Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ruhut yakin duet Jokowi-Pramono Edhie bisa TKO Prabowo

Ruhut yakin duet Jokowi-Pramono Edhie bisa TKO Prabowo Jokowi gelar pertemuan di Balai Kota. ©2014 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul tak khawatir partainya hanya mendapat 10 persen suara. Dengan perolehan suara itu, Demokrat bisa mencalonkan wakil presiden.

"Kami sekitar 10 persen, ada 3 pasang. Jokowi , ARB, dan Prabowo. Siapa tiga-tiga wapresnya? Belum tahu kan?" ujar Ruhut saat dihubungi, Kamis (10/3).

Dia menilai, Jokowi yang capres PDIP akan kesulitan jika melawan mantan tentara seperti Prabowo Subianto . Ruhut mencoba menawarkan pasangan Jokowi - Pramono Edhie sebagai pasangan yang ia nilai mampu menyaingi mantan Danjen Kopassus itu.

"Kami punya 11 capres, seandainya harus kami mengambil wapres, kan tinggal memilih ketiga capres ini. Kalau Pak Jokowi ngambil wapres bukan tentara, dia kalah dengan Prabowo. Dia bisa ambil dari kami Pramono Edhie ," kata dia.

Jika PDIP tak berminat untuk berkoalisi dengan Demokrat, Ruhut tak masalah. Masih ada capres lain seperti Prabowo. "Kalau dia tidak ambil, kita ke Prabowo masih punya kans untuk menang, wakilnya bisa Dahlan Iskan dan Gita Wirjawan ," tegasnya.

Topik pilihan: Quick Count Pemilu 2014 | KPU

Sementara untuk Aburizal Bakrie , Ruhut tidak terlalu antusias untuk berkoalisi dengan Golkar . Sebab, kata dia, ketokohan Ical juga harus dipertimbangkan.

"Kalau Ical, kita belum tahu. Dengan kemenangan Partai Golkar 14 persen, kharisma Ical harus dilihat. Prabowo lebih kuat, jarak mereka 11 persen ada 14, tinggal bagaimana Demokrat menentukan?" tutur dia.

Ihwal Demokrat yang bisa mengusung capres, menurut dia peluang itu masih terbuka. Apabila partai menengah seperti PAN, PKB mau bergabung kembali dengan Demokrat.

"Kami punya kans capres, kami 10 persen. Masih bisa jadi pimpinan koalisi, PKB dan PAN masih bisa ambil presiden dari kami. Tinggal wapresnya, mestinya Muhaimin. Tapi kita enggak tahu, PAN masih ada keinginan mengusung presiden sendiri," ujarnya.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Mengenang Momen Jadi Rival Jokowi: Kita Harus Memimpin Tanpa Dengki
Prabowo Mengenang Momen Jadi Rival Jokowi: Kita Harus Memimpin Tanpa Dengki

Jokowi mengirim utusan untuk mengajak rekonsiliasi, hingga akhirnya Prabowo masuk kabinet.

Baca Selengkapnya
Prabowo Puji Jokowi: Ilmunya Tinggi, Ubah Lawan jadi Kawan
Prabowo Puji Jokowi: Ilmunya Tinggi, Ubah Lawan jadi Kawan

Prabowo Subianto mengakui kehebatan Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'
Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'

Jokowi memberikan kenaikan pangkat secara istimewa kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo Puji Jokowi: Kita Tidak Pernah dalam Hati Saling Benci dan Mengejek
Prabowo Puji Jokowi: Kita Tidak Pernah dalam Hati Saling Benci dan Mengejek

Kendati berseberangan pada Pilpres 2014 dan 2019, Prabowo mengaku tak pernah menaruh rasa dendam kepada Jokowi.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Jokowi, Selipkan Doa Menyentuh
Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Jokowi, Selipkan Doa Menyentuh

Hari Ini, Jokowi berulang tahun ke-63 tahun. Sejumlah ucapan mengalir

Baca Selengkapnya
Prabowo: Saya Bukan Tukang Jilat, Dua Kali Dikalahkan Jokowi  Sedih Loh
Prabowo: Saya Bukan Tukang Jilat, Dua Kali Dikalahkan Jokowi Sedih Loh

Setelah terpilihnya Jokowi menjadi orang nomor satu di Indonesia, lalu mengajak Prabowo ke dalam susunan kabinet.

Baca Selengkapnya
Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih di KTT WWF, Tamu Negara Tepuk Tangan
Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih di KTT WWF, Tamu Negara Tepuk Tangan

Pernyataan Jokowi disambut Prabowo yang duduk di barisan terdepan dengan berdiri dari kursinya dan menyampaikan salam kepada hadirin.

Baca Selengkapnya
Info Terbaru: Luhut Diajak Prabowo untuk Masuk ke Pemerintahannya
Info Terbaru: Luhut Diajak Prabowo untuk Masuk ke Pemerintahannya

Luhut pun percaya Prabowo nantinya akan melanjutkan jerih payah Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam membawahi negara.

Baca Selengkapnya