untuk Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024. Salah satu calon wagub Jakarta yang beredar adalah dari PKS

Baca Selengkapnya
Golkar Bakal Putuskan Ridwan Kamil ke Pilgub Jabar atau Jakarta Dua Pekan Mendatang
Golkar Bakal Putuskan Ridwan Kamil ke Pilgub Jabar atau Jakarta Dua Pekan Mendatang

Partai Golkar masih menimbang sosok pilihan untuk maju Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Soal Pilgub Jakarta, Demokrat Sebut Golkar Belum Pasti Usung RK
Soal Pilgub Jakarta, Demokrat Sebut Golkar Belum Pasti Usung RK

Riefky menyebut, peluang berkoalisi dengan NasDem, PDIP hingga PKS masih terbuka lebar.

Baca Selengkapnya