Temui Legislator Baru di Jatim, Sekjen PDIP Ungkap Target 'Hattrick' di Pemilu 2024
Merdeka.com - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto memberikan pengarahan kepada kader yang terpilih menjadi legislator di Kabupaten/Kota dan Provinsi Jawa Timur. Dia menyampaikan arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kepada para kader.
Megawati, kata Hasto, meminta kader untuk tidak berpuas diri, apalagi sombong menang di Pemilu 2014 dan 2019. Dia menuturkan, semua kader harus termotivasi untuk mencetak sejarah menjadi pemenang pemilu 3 kali berturut-burut di Pemilu 2024.
"Karenanya, pengurus DPP dan DPD partai bersama anggota dewan harus melangkah dengan cepat," kata Hasto dalam keterangannya, Kamis (5/9).
-
Apa yang disampaikan Megawati kepada Prabowo? 'Bu Mega tadi menyampaikan salam hormat untuk Pak Prabowo dan Pak Prabowo juga menyampaikan salam hormat untuk Bu Mega,' kata Muzani.
-
Siapa Megawati Hangestri? Megawati tampaknya mengubah gaya kesehariannya dengan mengenakan blazer, meskipun biasanya ia lebih suka memadukan celana bahan dengan kaos.
-
Mengapa Megawati dukung hak angket pemilu? Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mendukung hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
-
Bagaimana Megawati ingin memastikan integritas pemilu? Komitmen PDIP bukan untuk memakzulkan presiden, tetapi membongkar kecurangan. Kemudian mengoreksi kecurangan itu.
-
Siapa yang mengatakan Megawati dukung hak angket pemilu? Ketua Tim Demokrasi Keadilan (TDK) Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis mengatakan, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mendukung hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
-
Apa keinginan Prabowo terkait Megawati? Begitu pula dengan Prabowo Subianto yang mengungkap ada rencana untuk melakukan pertemuan politik dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Hanya saja, Prabowo belum tahu kapan Megawati bersedia menerimanya.
Hasto lalu mengucapkan terima kasih atas kerja keras kader PDIP di Jawa Timur (Jatim). Sebab, untuk pertama kalinya dalam sejarah pemilu, PDIP menjadi pemenang di Jatim. Atas hasil itu, jatah Ketua DPRD di provinsi Jatim akan dipegang kader PDIP.
"Jika ketua posisi Ketua DPRD benar-benar di tangan PDI Perjuangan, ini adalah tanggung jawab kita untuk terus menjaga kepercayaan rakyat. Dan dengan itu, pintu untuk memenangkan pemilu 3 kali berturut-turut terbuka buat kita," ujar Hasto.
Selain itu, Hasto berharap kader-kader PDIP memperlihatkan kesadaran ideologi, kesadaran politik dan kesadaran menerapkan ilmu pengetahuan terapan serta menjadi kader pelopor di tengah masyarakat. Menurutnya, menjadi anggota legislatif adalah sebuah tanggung jawab.
"PDI Perjuangan mempersiapkan seluruh anggota legislatif dengan baik melalui tahapan kontes ketika mereka mau dicalonkan. Dan kemudian penugasan di lapangan. Pada hari ini setelah mereka dilantik, kami berikan pembekalan tentang aspek-aspek ideologis, tata kelola partai dan juga fungsi legislasi, fungsi anggaran, pengawasan," ungkap Hasto.
"Dan yang tidak kalah penting adalah fungsi representasi diberikan penekanan khusus agar seluruh kader partai siap untuk betul-betul hadir sebagai partai pelopor yang ditandai dengan disiplin dalam ideologi, organisasi, teori, pergerakan untuk rakyat dan dalam perilaku," tukasnya.
Oleh karenanya, lanjut Hasto, pendidikan partai ini diharapkan semua anggota legislatif PDIP siap. Apalagi pada Kongres V PDIP telah menyatakan diri sebagai partai pelopor.
Hasto dalam kesempatan itu juga memberikan medali sebagai penghargaan kepada kader yang meraih suara terbesar saat pemilu legislatif di Jawa Timur. "Diharapkan seluruh anggota legislatif yang telah terpilih dapat menggunakan momentum pelatihan ini menggembleng dan membangun semangat gotong royong," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyebut ada puluhan calon yang akan maju di Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaKetua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berpesan kepada kader untuk turun ke bawah.
Baca SelengkapnyaHasto ungkap PDIP menerima tekanan terkait hak angket
Baca SelengkapnyaMegawati meyakini Ganjar-Mahfud akan menang satu putaran di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaKetua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri sudah menyatakan siap kembali menjabat sebagai pimpinan tertinggi di PDIP.
Baca SelengkapnyaMegawati memberi pengarahan dari aspek ideologis, historis, hingga strategis dengan penuh keyakinan untuk memenangkan pileg dan pilpres tahun 2024.
Baca SelengkapnyaTitah Megawati ke PDIP Jambi untuk menangkan Capres Ganjar
Baca SelengkapnyaHal demikian terungkap saat Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyampaikan pengarahan dalam pelatihan digelar di Bogor.
Baca SelengkapnyaSaid ingin semua DPC memenuhi target perolehan suara untuk memenangkan Risma-Gus Hans.
Baca SelengkapnyaLewat konsolidasi ini diharapkan membawa kebaikan berupa kemenangan untuk pasangan capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md.
Baca SelengkapnyaHal itu diketahui Hasto dari informasi seorang mantan menteri
Baca SelengkapnyaMegawati justru meminta semua kader berjuang untuk memenangkan Pilkada 2024.
Baca Selengkapnya