Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak mau 'digantung', Bappilu Golkar Jabar desak Ridwan Kamil segera tentukan Cawagub

Tak mau 'digantung', Bappilu Golkar Jabar desak Ridwan Kamil segera tentukan Cawagub Golkar usung Ridwan Kamil jadi kandidat Gubernur Jabar. ©2017 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Ketua Harian Badan Pengendali dan Pemenangan Pemilu (BAPPILU) DPD Partai Golkar Jawa Barat MQ Iswara mendesak bakal calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk segera menetapkan bakal calon Wakil Gubernur pendampingnya.

Pria flamboyan tersebut bahkan memberikan tenggat waktu sampai tanggal 25 November 2017 untuk Wali Kota Bandung tersebut.

"Ya kita meminta ketegasan Pak RK (Ridwan Kamil) dan memberikan tenggat waktu kepada beliau sampai tanggal 25 bulan ini. Kami di Golkar tidak ingin ada keresahan, beliau harus segera tune in dong," jelasnya di Kantor DPD Golkar Jawa Barat, Jalan Maskumambang, Selasa (14/11).

Permintaan yang bersifat segera ini bukan tanpa alasan. Iswara mengatakan sampai saat ini belum ada komunikasi dari pihak Ridwan Kamil kepada pihak Golkar Jawa Barat terkait Pilgub Jabar. Kondisi inilah yang membuat dirinya secara institusi merasa bingung mengambil sikap.

"Intensitas dan kualitas komunikasi saat ini menjadi penting. Sehingga kami tidak merasa bingung untuk mengambil langkah. Saya sendiri di Bappilu harus segera mengkonsolidasikan kekuatan. Sebagai partai, kami juga tentu tidak ingin cek kosong makanya cawagub Ridwan Kamil harus segera diputuskan," katanya menambahkan.

Keputusan DPP Partai Golkar, tambah Iswara, harus segera ditindaklanjuti pada tatanan teknis. Sebagai Bappilu, dirinya mengaku tidak ingin kehilangan momentum untuk melakukan sosialisasi.

"Kita memahami keputusan DPP Golkar. Sebagai subordinat, kita meminta kepastian supaya mesin partai segera bergerak. Mau bergerak bagaimana kalau sampai hari ini tidak ada komunikasi?," katanya.

Jika hingga tenggat waktu yang sudah ditentukan Ridwan Kamil belum juga menentukan pilihan. Iswara mengultimatum, dirinya bisa saja mengambil sikap tegas berupa rapat evaluasi lanjutan terkait Pilkada Jawa Barat.

"Sikap partai kami yang jelas ini harus dihargai. Sampai hari ini saya lihat belum ada niatan baik dari Cagub yang direkomendasikan. Terus terang, kami tidak mau digantung. Kalau tanggal 25 masih belum ada keputusan bahwa Daniel yang dipilih oleh RK, kami akan mengambil sikap tegas," ujarnya.

Ridwan Kamil telah didukung oleh Partai Golkar, NasDem, PKB dan PPP. Namun, Golkar menyodorkan nama Daniel Mutaqqien sebagai pendamping pria yang akrab disapa Emil tersebut. Sementara, PPP juga bersikukuh menyodorkan nama kadernya yang juga Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum. Sehingga terjadi 'persaingan' dalam menentukan pendamping Emil. (mdk/rzk)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pintu Cawapres Tertutup, Ridwan Kamil Disiapkan Golkar Maju Pilgub Jabar atau DKI
Pintu Cawapres Tertutup, Ridwan Kamil Disiapkan Golkar Maju Pilgub Jabar atau DKI

Opsi itu mengemuka dalam Rapimnas Partai Golkar di Jakarta beberapa hari lalu.

Baca Selengkapnya
Blak-Blakan Golkar, Ridwan Kamil Bukan Dipersiapkan jadi Cawapres tapi Pilgub Jabar atau DKI Jakarta
Blak-Blakan Golkar, Ridwan Kamil Bukan Dipersiapkan jadi Cawapres tapi Pilgub Jabar atau DKI Jakarta

Golkar menegaskan, Ridwan Kamil dipersiapan sejak lama untuk maju Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Ditanya Soal Maju Pilgub Jakarta, Begini Respons Ridwan Kamil
Ditanya Soal Maju Pilgub Jakarta, Begini Respons Ridwan Kamil

Ridwan Kamil menanggapi soal rencana maju Pilgub Jakarta

Baca Selengkapnya
Golkar Siapkan Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jabar, Ada Ono Surono hingga Desy Ratnasari
Golkar Siapkan Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jabar, Ada Ono Surono hingga Desy Ratnasari

Nantinya, pasangan yang memiliki elektabilitas paling tinggi berpotensi untuk diusung.

Baca Selengkapnya
Nasib Ridwan Kamil di Pilkada 2024, Begini Kata Ketum Golkar
Nasib Ridwan Kamil di Pilkada 2024, Begini Kata Ketum Golkar

Ridwan Kamil di antara dua pilihan antara Jabar atau Jakarta

Baca Selengkapnya
Update Pilkada Jakarta: Beredar kabar KIM Plus Bakal Deklarasi Ridwan Kamil Besok Tanggal 8/8
Update Pilkada Jakarta: Beredar kabar KIM Plus Bakal Deklarasi Ridwan Kamil Besok Tanggal 8/8

Diketahui untuk Pilkada Jakarta sudah mengerucut ke satu nama yakni Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Sekjen Golkar: Ridwan Kamil OTW Jakarta!
Sekjen Golkar: Ridwan Kamil OTW Jakarta!

Sekjen Golkar membenarkan Ridwan Kamil (RK) bakal diusung maju di Pilkada Jakarta 2024 usai Dedi Mulyadi diusung di Pilkada Jabar.

Baca Selengkapnya
Gerindra Beri Tiket Cagub Jakarta 2024 untuk Ridwan Kamil
Gerindra Beri Tiket Cagub Jakarta 2024 untuk Ridwan Kamil

Ridwan Kamil kemungkinan bakal dipasangkan dengan kader Gerindra

Baca Selengkapnya
Jokowi Sudah Terima Kandidat Pengganti Ridwan Kamil Jadi Pj Gubernur Jabar
Jokowi Sudah Terima Kandidat Pengganti Ridwan Kamil Jadi Pj Gubernur Jabar

Menurut Jokowi, proses penggantian atau pergantian kepemimpinan di Pemerintah Provinsi Jawa Barat masih terhitung lama.

Baca Selengkapnya
Golkar Belum Putuskan Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Masih Diskusi dengan Gerindra soal Cagub
Golkar Belum Putuskan Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Masih Diskusi dengan Gerindra soal Cagub

Golkar optimis dapat mengusung calon gubernur (cagub) yang sama dengan Partai Gerindra di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar

Ketua DPD Ace Hasan Syadzily menginginkan agar Ridwan Kamil maju Pilkada Jabar.

Baca Selengkapnya
Reaksi Ridwan Kamil Disebut Dewan Pakar Berpeluang Diusung Golkar Maju Pilpres
Reaksi Ridwan Kamil Disebut Dewan Pakar Berpeluang Diusung Golkar Maju Pilpres

Ridwan Kamil menegaskan taat dan patuh terhadap keputusan Partai Golkar.

Baca Selengkapnya