Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saking akrabnya, pertemuan Ical-Prabowo ngomongnya lu gue

Saking akrabnya, pertemuan Ical-Prabowo ngomongnya lu gue Prabowo. ©2014 merdeka.com/muhammad lutfhi rahman

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie telah melakukan pertemuan dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto . Dalam pertemuan itu kemungkinan besar tak membahas soal capres dan cawapres untuk pilpres Juli nanti.

Ical mengatakan, pertemuan itu lebih bicara soal idealisme dan program membuat Indonesia lebih baik. Di sana, kata dia, juga dibicarakan dengan Prabowo soal Indonesia menuju kesejahteraan dan kemandirian.

"Indonesia mandiri, sejahtera, apa artinya Indonesia mandiri? Artinya Indonesia bisa membuat prioritas kebijakannya sendiri," ujar Ical usai melakukan pertemuan itu di kediamannya, Menteng, Jakarta, Selasa (29/4).

Ical tak menutup kemungkinan adanya koalisi bersama Gerindra dengan Golkar di pilpres nanti. Namun dia menegaskan, pembicaraan tadi belum sampai pasangan capres dan cawapres.

"Kita bicarakan cair seperti kata Pak Prabowo sangat terbuka, dari hati ke hati, ngomongnya enggak Pak Prabowo Pak Aburizal, tapi bang Ical, lu gue, gue gini lu gini. Sangking akrabnya, semua temen-temen juga kaget," kata dia.

Dia menilai, Prabowo sejauh ini masih sebagai capres Gerindra , begitu juga dirinya yang sampai hari ini masih capres Golkar. Sehingga tak ada pembahasan tentang siapa capres atau cawapres jika Gerindra-Golkar berkoalisi.

"Tidak ada pembahasan mengenai capres, enggak ada, memang Prabowo tetep capres, saya tetap capres, siapa tahu presiden bisa dua kan," tutur Ical.

Dia menambahkan, bisa saja nanti terjadi pasangan Prabowo-Ical di pilpres. Atau sebaliknya, Ical-Prabowo yang akan diusung dalam pilpres nanti. "Peluang bisa saja, bagaimana saja bisa, bisa bulak-balik bisa, orang lain bisa juga, tentu kalau disetujui, tapii jelasnya sangat terbuka," tegas dia.

Dia membantah pertemuan ini juga sebagai bentuk mundurnya Ical sebagai cawapres. "Aspirasi Gokar sama dengan aspirasi Gerindra , saya tidak mundur sebagai capres, Prabowo juga tidak mundur sebagai capres. Dua presiden tidak papa kan?" pungkasnya.

Pertemuan makan siang bareng ini berlangsung tertutup di ruang makan rumah Ical. Dalam jamuan makan siang ini, tampak hadir pula Sekjen Gerindra Ahmad Muzani , Waketum Gerindra Fadli Zon , Sekjen Golkar Idrus Marham dan Bendum Golkar Setya Novanto.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Akrab Puan Ngobrol Bareng Jokowi dan Prabowo Usai Upacara Hari Kesaktian Pancasila
Momen Akrab Puan Ngobrol Bareng Jokowi dan Prabowo Usai Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Momen ini terlihat usai Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Kesaktian Pancasila Kompleks Lubang Buaya Jakarta Timur, Selasa (1/10)

Baca Selengkapnya
Cak Imin Happy Ketemu Prabowo, Pengumuman PKB Gabung KIM Plus Tinggal Menghitung Waktu
Cak Imin Happy Ketemu Prabowo, Pengumuman PKB Gabung KIM Plus Tinggal Menghitung Waktu

Keputusan PKB bergabung dengan KIM Plus masih menunggu waktu

Baca Selengkapnya
Cak Imin-Prabowo Bertemu, PKB: Kita Bersinergi dengan Gerindra
Cak Imin-Prabowo Bertemu, PKB: Kita Bersinergi dengan Gerindra

Cak Imin menyampaikan komitmen PKB mensukseskan pemerintahan Prabowo ke depan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Akrab Duluan Ajak Anies Baswedan Salaman, Tawa Bersama Ganjar Pranowo
VIDEO: Prabowo Akrab Duluan Ajak Anies Baswedan Salaman, Tawa Bersama Ganjar Pranowo

Usai acara KPK memberikan jaket kepada tiga pasangan Capres dan Cawapres.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Cawapres Ditentukan Cak Imin
Prabowo: Cawapres Ditentukan Cak Imin

Prabowo menegaskan persoalan cawapres nantinya akan ditentukan oleh Cak Imin bersama PKB. Dengan catatan, terlebih dahulu didiskusikan bersama.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Salaman dengan Prabowo, Capres Anies: Kita Hangat Terus
VIDEO: Salaman dengan Prabowo, Capres Anies: Kita Hangat Terus

Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berjabat tangan dengan Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran

Baca Selengkapnya
VIDEO: Isi Pertemuan Ganjar Prabowo Erick dan Gibran, Semeja Saat Jemput Jokowi
VIDEO: Isi Pertemuan Ganjar Prabowo Erick dan Gibran, Semeja Saat Jemput Jokowi

Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, duduk bersama keempat tokoh itu adalah hal yang baik.

Baca Selengkapnya
Momen Prabowo Joget sampai Lompat-Lompat Usai Pidato Penetapan Nomor Urut Capres-Cawapres
Momen Prabowo Joget sampai Lompat-Lompat Usai Pidato Penetapan Nomor Urut Capres-Cawapres

Prabowo Subianto berjoget usai dihampiri calon wakil presiden Koalisi Perubahan Muhaimin Iskandar

Baca Selengkapnya
AHY Ungkap Alasan Prabowo-Gibran Irit Bicara di Kampanye Pilpres 2024
AHY Ungkap Alasan Prabowo-Gibran Irit Bicara di Kampanye Pilpres 2024

AHY berharap ruang perdebatan di masa kampanye ini tidak hanya sekadar hiburan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Luhut Pandjaitan
VIDEO: Luhut Pandjaitan "Gibran Ternyata Tangguh, Prabowo Makin Nyaman"

Luhut Pandjaitan bercerita isi pembicaraannya dengan Capres Prabowo Subianto yang datang menjenguk ke Singapura.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Terkesan Anies Mau Hadir di KPU, Singgung Ilmu Dimiliki Cak Imin
VIDEO: Prabowo Terkesan Anies Mau Hadir di KPU, Singgung Ilmu Dimiliki Cak Imin

Prabowo mengaku terkesan dengan kehadiran Anies Baswedan dan Cak Imin saat penetapan di KPU.

Baca Selengkapnya
FOTO: Keakraban Tiga Pasangan Capres Usai Bicara Korupsi di Indonesia, Momen Anies Salaman dengan Prabowo Menyita Perhatian
FOTO: Keakraban Tiga Pasangan Capres Usai Bicara Korupsi di Indonesia, Momen Anies Salaman dengan Prabowo Menyita Perhatian

Sebelumnya pada debat ketiga Capres yang digelar di Istora Senayan pada 7 Januari 2024 lalu, keduanya enggan berjabatan tangan.

Baca Selengkapnya