Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei Vox Populi: Ganjar Muncul Sebagai Pesaing Prabowo

Survei Vox Populi: Ganjar Muncul Sebagai Pesaing Prabowo Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Lembaga Survei Vox Populi Research Centre melansir hasil survei terbarunya mengenai elektabilitas para calon presiden 2024. Nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo muncul sebagai penantang kuat Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Dari hasil survei yang dilakukan, nama Prabowo Subianto masih menjadi yang terkuat sebagai calon presiden. Elektabilitas Prabowo Subianto berada di angka 18,6 persen. Usai Pemilu 2019, elektabilitas Prabowo nyaris tak tertandingi.

Di peringkat kedua, Ganjar Pranowo menempel ketat dengan selisih angka elektabilitas tidak terlalu jauh. Elektabilitas Ganjar Pranowo berada di angka 15,6 persen. "Tetapi kini Ganjar muncul sebagai penantang," ujar peneliti Vox Populi Dika Moehamad melalui keterangan tertulisnya, Selasa (9/6).

Selain Ganjar, Anies Baswedan dan Ridwan Kamil juga berada di papan atas elektabilitas calon presiden. Anies Baswedan berada di peringkat ketiga dengan elektabilitas 11,3 persen. Disusul Ridwan Kamil dengan 10,6 persen.

Pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2019 yakni Sandiaga Uno, berada di peringkat keempat dengan elektabilitas 9,3 persen. Nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berada di urutan kelima dengan elektabilitas 6,4 persen. Lebih tinggi dari elektabilitas Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang mencapai 5,1.

Tokoh lainnya adalah menteri BUMN Erick Thohir, ketua umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, dan Menko Polhukam Mahfud MD. Elektabilitas sang ketua umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono masih berada di angka 3 persen.

Jumlah sampel dalam survei ini adalah 1.200 responden. Pengambilan data dilakukan pada 26 Mei hingga 1 Juni 2020 dengan margin error ±2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Nama Ganjar di Survei Indikator Politik

anies baswedan dan ganjar pranowo

Survei Indikator Politik merilis persaingan ketat tingkat elektabilitas antara Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo di urutan kedua. Ganjar sukses menyalip Anies melalui isu virus Corona.

Ganjar mendapatkan torehan elektabilitas 11,8 persen karena dianggap mampu ‘memanfaatkan panggung’ menjadi citra positif. Sementara Anies turun menjadi 10,4 persen. Survei dilakukan 16-18 Mei.

Di urutan pertama masih ditempati Prabowo Subianto dengan 14,1 persen.

Pada tiga bulan lalu, atau tetapnya Februari, Indikator Politik juga telah memotret elektabilitas para calon kuat Pilpres 2024 itu.

Anies Baswedan masih di atas Ganjar Pranowo. Anies mendapatkan, 12,1 persen, sementara Ganjar hanya 9,1 persen.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, dalam dua bulan terakhir kepala daerah mendapatkan panggung karena penanganan Covid-19 tidak hanya dimonopoli oleh pemerintah pusat.

"Covid dapat mengubah peta elektoral karena menjadi lahan kepala daerah menunjukan taringnya," kata Burhanuddin dalam pemaparan survei secara daring, Minggu (7/6).

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Elektabilitas Prabowo Tertinggi, PPP Sebut Cawapres Ganjar Jadi Kunci Menangkan 2024
Elektabilitas Prabowo Tertinggi, PPP Sebut Cawapres Ganjar Jadi Kunci Menangkan 2024

Elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mampu menyalip Bacapres PDIP Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Ganjar Kembali ke Posisi Teratas, Parpol Pendukung Tancap Gas
Elektabilitas Ganjar Kembali ke Posisi Teratas, Parpol Pendukung Tancap Gas

Partai pendukung tancap gas untuk memenangkan Ganjar setelah tak lagi jabat Gubernur Jateng.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Indikator Politik: Prabowo Kalahkan Ganjar di Jateng
Survei Terbaru Indikator Politik: Prabowo Kalahkan Ganjar di Jateng

"Pak Prabowo sekarang yang lebih atas dari Pak Ganjar," kata Hendro Prasetyo.

Baca Selengkapnya
Survei Voxpopuli: Jika Head to Head, Prabowo Jauh Ungguli Ganjar
Survei Voxpopuli: Jika Head to Head, Prabowo Jauh Ungguli Ganjar

Jika disandingkan menjadi tiga capres, nama Prabowo juga tetap mengungguli Ganjar, dan Anies yang ada di posisi akhir.

Baca Selengkapnya
Prabowo Berpotensi Raup Suara Mayoritas di Jatim, Ini Alasannya
Prabowo Berpotensi Raup Suara Mayoritas di Jatim, Ini Alasannya

Prabowo disebut berpotensi meraup suara mayoritas di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Prabowo Segera Umumkan Cagub Jateng, Sekjen Gerindra: Kader Harus Siap
Prabowo Segera Umumkan Cagub Jateng, Sekjen Gerindra: Kader Harus Siap

Anggota Partai Gerindra harus selalu siap mematuhi keputusan Prabowo, termasuk terkait calon Gubernur Jateng yang mereka usung.

Baca Selengkapnya
PDIP: Elektabilitas Ganjar Unggul Seiring Literasi Politik Masyarakat Meningkat
PDIP: Elektabilitas Ganjar Unggul Seiring Literasi Politik Masyarakat Meningkat

Elektabilitas Bacapres Ganjar Pranowo terus menunjukkan tren peningkatan, berdasarkan hasil riset beberapa lembaga survei.

Baca Selengkapnya
Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tetap Yakin Menang di Jateng
Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tetap Yakin Menang di Jateng

"Insya Allah yakin banget kalau itu," kata Ganjar.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Kokoh Prabowo Jadi Daya Tarik Partai Gabung Koalisi
Elektabilitas Kokoh Prabowo Jadi Daya Tarik Partai Gabung Koalisi

Hasil survei LSI Denny JA menunjukkan elektabilitas Prabowo lebih unggul dari Ganjar.

Baca Selengkapnya
PPP Kasih PR ke Ganjar Agar Menang Satu Putaran
PPP Kasih PR ke Ganjar Agar Menang Satu Putaran

Partai pendukung mendorong bacapres Ganjar Pranowo terus meningkatkan sosialisasi di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Peneliti Populi Center: Gibran Bisa Menggerus Suara Ganjar
Peneliti Populi Center: Gibran Bisa Menggerus Suara Ganjar

Usep menyebut Gibran mampu menggerus suara Ganjar.

Baca Selengkapnya
Survei LSI Denny JA: Head to Head Elektabilitas Prabowo 52 Persen Vs Ganjar 41,6 Persen
Survei LSI Denny JA: Head to Head Elektabilitas Prabowo 52 Persen Vs Ganjar 41,6 Persen

Jarak elektabilitas keduanya melebar hingga dua digit.

Baca Selengkapnya