Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak takut dipecat, Lukas Enembe tegaskan Demokrat Papua dukung Jokowi-Ma'ruf

Tak takut dipecat, Lukas Enembe tegaskan Demokrat Papua dukung Jokowi-Ma'ruf Gubernur Lukas Enembe. ©2018 Merdeka.com/Titin Supriatin

Merdeka.com - Gubernur Papua Lukas Enembe memastikan seluruh kader Partai Demokrat di Papua mendukung pasangan bakal capres-cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

"Saya sudah sampaikan kepada Pak Sekjen (Demokrat), ini semua kader Demokrat, baik bupati semua dukung Jokowi. Sudah saya kasih tahu begitu," kata Lukas Enembe di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (5/9).

Lukas tak mau ambil pusing jika keputusannya mendukung Joko Widodo-Ma'ruf Amin akan berbuntut pemecatan.

Orang lain juga bertanya?

"Politik itu pilihan. Jadi ya kita bilang Jokowi, ya Jokowi," tegas dia.

Soal total suara warga Papua yang akan diarahkan kepada Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Lukas Enembe tidak merinci. Dia hanya menegaskan, 3.000 lebih suara ikat akan masuk ke Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Suara ikat 3.000 lebih itu, semua kasih Jokowi," kata dia.

Untuk memenangkan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Papua, kata Lukas Enembe, tidak perlu ada tim kampanye yang bergerak. Pasalnya, mereka hanya menggunakan sistem ikat atau sistem noken.

Sistem ikat yang dimaksud adalah pemilik hak suara bersepakat dengan kepala kampung, tokoh adat, atau tokoh masyarakat setempat untuk memberikan hak suaranya kepada salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden. Prosesi pemberian hak suara dilakukan dengan memasukkan kertas suara ke dalam noken sebagai pengganti kotak suara.

"Langkah nyatanya kita bungkus semua (suara) untuk Jokowi. Bungkus," pungkasnya.

Di Pilpres 2014 lalu, Jokowi yang berpasangan dengan Jusuf Kalla menang telak di Papua. Dari total 29 kabupaten-kota yang ada di Provinsi Papua, Joko Widodo-Jusuf Kalla unggul di 27 kabupaten, sementara pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa hanya menang di Kabupaten Lanny Jaya dan Kabupaten Mamberamo Tengah.

Pasangan Jokowi-JK menang mutlak di Provinsi Papua dengan perolehan suara sebanyak 2.026.735 atau 72,49 persen dari total suara sah sebanyak 2.795.869. Sementara pasangan Prabowo-Hatta hanya meraih suara sebanyak 769.134 atau 27,51 persen dari total suara sah.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demokrat Dukung Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri Maju Pilkada 2024
Demokrat Dukung Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri Maju Pilkada 2024

AHY menjelaskan alasan dukungan Partai Demokrat kepada Irjen Pol Mathius Fakhiri.

Baca Selengkapnya
Demokrat Balas PDIP: Mungkin Sudah Kebingungan, Berat Lawan Khofifah-Emil
Demokrat Balas PDIP: Mungkin Sudah Kebingungan, Berat Lawan Khofifah-Emil

Demokrat meyakini, partai lain tetap akan mendukung pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.

Baca Selengkapnya
Siapa Layak Jadi Pj Gubernur Papua? Berikut Profil Tiga Kandidat
Siapa Layak Jadi Pj Gubernur Papua? Berikut Profil Tiga Kandidat

Tiga nama masuk dalam bursa Plt Gubernur Papua pengganti Lukas Enembe

Baca Selengkapnya
VIDEO: Khofifah Terima Surat Rekomendasi dari Demokrat, Kenang Perjuangan SBY & Ani Yudhoyono
VIDEO: Khofifah Terima Surat Rekomendasi dari Demokrat, Kenang Perjuangan SBY & Ani Yudhoyono

Partai Demokrat memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jawa Timur 2024

Baca Selengkapnya
Terima Rekomendasi dari Demokrat, Khofifah Kenang Sosok Ani Yudhoyono dan Perjuangan SBY
Terima Rekomendasi dari Demokrat, Khofifah Kenang Sosok Ani Yudhoyono dan Perjuangan SBY

Partai Demokrat resmi memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya
Konsolidasi di Markas PKB Jateng, Ahmad Luthfi Pamer Dukungan Jokowi
Konsolidasi di Markas PKB Jateng, Ahmad Luthfi Pamer Dukungan Jokowi

Pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen diusung dengan kekuatan besar sebab ada sembilan partai politik (parpol) dan lima partai nonparlemen.

Baca Selengkapnya
PDIP: Sejarah Mencatat Koalisi Kurus Menang karena Dukungan Rakyat
PDIP: Sejarah Mencatat Koalisi Kurus Menang karena Dukungan Rakyat

Selama mengusung calon pemimpin yang berasal dari rakyat, PDI Perjuangan tidak gentar sedikitpun.

Baca Selengkapnya
Ditanya soal Pilgub Jatim, Khofifah: Saya Merasa Nyaman dan Produktif Bersama Mas Emil
Ditanya soal Pilgub Jatim, Khofifah: Saya Merasa Nyaman dan Produktif Bersama Mas Emil

Mantan Gubernar Jawa Timur Khofifah Indarparawansa mengaku nyaman berpasangan dengan Emil Dardak yang menjadi wakilnya

Baca Selengkapnya
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman

Ultimatum Gus Imin memiliki konsikuensi tegas dari partai.

Baca Selengkapnya
Surat Rekomendasi Diserahkan Kaesang, PSI Resmi Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim
Surat Rekomendasi Diserahkan Kaesang, PSI Resmi Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim

Surat tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.

Baca Selengkapnya
Senyum Sumringah Khofifah dan Emil Kantongi Dukungan Golkar
Senyum Sumringah Khofifah dan Emil Kantongi Dukungan Golkar

Saat ini partai Koalisi Indonesia Maju sudah mulai menyatukan suara untuk mengusung Khofifah-Emil.

Baca Selengkapnya
AHY Serahkan Surat Rekomendasi, Demokrat Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim
AHY Serahkan Surat Rekomendasi, Demokrat Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim

Dia pun meyakini, jika Khofifah-Emil menjabat kembali di Jawa Timur, maka akan mengentaskan segala permasalahan di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya