Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tjahjo nilai wajar Megawati dkk bertemu Jokowi bahas politik

Tjahjo nilai wajar Megawati dkk bertemu Jokowi bahas politik Menteri Tjahjo Kumolo datangi KPK. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Menteri Dalam Negeri yang juga politikus PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo menganggap wajar pertemuan antara para ketua umum partai Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berlangsung di Istana Negara, kemarin. Dalam pertemuan itu, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri juga hadir.

"Wajar, semua ketum parpol selalu membahas setiap ada gelagat, dinamika politik," kata Tjahjo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (4/2).

Soal pertemuan Presiden Jokowi dengan pihak lain di luar KIH, Tjahjo mengatakan, hal itu juga bukan masalah. "Kan dia presiden semua orang," kata Tjahjo.

Tjahjo menjelaskan, Jokowi selalu mendengar dan meminta masukan kepada sejumlah pihak sebelum mengambil keputusan politik.

"Karena ini menyangkut politik kan wajar konsultasi dengan pimpinan DPR, kemarin dengan DPD. Kalau menyangkut masalah lain bebas," kata Tjahjo.

Mantan Sekjen DPP PDI Perjuangan ini juga membantah ada pihak-pihak di Istana yang sengaja menjauhkan Presiden Jokowi dengan elite KIH, termasuk Megawati.

"Gak ada (yang menghalangi), kalangan mana gak ada, Pak Jokowi kader terbaik dan sudah teruji sejak wali kota, gubernur," ujarnya.

Informasi yang dikumpulkan merdeka.com, selain Megawati, yang hadir ke Istana untuk bertemu Presiden Jokowi kemarin adalah Sekjen Nasdem Patrice Rio Capella, Ketum Hanura Wiranto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum PKPI Sutiyoso dan Ketum PPP versi Muktamar Surabaya M Romahurmuziy.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi soal Rencana Bertemu Ketum Parpol: Kalau Memang Tidak Perlu, Kenapa Harus Ketemu
Jokowi soal Rencana Bertemu Ketum Parpol: Kalau Memang Tidak Perlu, Kenapa Harus Ketemu

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka kemungkinan akan bertemu ketua umum partai politik (parpol).

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Minta Bertemu Megawati: Namanya Silaturahmi dengan Tokoh Bangsa Itu Sangat Baik
Jokowi Akui Minta Bertemu Megawati: Namanya Silaturahmi dengan Tokoh Bangsa Itu Sangat Baik

Jokowi tak membantah dirinya meminta Sri Sultan HB X untuk menjembatani pertemuan dengan Megawati.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Istana, Presiden Jokowi Minta Bantuan Sultan HB X Untuk Temui Megawati
VIDEO: Respons Istana, Presiden Jokowi Minta Bantuan Sultan HB X Untuk Temui Megawati

Ari Dwipayana menjawab soal kabar Jokowi meminta Sri Sultan Hamengku Buwono X memfasilitasi pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati

Baca Selengkapnya
Penjelasan Istana soal Presiden Jokowi Rutin Bertemu dengan Ketum Parpol dan Tokoh
Penjelasan Istana soal Presiden Jokowi Rutin Bertemu dengan Ketum Parpol dan Tokoh

Sekitar awal Januari, Jokowi mengajak Prabowo yang juga Ketua Umum Gerindra makan malam di sebuah restoran di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Respons Kabar Permintaan Bertemu Megawati Lewat Sultan Yogya
VIDEO: Jokowi Respons Kabar Permintaan Bertemu Megawati Lewat Sultan Yogya

Jokowi hanya menjawab bahwa silaturahmi dengan tokoh bangsa baik dilakukan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Bicara Koalisi, Langsung Ditatap Prabowo
VIDEO: Jokowi Bicara Koalisi, Langsung Ditatap Prabowo

Presiden Joko Widodo angkat bicara soal pertemuannya dengan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Biasanya Jokowi dengan Megawati Bisa Komunikasi Langsung Tanpa Perantara
Ganjar: Biasanya Jokowi dengan Megawati Bisa Komunikasi Langsung Tanpa Perantara

Sri Sultan Hamengku Buwono X mengonfirmasi bahwa Presiden Joko Widodo memintanya untuk menjembatani pertemuan dengan Megawati.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Surya Paloh: Saya ingin Jadi Jembatan untuk Semua
Jokowi Bertemu Surya Paloh: Saya ingin Jadi Jembatan untuk Semua

Jokowi menegaskan, salah satu isi pertemuan dengan Surya Paloh adalah pembicaraan mengenai politik.

Baca Selengkapnya
Ganjar soal Kabar Jokowi Ingin Temui Megawati: Enggak Masalah, Dulu Sering Bertemu Kok
Ganjar soal Kabar Jokowi Ingin Temui Megawati: Enggak Masalah, Dulu Sering Bertemu Kok

Ganjar mengatakan justru jika Jokowi dan Megawati tak pernah bertemu akan menimbulkan pertanyaan besar.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Arahan Jokowi soal Koalisi: Ajak Sebanyak Mungkin Partai Dukung Ganjar
PDIP Ungkap Arahan Jokowi soal Koalisi: Ajak Sebanyak Mungkin Partai Dukung Ganjar

PDIP menegaskan tidak punya niatan untuk membubarkan koalisi lain.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terungkap! Isi Pertemuan Jokowi dan Puan Maharani, Instruksi Megawati Terbongkar
VIDEO: Terungkap! Isi Pertemuan Jokowi dan Puan Maharani, Instruksi Megawati Terbongkar

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap dibahas mengenai pertemuan Jokowi dan Puan Maharani selama 2 jam. Serta instruksi Ketum Megawati.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Megawati PDIP Akui Bicara Dengan Jokowi, Keras Kritik: Mau Apa Lagi Sih?
VIDEO: Megawati PDIP Akui Bicara Dengan Jokowi, Keras Kritik: Mau Apa Lagi Sih?

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengaku pernah berbicara dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya