Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Syahrul Limpo siap dukung Akom, asal Ical tak keluar dari Golkar

Syahrul Limpo siap dukung Akom, asal Ical tak keluar dari Golkar Syahrul Yasin Limpo. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Ketua Umum Partai Golkar Syahrul Yasin Limpo menegaskan, siap bahu-membahu bersama calon ketua umum lainnya, Ade Komarudin, untuk membesarkan Partai Golkar. Asalkan, Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie (Ical) tetap berada di partai tersebut.

Syahrul Yasin Limpo mengatakan hal itu saat sosialisasi para calon ketua umum Partai Golkar di Surabaya, dikutip dari Antara, Rabu (11/5).

Menurut Syahrul, para kader Partai Golkar masih membutuhkan Aburizal Bakrie sebagai tokoh dan sesepuh partai yang sudah dipimpinnya sejak tahun 2009.

Syahrul menyatakan, siap membantu Ade Komarudin jika ketua DPR RI itu terpilih sebagai ketua umum menggantikan Aburizal Bakrie, tapi Aburizal tetap berada di Partai Golkar.

"Akom (Ade Komarudin) pantas menjadi ketua umum Partai Golkar mendatang," kata Syahrul.

Jika Ade Komarudin terpilih menjadi ketua umum, Syahrul menyatakan siap membantu. Tapi dengan syarat Aburizal tidak boleh keluar dari partai ini. "Pak Ketua Umum ARB tak boleh tinggalkan Golkar, Pak ARB dibutuhkan oleh kita semua," kata dia.

Gubernur Sulawesi Selatan itu menegaskan, dirinya tidak terlalu berambisi untuk menduduki jabatan ketua umum Partai Golkar, tapi dia merasa terpanggil untuk membenahi Partai Golkar yang perolehan suaranya terus menurun selama tiga kali pemilu legislatif terakhir.

Menurut dia, pembenahan itu harus dilakukan dari dalam dengan masuk ke struktur kepengurusan DPP Partai Golkar.

"Semua stigma negatif terhadap partai ini, setelah Munaslub nanti harus hilang. Partai Golkar ke depan harus dibenahi," katanya.

Syahrul menambahkan, Munaslub di Bali pada 15-17 Mei mendatang, harus menjadi momentum bersejarah bagi Partai Golkar.

Menurut dia, Munaslub di Bali akhir pekan ini, bukan semata-mata memilih ketua umum tapi lebih dari itu menjadi sarana rekonsiliasi untuk menguatkan keutuhan Partai Golkar, menghilangkan perselisihan dan kekurangan lainnya.

"Semua persoalan, mari kita selesaikan melalui forum Munaslub di Bali ini," katanya.

Syahrul lantas mengutip pernyataan Akom tentang munaslub. "Seperti disampaikan Pak Akom, Munaslub ini harus jadi bagian dari kembalinya kesetiakawanan, tak ada pertarungan lagi di antara kita. Pertarungan sudah selesai," tegasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ditolak Golkar Daerah, Idrus Marham dinilai Tidak Punya Pengaruh
Ditolak Golkar Daerah, Idrus Marham dinilai Tidak Punya Pengaruh

Dalam konferensi pers, Idrus mendesak Airlangga segera melepas jabatannya sebagai ketua umum DPP Partai Golkar

Baca Selengkapnya
Surya Paloh: Saya Tahu Kenapa Airlangga Tak Dukung Anies, Saya Intip Apa Dia Gembira?
Surya Paloh: Saya Tahu Kenapa Airlangga Tak Dukung Anies, Saya Intip Apa Dia Gembira?

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, tak masalah apabila Golkar menutup peluang mendukung Anies Baswedan di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Bamsoet Pastikan Dinamika Ketum Golkar Tak Ganggu Pencalonan Pilkada 2024
Bamsoet Pastikan Dinamika Ketum Golkar Tak Ganggu Pencalonan Pilkada 2024

Airlangga Hartarto mengundurkan diri dari Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) sejak 10 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Ganjar-RK Menguat, PAN: Golkar Punya Komitmen Bersama Prabowo, Pembahasan sudah Tahap Teknis
Ganjar-RK Menguat, PAN: Golkar Punya Komitmen Bersama Prabowo, Pembahasan sudah Tahap Teknis

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno meyakini komitmen Golkar masih bersama Gerindra dan PAN untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

Baca Selengkapnya
Golkar Dukung Ganjar, Airlangga : Belum Ada Hilalnya
Golkar Dukung Ganjar, Airlangga : Belum Ada Hilalnya

Airlangga memastikan berkomitmen mendukung Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
DPD Golkar NTT: Agung Laksono Sudah Bilang Enggak Ada Munaslub
DPD Golkar NTT: Agung Laksono Sudah Bilang Enggak Ada Munaslub

Dia menyebut, jika isu Munaslub sering terjadi di Partai Golkar menjelang penyelenggaraan Pemilu.

Baca Selengkapnya
Agus Gumiwang Kantongi Nama Calon Ketum Golkar, Ada Bahlil?
Agus Gumiwang Kantongi Nama Calon Ketum Golkar, Ada Bahlil?

Agus Gumiwang mengaku sudah mengantongi sosok yang akan didukungnya sebagai ketua umum Golkar.

Baca Selengkapnya
Didorong Ambil Alih Kursi Ketum Golkar, Luhut: Lihat Sajalah
Didorong Ambil Alih Kursi Ketum Golkar, Luhut: Lihat Sajalah

Kepemimpinan Airlangga diguncang melalui desakan Munaslub. Luhut didukung untuk maju di pemilihan Ketum.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita

Jokowi membantah ikut cawe-cawe soal isu Munaslub Golkar.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Gibran Dianggap Tidak Mungkin Acak-Acak Partai Golkar
Jokowi dan Gibran Dianggap Tidak Mungkin Acak-Acak Partai Golkar

Ketua Umum MKRG, Adies Kadir menilai Jokowi dan Gibran tidak mungkin mengacak-acak Golkar

Baca Selengkapnya
Nurdin Halid Nilai Airlangga Hartarto Masih Layak Pimpin Golkar, Ini Alasannya
Nurdin Halid Nilai Airlangga Hartarto Masih Layak Pimpin Golkar, Ini Alasannya

Nurdin Halid Nilai Airlangga Hartarto Masih Layak Pimpin Golkar, Ini Alasannya

Baca Selengkapnya
Airlangga Mundur dari Ketum, DPD Golkar Sumsel dan Jateng Yakin Rekomendasi Cakada Tak Berubah
Airlangga Mundur dari Ketum, DPD Golkar Sumsel dan Jateng Yakin Rekomendasi Cakada Tak Berubah

Pengurus DPD Golkar yakin rekomendasi yang telah dikeluarkan untuk calon kepala daerah tidak akan terdampak dari keputusan Airlangga mengundurkan diri.

Baca Selengkapnya