Tommy Soeharto Ingin Kembalikan Kejayaan Pertanian dan Peternakan
Merdeka.com - Hutomo Mandala Putra atau lebih dikenal Tommy Soeharto ingin mengembalikan lagi kejayaan pertanian dan peternakan di Indonesia dengan menggunakan konsep ekonomi kerakyatan dan memaksimalkan Dana Desa yang disalurkan Pemerintah Pusat.
"Selama ini Dana Desa lebih kepada insfrastruktur dan ke depannya seharusnya difokuskan kepada revitalisasi pertanian dan peternakan karena negara kita ini adalah negara agraria," katanya saat bersilaturahmi dengan warga Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jabar pada Minggu (24/3).
Ia pun sudah mempunyai konsep dengan menggandeng ahli pertanian dan peternakan serta metode ini telah berhasil. Seperti hasil produksi beras yang awalnya hanya 7 ton menjadi 10 ton setiap hektarenya, kemudian untuk peternakan dengan mempercepat pertumbuhan bobot sapi yang setiap harinya naik satu kilogram sehingga setelah usianya satu tahun bobotnya mencapai 365 kg.
-
Mengapa DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin mengajak kepala desa memperbaiki pengelolaan Dana Desa? 'Pastinya, kami ikut senang akan capaian ini dan semoga bisa memotivasi desa-desa lainnya. Sehingga, nantinya 179 desa yang ada di Bekasi bisa mendapat tambahan Dana Desa. Karenanya, kita perlu memperbaiki kinerja dalam pencapaian output dan outcome dari Dana Desa supaya bisa mendapatkan insentif tambahan,' ujar Puteri dalam Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Kabupaten Bekasi, Rabu (24/10).
-
Siapa yang diajak DPR untuk memperbaiki pengelolaan Dana Desa? Untuk itu, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin mengajak kepala desa memperbaiki kinerja pengelolaan Dana Desa.
-
Bagaimana DPR mendorong kepala desa memperbaiki pengelolaan Dana Desa? 'Namun, saya merasa hal ini justru bukan menjadi penghalang karena penggunaan Dana Desa juga bergantung kreativitas dari kepala desa dalam merumuskan program yang efisien dan tepat sasaran. Bahkan tadi, jika kinerjanya bagus, justru kita mendapatkan alokasi dana tambahan,' ungkap Puteri.
-
Apa tujuan DPR dalam memperbaiki pengelolaan Dana Desa? 'Lewat UU ini, pemerintah juga dapat menentukan fokus penggunaan Dana Desa setiap tahunnya sesuai dengan prioritas nasional, seperti pengentasan kemiskinan ekstrem, stunting, ketahanan pangan, hingga dana operasional pemerintah desa,' urai Puteri.
-
Kenapa Desa Sukojati dapat tambahan dana? Selain pengelolaannya baik, Desa Sukojati juga telah ditetapkan sebagai Desa Antikorupsi dari KPK. Ini yang menjadi poin plus sehingga mendapatkan tambahan DD lebih besar dari lainnya,' urai Faishol.
-
Apa saja manfaat Dana Desa untuk warga? Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta.
Sebenarnya untuk peternakan dan pertanian yang sudah dijalankan oleh masyarakat tetapi sayangnya tidak dikelola secara terpadu. Maka dari itu, pihaknya akan menyiapkan tenaga ahli dan kader dari partai yang dipimpinnya untuk melakukan pembinaan secara terpadu kepada masyarakat khususnya peternak maupun petani.
Dalam pengembangannya tentunya sejalan dengan kearifan lokal setiap daerah sehingga bisa dilakukan lebih baik. Ia pun mencontohkan selama ini sapi diumbar atau dilepas begitu saja oleh peternak sehingga pertumbuhannya kurang baik.
Kunci kesuksesan dalam ternak sapi ini adalah pakan dan pemeliharaan, sehingga pihaknya pun akan memberikan pelatihan meracik pakan sapi yang tidak hanya mengandalkan rerumputan saja, tetapi memanfaatkan jerami yang melalui proses fermentasi terlebih dahulu.
"Konsep peningkatan kualitas pertanian dan peternakan ini sudah diujicobakan dan berhasil. Jika seluruh peternak dan petani bisa seperti ini maka kami yakin tidak akan impor lagi khususnya daging sapi yang memang untuk persediaan nasional masih kurang," tambahnya.
Tommy mengatakan Dana Desa yang dikucurkan pemerintah saat ini harus diubah konsepnya yang seharusnya untuk lebih kepada pemberdayaan masyarakat. Salah satunya bisa digunakan untuk simpan pinjam sehingga dananya tersebut berputar di desa.
Selain itu, sejak Reformasi hingga saat ini khusus bidang peternakan dan pertanian belum ada metode yang signifikan dalam mendongkrak produksi. Sebenarnya jika dikelola dengan baik apalagi didukung dengan sumber daya alam yang melimpah maka Indonesia tidak perlu lagi impor pangam bahkan malah bisa swasembada hingga ekspor. (mdk/ded)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tomy meminta para kepala desa agar mampu mendorong pengelolaan anggaran Dana Desa lebih transparan.
Baca SelengkapnyaSK Hijau Hutsos yang mengatur pemanfaatan hutan sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di sekitar hutan.
Baca Selengkapnyasektor pertanian sangat penting karena menyangkut kedaulatan dan ketahanan pangan.
Baca SelengkapnyaPemerintah pusat akan memberikan reward bagi kepala daerah yang berhasil mengerjakan tugas ini.
Baca SelengkapnyaSyaikhu menekankan pentingnya mendengarkan dan memahami persoalan yang dihadapi oleh para petani
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan menyatakan perlunya merevitalisasi Koperasi Unit Desa (KUD) untuk menyelesaikan permasalahan kebutuhan petani
Baca SelengkapnyaMendes Yandri akan menjadikan kawasan eduwisata pertanian di Desa Sodong, Tangerang sebagai pilot project desa mandiri pertanian dan peternakan.
Baca SelengkapnyaSandjoko menjadi pegawai BUMN selama 33 tahun. Setelah pensiun, ia memutuskan untuk jadi petani di kampungnya.
Baca SelengkapnyaHal ini dilakukan untuk menciptakan ekosistem yang lebih terintegrasi dari hulu ke hilir.
Baca SelengkapnyaPermasalahan ini harus diselesaikan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Baca SelengkapnyaKonversi nama untuk guna meningkatkan hasil sektor perkebunan di masing-masing daerah di Indonesia.
Baca SelengkapnyaDengan adanya tambahan subsidi pupuk, maka harga pupuk akan lebih terjangkau, sehingga biaya produksi pertanian akan berkurang.
Baca Selengkapnya