Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siap Bergabung Partai Politik, Ridwan Kamil Mengaku Masih Istikharah

Siap Bergabung Partai Politik, Ridwan Kamil Mengaku Masih Istikharah ridwan kamil. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan diri untuk bergabung dengan partai politik. Dia akan mengumumkannya pada pertengahan tahun depan.

Selama ini, pria yang akrab disapa Emil ini berkarir di dunia politik tanpa partai. Dua jabatan kepala daerah, Wali Kota Bandung dan saat ini Gubernur Jawa Barat diraih dengan status bukan kader partai manapun.

"Kalau lanjut gubernur juga periode kedua, mungkin posisinya sudah berpartai. Mungkin di 2022 mungkin akan saya sampaikan, istikharah mana yang pas dulu," kata Ridwan Kamil.

"Sekarang masih istikharah menganalisa yang pas buat sosok saya. (Keputusan pilihan) pertengahan 2022," imbuh dia.

Saat di singgung pernyataannya ini berkaitan dengan persiapan Pilpres 2024, Ridwan Kamil memilih menjawab normatif.

"PAN ngundang di Bali dan minggu depan PPP di semarang. Ya tentunya saya menghormati undangan dan memang tidak bisa dihindari ya karena acara politik acara partai politik selalu ada pertanyaan pertanyaan yang mengarah ke 2024," kata dia.

"Kemarin itu istilahnya bukan deklarasi (maju di Pilpres) tapi menjawab pertanyaan dan jawabannya sama, kalau takdirnya ada ya kenapa tidak, bismillah aja. Tapi kalau tidak ada, jadi gubernur saja sudah melebihi cita-cita saya," Ridwan Kamil melanjutkan.

Saat ini, dia fokus menjaga hubungan baik dengan berbagai partai Politik. Beberapa kali ia menggelar pertemuan dengan ketua umum. Di antaranya Agus Harimurti Yudhoyono, Airlangga Hartarto, hingga Zulkifli Hasan.

Tak hanya itu, ia pun mengaku berhubungan baik dengan sosok yang dianggap potensial maju dalam Pilpres, semacam Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Sandiaga Uno hingga Prabowo Subianto.

"Saya kan prinsipnya dalam politik harus menjaga hubungan baik ya ke semua pihak enggak pilih-pilih," kata dia.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masa Kecil Jualan Es Mambo, Sudah Besar Namanya Sering Masuk Bursa Pilpres
Masa Kecil Jualan Es Mambo, Sudah Besar Namanya Sering Masuk Bursa Pilpres

Sejak SD hingga SMA, sosok ini selalu populer sebagai sosok yang aktif dan cerdas.

Baca Selengkapnya
Pembelaan Ridwan Kamil Tak Nyoblos di Jakarta Sampai Singgung Jokowi
Pembelaan Ridwan Kamil Tak Nyoblos di Jakarta Sampai Singgung Jokowi

Ridwan Kamil tak mencoblos di Jakarta, dia beralasan kondisi seperti itu juga pernah dilakukan Jokowi.

Baca Selengkapnya
RK Masih Ber-KTP Jabar, Pengamat: Simbol Komunikasi Tak Hargai Pemilih Jakarta
RK Masih Ber-KTP Jabar, Pengamat: Simbol Komunikasi Tak Hargai Pemilih Jakarta

RK belum mengantongi KTP Jakarta. Sehingga dia harus mencoblos di daerah sesuai dengan alamat yang tertera pada KTP.

Baca Selengkapnya
Survei di Jabar Tinggi, Ridwan Kamil: Sekarang Enggak Usah Terlalu Ngomongin Elektabilitas
Survei di Jabar Tinggi, Ridwan Kamil: Sekarang Enggak Usah Terlalu Ngomongin Elektabilitas

Ridwan Kamil (RK) mengaku tidak ingin membicarakan terkait dengan elektabilitas atau survei.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Soal Peluang Jadi Cawapres: Belum Kelihatan Hilalnya
Ridwan Kamil Soal Peluang Jadi Cawapres: Belum Kelihatan Hilalnya

Ridwan Kamil akan melepas jabatan sebagai Gubernur Jawa Barat pada 5 September 2023.

Baca Selengkapnya
Diisukan Jadi Cawapres Ganjar, Pengamat Nilai Ridwan Kamil Tegak Lurus Dukung Prabowo
Diisukan Jadi Cawapres Ganjar, Pengamat Nilai Ridwan Kamil Tegak Lurus Dukung Prabowo

Ridwan Kamil dinilai akan tegak lurus dengan partai Golkar mendukung Prabowo.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil: Pilkada Jakarta Mau Lawan Dua atau Tiga Paslon Ayo Aja
Ridwan Kamil: Pilkada Jakarta Mau Lawan Dua atau Tiga Paslon Ayo Aja

Ridwan Kamil mengaku sudah memiliki banyak pengalaman dalam ikut kontestasi politik sebagai kepala daerah.

Baca Selengkapnya
Jika Kalah Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil akan Bisnis Kopi dan Skincare
Jika Kalah Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil akan Bisnis Kopi dan Skincare

Ridwan Kamil tidak mempermasalahkan lawan yang akan dia hadapi.

Baca Selengkapnya
Survei Poltracking: Erick Thohir Masuk Pilihan Cawapres Warga Jabar
Survei Poltracking: Erick Thohir Masuk Pilihan Cawapres Warga Jabar

Dia memaparkan, simulasi 11 nama cawapres menempatkan RK dengan elektabilitas 30,4 persen, Erick Thohir 14,5 persen, dan Muhaimin Iskandar 13,0 persen.

Baca Selengkapnya
Tarik Ulur Ridwan Kamil di Antara Jakarta dan Jabar
Tarik Ulur Ridwan Kamil di Antara Jakarta dan Jabar

Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dijagokan partai koalisi Indonesia Maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Tinggi, Emil Ikuti Mekanisme Partai untuk Maju Cawapres
Elektabilitas Tinggi, Emil Ikuti Mekanisme Partai untuk Maju Cawapres

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku bersyukur dirinya disebut memiliki elektabilitas tinggi sebagai calon wakil presiden (cawapres).

Baca Selengkapnya
Soal Kabar Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI, Golkar Lebih Pilih Jabar
Soal Kabar Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI, Golkar Lebih Pilih Jabar

RK sebagai calon tunggal untuk penugasan di Jabar. Sementara di Jakarta, RK bersama Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa

Baca Selengkapnya