Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sekjen PKS perintahkan seluruh kadernya all out menangkan Gus Ipul

Sekjen PKS perintahkan seluruh kadernya all out menangkan Gus Ipul PKS dukung Gus Ipul. ©2018 Merdeka.com/Bruriy

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal DPP PKS Mustafa Kamal meminta seluruh kader di Jawa Timur bekerja secara militan untuk memenangkan calon gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) di Pilkada mendatang.

"Kami perintahkan seluruh struktur, dari DPW, DPD, DPC hingga DPRa sampai tingkat RT/RW untuk bekerja keras secara militan dan all out untuk memenangkan Gus Ipul dan pasangannya," kata Mustafa saat menerima Gus Ipul di DPP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

Mustafa mengingatkan kepada para kader PKS di seluruh Indonesia untuk selalu berdoa sebelum memulai kerja-kerja besar. "Kami berterima kasih kepada ulama dan kiai khususnya di Jawa Timur yang memberikan dukungan kepada kami," ungkap Mustafa.

Orang lain juga bertanya?

DPP PKS resmi memberikan dukungan kepada calon gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf. Dukungan kepada Gus Ipul ini diberikan lewat SK DPP PKS yang diserahkan langsung oleh Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PKS Suharna Surapranata.

sekjen pks mustafa kamal di kantor dpp pks

sekjen PKS mustafa kamal di kantor DPP PKS ©2018 Merdeka.com/humas DPP PKS

Dukungan PKS terhadap Gus Ipul adalah dukungan ketiga sepanjang keikutsertaan Gus Ipul dalam kontestasi Pilgub Jawa Timur. Sebelumnya, PKS sudah mendukung Gus Ipul saat pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur pada 2008, 2013 dan kini 2018.

Sementara itu, Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PKS Suharna Surapranata menjelaskan, PKS memiliki agenda perjuangan untuk membangun Indonesia dan berbagai wilayah yang dituangkan dalam Platform PKS.

Mantan menteri riset dan teknologi ini menjabarkan, falsalah Platform PKS diambil dari nilai-nilai kebangsaan dan bertujuan mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia.

"Platform ini menjadi pelopor perwujudan cita-cita bangsa Indonesia, salah satunya menghidupkan Indonesia Madani," ujar Suharna.

Suharna mengamanahkan gagasan besar PKS untuk bangsa itu kepada Gus Ipul agar bersama bisa memperjuangkan agenda kebangsaan dalam membangun Jawa Timur.

"Atas nama PKS menyerahkan kepada Gus Ipul untuk memperjuangkan agenda kebangsaan dan keutamaan bersama PKS untuk terlibat membangun Jatim," ujar Suharna.

Sebelumnya, dalam Konsolidasi Calon Kepada Daerah PKS se-Indonesia juga diserahkan Paltform PKS sebagai panduan dalam membangun daerah sesuai dengan cita-cita kebangsaan dalam UUD RI 1945, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI dan Pancasila.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman

Ultimatum Gus Imin memiliki konsikuensi tegas dari partai.

Baca Selengkapnya
Gus Ipul Sentil Cak Imin: Suara PKB Naik Bukan Kerja Ketumnya Saja, Tapi Ustaz dan Kiai
Gus Ipul Sentil Cak Imin: Suara PKB Naik Bukan Kerja Ketumnya Saja, Tapi Ustaz dan Kiai

Gus Ipul meminta PKB untuk tidak banyak ‘bermanuver’

Baca Selengkapnya
PKB Jateng Ngotot Usung Gus Yusuf di Pilgub, Cari Wakil yang Bisa Dongkrak Elektoral
PKB Jateng Ngotot Usung Gus Yusuf di Pilgub, Cari Wakil yang Bisa Dongkrak Elektoral

PKB Jateng bakal berkoalisi dengan Demokrat, PKS dan PPP, mengusung Muhammad Yusuf Qudlori atau Gus Yusuf

Baca Selengkapnya
Ma'ruf Amin: Yang Pilih Caleg PKB di Jatim, Wajib Dukung Luluk-Lukman
Ma'ruf Amin: Yang Pilih Caleg PKB di Jatim, Wajib Dukung Luluk-Lukman

Ma'ruf Amin mengajak para Kiai, Nyai, para santri dan seluruh kader PKB se-Jawa Timur untuk bekerja keras memenangkan pasangan Luluk-Lukmanul di Pilkada Jatim

Baca Selengkapnya
Gus Yusuf: Siapa pun Bersama PKB Menang Pilpres 2024
Gus Yusuf: Siapa pun Bersama PKB Menang Pilpres 2024

Gus Yusuf: Siapa pun Bersama PKB Menang Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
PKS Ingin Tunjukkan Siapapun yang Ingin Diusung Pilkada Jakarta Harus Gandeng Sohibul Iman
PKS Ingin Tunjukkan Siapapun yang Ingin Diusung Pilkada Jakarta Harus Gandeng Sohibul Iman

Sebagai partai pemenang di pileg 2024 PKS ingin kadernya menjadi cagub atau cawagub.

Baca Selengkapnya
PKS Serahkan Surat Rekomendasi Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur
PKS Serahkan Surat Rekomendasi Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur

Surat rekomendasi itu, diserahkan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu

Baca Selengkapnya
Konsolidasi di Markas PKB Jateng, Ahmad Luthfi Pamer Dukungan Jokowi
Konsolidasi di Markas PKB Jateng, Ahmad Luthfi Pamer Dukungan Jokowi

Pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen diusung dengan kekuatan besar sebab ada sembilan partai politik (parpol) dan lima partai nonparlemen.

Baca Selengkapnya
Tegas, PDIP Ultimatum Ketua DPC Mundur Jika Tak Bisa Menangkan Cagub Risma-Gus Hans
Tegas, PDIP Ultimatum Ketua DPC Mundur Jika Tak Bisa Menangkan Cagub Risma-Gus Hans

Said meminta seluruh kader partai bekerja keras memenangkan pasangan Risma-Gus Hans.

Baca Selengkapnya
PKB Pastikan Dorong Gus Yusuf Chudori di Pilgub Jateng: Tinggal Cari Wakilnya
PKB Pastikan Dorong Gus Yusuf Chudori di Pilgub Jateng: Tinggal Cari Wakilnya

Ketua DPW PKB Jawa Tengah itu secara otomatis sudah mendapatkan mandat dari partainya.

Baca Selengkapnya
Jejak Politik Gus Ipul Mensos Pengganti Risma Baru Dilantik Jokowi, Sedang Panas Seteru Lawan Cak Imin
Jejak Politik Gus Ipul Mensos Pengganti Risma Baru Dilantik Jokowi, Sedang Panas Seteru Lawan Cak Imin

Berikut jejak politik Gus Ipul Mensos pengganti Risma yang baru dilantik Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
LSI Sebut Elektabilitas Kaesang Tertinggi di Pilkada Jateng, PKB Tetap Usung Gus Yusuf
LSI Sebut Elektabilitas Kaesang Tertinggi di Pilkada Jateng, PKB Tetap Usung Gus Yusuf

Cak Imin menegaskan bahwa partainya tetap mengusung Ketua DPW PKB Jawa Tengah Yusuf Chudlori alias Gus Yusuf untuk maju pada Pilkada Jateng 2024.

Baca Selengkapnya