Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sekjen Golkar: Perang Opini Pilpres 2024 Sudah Dimulai

Sekjen Golkar: Perang Opini Pilpres 2024 Sudah Dimulai Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Letnan Jenderal TNI (Purn) Lodewijk Freidrich Paulus, menyebutkan perang opini untuk Pemilu Presiden 2024 sudah dimulai sejak sekarang. Sehingga partainya perlu melakukan penguatan untuk menjaga kader tetap solid.

"Kita melihat perseteruan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dengan PDI Perjuangan yang membuat Puan Maharani datang ke Semarang dan mengumpulkan seluruh kader tanpa mengikutsertakan Ganjar Pranowo yang merupakan kader PDI Perjuangan. Ini berdampak besar," kata dia saat kunjungan ke Padang dilansir Antara, Selasa (25/5).

Menurut dia persoalan yang terjadi di internal PDI Perjuangan diakibatkan media sosial dan survei sehingga Partai Golkar harus mengantisipasi hal itu.

Orang lain juga bertanya?

Ia menyatakan, sangat perlu dilakukan penguatan dan penggalangan opini kepada seluruh kader Partai Golkar agar tetap solid bekerja.

Hari ini mereka melakukan sosialisasi kepada kader partai untuk dapat menggunakan teknik yang benar dan memanfaatkan media untuk menggalang opini.

"Ini provinsi keenam yang kita datangi untuk sosialisasi partai yang muaranya adalah pemenangan partai di Pemilu 2024," kata dia.

Selain itu dia berharap DPD Partai Golkar Sumatera Barat agar menyelesaikan infrastruktur partai dan persiapan memenangkan pemilu nantinya.

"Kami berharap kader partai di Sumatera Barat bergerak dan bekerja keras untuk menang di tiga pemilu nantinya," kata dia.

Ketua DPD Golkar Sumatera Barat, Khairunnas, mengatakan, dari 19 kota dan kabupaten di Sumbar, Golkar telah menggelar Musda di 18 kota dan kabupaten.

"Kami targetkan Agustus ini selesai semua. Kita juga mempersiapkan saksi di 13 ribu Tempat Pemungutan Suara di pemilu nanti. Langkah ini sudah dimulai dari sekarang," kata dia.

Ia datang bersama Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurul Arifin, dan Ketua DPP Partai Golkar, Meutya Hafidz, yang disambut Khairunnas beserta jajaran DPD Golkar Sumatera Barat di Hotel Pengeran Beach Padang.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Munaslub Golkar, Upaya Ganggu Soliditas di Tikungan Terakhir
Munaslub Golkar, Upaya Ganggu Soliditas di Tikungan Terakhir

Munaslub Golkar dilakukan oleh Faksi Kecil yang bermain di tikungan terakhir jelang Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Megawati Wanti-Wanti Kader PDIP Waspada Perang Udara Lewat Survei hingga Medsos Jelang Pemilu 2024
Megawati Wanti-Wanti Kader PDIP Waspada Perang Udara Lewat Survei hingga Medsos Jelang Pemilu 2024

Megawati meminta semua kader PDI Perjuangan untuk turun ke akar rumput dan menyapa masyarakat secara langsung.

Baca Selengkapnya
Hasto Merasa Ada Intimidasi, Golkar: Emang Nomor 3 dan 1 Enggak Ada Unsur Pemerintahan?
Hasto Merasa Ada Intimidasi, Golkar: Emang Nomor 3 dan 1 Enggak Ada Unsur Pemerintahan?

Doli mengatakan, pihaknya pun memiliki bukti bahwa pasangan calon lain melakukan kecurangan.

Baca Selengkapnya
Golkar Bandingkan Penjajakan ke PDIP dan Gerindra: Akhirnya Pilih Prabowo
Golkar Bandingkan Penjajakan ke PDIP dan Gerindra: Akhirnya Pilih Prabowo

Golkar telah melakukan penjajakan koalisi dengan Partai Gerindra sudah lebih lama daripada penjajakan dengan PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya
Airlangga Klaim Deklarasi Dukung Prabowo Sesuai Permintaan Kader Golkar
Airlangga Klaim Deklarasi Dukung Prabowo Sesuai Permintaan Kader Golkar

Airlangga menekankan bahwa deklarasi kepada Prabowo merupakan permintaan jajaran partai.

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Golkar Akhirnya Dukung Prabowo, Bukan Ganjar Pranowo
Terungkap Alasan Golkar Akhirnya Dukung Prabowo, Bukan Ganjar Pranowo

Golkar mendukung Prabowo usai Airlangga menemui para ketua DPD seluruh Indonesia di Bali.

Baca Selengkapnya
Akui Komunikasi dengan Kubu AMIN, PDIP: Karena 02 Terlalu Yakin Satu Putaran
Akui Komunikasi dengan Kubu AMIN, PDIP: Karena 02 Terlalu Yakin Satu Putaran

Karena 02 terlalu yakin 1 putaran. Kami dengan 01 tidak yakin 1 putaran, pasti 2 putaran," kata Aria Bima

Baca Selengkapnya
Empat Penyebab Konflik Sosial di Pilkada 2024, Berikut Antisipasinya
Empat Penyebab Konflik Sosial di Pilkada 2024, Berikut Antisipasinya

Kemenko Polhukam melakukan pemetaan untuk mengantisipasi terjadinya konflik sosial tersebut.

Baca Selengkapnya
Isu Jokowi Bakal Masuk Struktural Golkar, PDIP Sebut Rumor Selama ini Terbukti
Isu Jokowi Bakal Masuk Struktural Golkar, PDIP Sebut Rumor Selama ini Terbukti

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menanggapi isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal jadi dewan pembina Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
TPN Ganjar-Mahfud Soroti Maraknya Kampanye Hitam Berupa Hoaks
TPN Ganjar-Mahfud Soroti Maraknya Kampanye Hitam Berupa Hoaks

TPN akan mengusulkan pada KPU dan Bawaslu membuat acara yang berisi tim sukses atau timses lintas paslon.

Baca Selengkapnya
Airlangga Terbitkan 1.040 Penugasan untuk Pilkada 2024
Airlangga Terbitkan 1.040 Penugasan untuk Pilkada 2024

Airlangga Terbitkan 1.040 Penugasan untuk Pilkada 2024

Baca Selengkapnya
Pernyataan Sikap Forum Pemred Sikapi Dinamika Politik jelang Pemilu 2024
Pernyataan Sikap Forum Pemred Sikapi Dinamika Politik jelang Pemilu 2024

Forum Pemred bersikap tentang dinamika politik jelang Pemilu 2024 yang semakin bergejolak.

Baca Selengkapnya