Taufik Kurniawan ketuk palu, DPR setujui anggota KPU & Bawaslu baru
Merdeka.com - Komisi II DPR telah menggelar uji kelayakan dan kepatutan 14 calon komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan 10 anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pada 3-5 April lalu. Hasilnya, DPR memilih 7 anggota KPU dan 5 anggota Bawaslu baru periode 2017-2022. Nama-nama calon anggota KPU dan Bawaslu terpilih telah disetujui dan dibacakan melalui rapat paripurna hari ini.
Ketua Komisi II DPR Zainudin Amali memberikan klarifikasi terkait isu miring yang mengarah ke DPR dalam proses seleksi anggota KPU-Bawaslu. Amali membantah pihaknya telah berupaya menahan atau tidak memproses 14 calon anggota KPU dan 10 anggota Bawaslu.
Bantahan ini disampaikan sebelum membacakan nama-nama calon anggota KPU-Bawaslu hasil uji kelayakan dan kepatutan.
-
Siapa yang dilantik menjadi anggota DPR RI? Kehadiran Verrell di kursi parlemen kali ini menjadi simbol terwujudnya cita-cita yang ia bangun sejak duduk di bangku sekolah.
-
Siapa ketua KPU DKI Jakarta? Keputusan itu ditetapkan Ketua KPU DKI Wahyu Dinata pada Sabtu, 9 Maret 2024.
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPR? Pendiri Dewa 19, Ahmad Dhani, bersama mantan vokalisnya, Once Mekel, telah resmi dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih untuk periode 2024-2029.
-
Siapa yang dilantik Jokowi menjadi Ketua KPK? Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Nawawi Pomolango sebagai Ketua KPK sementara.
-
Siapa ketua DPR? Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin sampaikan apresiasi.
-
Apa yang dilakukan KPU? Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional serta penetapan hasil Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.
"Dalam forum paripurna ini saya ingin menyampaikan tidak ada niat sedikitpun dari komisi II untuk tidak memproses atau menyandera apa yang disampaikan presiden," kata Amali di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (6/4).
Amali juga membantah, Komisi II DPR sengaja mengulur waktu uji kelayakan dan kepatutan sampai RUU Penyelenggaran Pemilu selesai dengan tujuan memasukkan kader partai menjadi anggota KPU-Bawaslu.
"Karena ada keinginan dari anggota Komisi II DPR menunggu proses revisi UU dari RUU Pemilu dan keinginan memasukan unsur parpol dari KPU dan Bawaslu. Saya klarifikasi tidak ada niat atau keinginan fraksi-fraksi untuk memasukan itu ke DIM yang ada di pansus," jelasnya.
Setelah memberikan klarifikasi, Amali langsung mengumumkan tujuh nama Komisioner KPU dan lima nama Komisioner Bawaslu RI.
Ketua DPP Partai Golkar ini berharap, anggota-anggota DPR bisa menerima dan menyetujui 7 anggota KPU dan 5 anggota Bawaslu terpilih. Setelah disetujui, nama-nama anggota KPU-Bawaslu terpilih akan diberikan kepada Presiden Joko Widodo untuk dilantik.
"Semoga bisa diterima dan disahkan di rapat paripurna ini. Atas nama Komisi II menyampaikan terima kasih karena telah terselenggara mudah-mudahan bisa diterima dengan baik," imbuhnya.
Menyambut pengumuman Amali, Wakil Ketua DPR RI sekaligus pimpinan rapat paripurna, Taufik Kurniawan menanyakan kepada anggota dewan yang hadir terkait persetujuan 7 calon anggota KPU dan 5 calon anggota Bawaslu.
"Sidang saatnya mengambil keputusan apakah laporan Komisi II nama calon KPU dan nama Bawaslu akan disetujui?" tanya Taufik.
"Setuju," jawab seluruh anggota DPR yang hadir dalam rapat paripurna.
Adapun, tujuh nama komisioner KPU terpilih, yakni:
1. Pramono Ubaid Tanthowi.
2. Wahyu Setiawan.
3. Ilham Saputra.
4. Hasyim Asy'ari.
5. Viryan.
6. Evi Novida Ginting Manik.
7. Arief Budiman.
Sementara, 5 nama komisioner Bawaslu terpilih:
1. Ratna Dewi Pettalolo.
2. Mochammad Afifuddin.
3. Rahmat Bagja.
4. Abhan.
5. Fritz Edward Siregar. (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ketua KPK periode 2024-2029 dijabat oleh Setyo Budiyanto.
Baca SelengkapnyaDPR resmi mengesahkan lima pimpinan KPK dan Dewan Pengawas KPK dalam Rapat Paripurna ke-9 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025.
Baca SelengkapnyaJokowi membimbing sembilan anggota KPPU mengucapkan sumpah jabatan
Baca SelengkapnyaKomisi Pemilihan Umum (KPU) RI dan Pemerintah dengan Komisi II DPR menyetujui penetapan revisi PKPU Nomor 8 tahun 2024 terkait keputusan Mahkamah Konstitusi.
Baca SelengkapnyaDari 10 nama yang ditunjukkan, ada lima nama yang terpilih sebagai pimpinan KPK dan lima nama untuk Dewas KPK.
Baca SelengkapnyaPuan Maharani berharap Capim dan Dewas KPK masa jabatan 2024—2029 yang telah disetujui DPR RI bisa memberantas korupsi tanpa politisasi.
Baca SelengkapnyaTertangkap kamera anggota DPR Fraksi PDIP Deny Cagur terlihat memejamkan matanya
Baca SelengkapnyaPresiden Prabowo Subianto melantik tujuh Pimpinan KPK dan Dewan Pengawas KPK (Dewas) KPK periode 2024-2029
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi buka suara mengenai rapat baleg DPR RI yang disorot karena diduga untuk menganulir putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang UU Pilkada
Baca SelengkapnyaRapat dihadiri Menkumham Supratman Andi Agtas, Bawaslu, DKPP dan perwakilan Kemendagri.
Baca SelengkapnyaMereka yang dipilih yakni, Johanis Tanak, Fitroh Rohcahyanto, Setyo Budiyanto, Agus Joko Pramono, dan Ibnu Basuki Widodo
Baca SelengkapnyaDalam penetapan pimpinan dan dewas KPK ini dipimpin langsung oleh Habiburokhman dari Partai Gerindra sebagai Ketua Komisi III DPR RI.
Baca Selengkapnya