Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Satu TPS dihapus, jumlah DPT Pilgub Jateng turun

Satu TPS dihapus, jumlah DPT Pilgub Jateng turun Ilustrasi DPT Pemilu. ©2013 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Jumlah pemilih Pilgub Jateng 2018 mengalami penurunan. Dari Daftar Pemilih Sementara (DPS) mencapai 27.348.878 jiwa, kini jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) hanya tinggal 27.068.125 jiwa.

"Jumlah DPT Pilgub Jateng menurun ketimbang kondisi pendataan DPS. Sebab, ada sejumlah calon pemilih yang pindah alamat, kemudian meninggal dunia serta ada yang tidak bisa mengeluarkan surat keterangan pengganti e-KTP. Sehingga daftar mereka harus dikeluarkan dari DPT," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum, Joko Purnomo, usai rakor penetapan DPT, Jumat (20/4).

Ia menegaskan, terdapat banyak calon pemilih yang hingga penetapan DPT tidak mendapat surat keterangan pengganti e-KTP. Unsur lain yang mempengaruhi penurunan DPT Pilgub, karena banyaknya kemunculan DPT ganda di sejumlah daerah.

Selain itu, ada penurunan jumlah tempat pemungutan suara (TPS) yang saat DPS masih terdapat 63.974 TPS. Kini tinggal 63.973 TPS. Sebabnya, ada satu TPS yang dihapus.

Joko mengungkapkan, penghapusan itu karena ada 400 narapidana yang menghuni Lapas Purwokerto, Kabupaten Banyumas terpaksa dicoret dari daftar pemilih tetap (DPT) Pilgub Jateng. Sebab, mereka tak ada satu pun yang mampu menunjukkan kelengkapan identitasnya sebagai pemilik hak suara.

Napi tersebut sebelumnya sempat didaftarkan di TPS 7 Lapas Baru Purwokerto. Namun, saat hendak dilakukan rekam data, setiap narapidana tidak bisa menunjukkan identitasnya. Menurut Joko, mereka saat ini dipastikan sudah dikeluarkan dari DPT.

"Nanti ada catatan khusus pemeliharaan DPT. Yang pasti mereka tidak bisa berpartisipasi dalam Pilgub nanti dan TPS di lapas dihapus," tegasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
DPT Pilkada Jateng Lebih Banyak dari Pilpres, Ini Rinciannya
DPT Pilkada Jateng Lebih Banyak dari Pilpres, Ini Rinciannya

KPU Jateng resmi menetapkan 28.427.616 daftar pemilih tetap untuk Pemilihan Gubernur 2024.

Baca Selengkapnya
Miris, Pemilu Ulang di Jateng Sepi Peminat, Ini Sederet Faktanya
Miris, Pemilu Ulang di Jateng Sepi Peminat, Ini Sederet Faktanya

Minat warga untuk hadir di TPS untuk memberikan suara menurun.

Baca Selengkapnya
Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?
Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?

Jumlah TPS Pemilu 2024 penting untuk diketahui setiap warga yang hendak memberikan suaranya untuk pemilihan umum mendatang.

Baca Selengkapnya
Dalih Ketua KPU Depok soal Banyak TPS Kekurangan Surat Suara: Ada Salah Pengesetan
Dalih Ketua KPU Depok soal Banyak TPS Kekurangan Surat Suara: Ada Salah Pengesetan

Peristiwa kekurangan surat suara di sejumlah TPS di Depok jadi viral di media sosial

Baca Selengkapnya
106 Lokasi TPS di Demak Terendam Banjir, Pemilu Susulan Diusulkan Jadi Opsi
106 Lokasi TPS di Demak Terendam Banjir, Pemilu Susulan Diusulkan Jadi Opsi

Beberapa skenario muncul di antaranya menggelar pemilu susulan dan pemindahan lokasi TPS

Baca Selengkapnya
Tim Andika-Hendi Protes Soal TPS Lokasi Khusus di Pilgub Jateng karena Rawan Kecurangan
Tim Andika-Hendi Protes Soal TPS Lokasi Khusus di Pilgub Jateng karena Rawan Kecurangan

Adanya 103 TPS lokasi khusus tersebut berpotensi membuat proses pemilihan tidak memenuhi asas bebas dan rahasia dalam prinsip luber jurdil.

Baca Selengkapnya
Kubu Andika Hendi Sebut 103 TPS Khusus di Pilkada Jateng Rawan Kecurangan
Kubu Andika Hendi Sebut 103 TPS Khusus di Pilkada Jateng Rawan Kecurangan

TPS lokasi khusus tersebut berpotensi membuat proses pemilihan tidak memenuhi asas bebas dan rahasia.

Baca Selengkapnya
KPU Evaluasi Angka Partisipasi Pemilih Menurun di Pilgub Jakarta 2024
KPU Evaluasi Angka Partisipasi Pemilih Menurun di Pilgub Jakarta 2024

Menurut KPU ada kemungkinan penurunan partisipasi pemilih ketimbang Pemilihan Presiden (Pilpres).

Baca Selengkapnya
Heru Budi Soal Maju Pilgub Jakarta: Hari Esok Penuh Misteri, Biar Semesta yang Menjawab
Heru Budi Soal Maju Pilgub Jakarta: Hari Esok Penuh Misteri, Biar Semesta yang Menjawab

Heru Budi hingga saat ini belum memutuskan untuk maju di Pilgub Jakarta

Baca Selengkapnya