Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei LSI Denny JA: Edy-Ijeck 45,5 persen, Djarot-Sihar 34,7 persen

Survei LSI Denny JA: Edy-Ijeck 45,5 persen, Djarot-Sihar 34,7 persen Survei LSI Denny JA Pilgub Sumut. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Lima hari menjelang pencoblosan Pilgub Sumut, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei terbaru. Pasangan nomor urut 1, Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas) dinyatakan unggul dari pasangan nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (Djoss).

"Pasangan Eramas mendapat dukungan 45,5% mengungguli pasangan Djoss yang mendapat dukungan 34,7%," kata peneliti senior LSI, Ruli Akbar, Jumat (22/6).

Dari hasil riset teranyarnya ini, LSI Denny JA mendapati konsistensi kenaikan pendukung kedua pasangan calon. Pasangan Eramas pada survei April 2018 dipilih 43,3% responden, mendapat peningkatan menjadi 45,5% pada Juni 2018. Pasangan Djoss juga meningkat dari 33,3% pada April 2018, menjadi 34,7% pada Juni 2018.

Pasangan Eramas didapati konsisten unggul di 8 Dapil, yakni Dapil 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7 dan 12. Sementara Djoss hanya di 4 Dapil, yaitu Dapil 8, 9, 10 dan 11.

Eramas unggul telak dengan dukungan kuat dari suku Jawa (64,2%) dan Melayu (79,3%) dan pemilih muslim (65,2%). Sementara Djoss dominan didukung suku Batak (51,6%), Nias (64,5%), pemilih Kristen Protestan (70,9%), dan pemilih dengan agama lainnya (72,5%).

Dari survei didapati pasangan Djoss memang lebih dikenal. Namun Eramas lebih disukai. "Dengan sisa waktu kurang dari seminggu menuju tanggal pencoblosan 27 Juni 2018, hasil survei ini sangat kecil peluangnya untuk berubah," kata Rully.

Pengumpulan data pada survei ini dilakukan pada tanggal 8-12 Juni 2018 dengan wawancara tatap muka terhadap 1.000 responden. Responden dipilih menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error survei ini +/- 3,16%.

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei SMRC 2 Minggu Jelang Pemilihan: Andika-Hendi 50,4%, Ahmad Lutfi-Taj Yasin 47%
Survei SMRC 2 Minggu Jelang Pemilihan: Andika-Hendi 50,4%, Ahmad Lutfi-Taj Yasin 47%

Hasil survei ini dipresentasikan Direktur Eksekutif SMRC, Deni Irvani, melalui kanal YouTube SMRC TV yang disiarkan pada Sabtu (16/11/2024).

Baca Selengkapnya