Tour Hambalang, langkah politik Jokowi skak mat SBY
Merdeka.com - Beragam reaksi muncul ketika Presiden Jokowi meninjau proyek pembangunan Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Hambalang, Bogor, Jumat (18/3) kemarin. Jokowi terlihat geleng-geleng kepala melihat kondisi miris bangunan senilai 2,5 triliunan itu tak terurus sama sekali sejak pembangunannya terhenti karena kasus korupsi yang menyeret beberapa petinggi Partai Demokrat.
Dibalik wacana Jokowi berniat untuk melanjutkan proyek Hambalang, kunjungan itu dinilai sebagai jawaban politik sang presiden atas kritikan-kritikan SBY atas pemerintahannya selama ini. Jokowi terlihat mengambil momen tatkala SBY sedang bersafari politik di Pulau Jawa (Tour The Java).
"Problem pada status SBY. Mungkin dia melihat dirinya sebagai negarawan untuk menasehat Jokowi. Seperti bayangan senior dan junior, yang sudah punya pengalaman. Tapi posisi dia sebagai Ketum (Partai Demokrat), nasihat dia jadi kritik dan sangat politis, bukan sebagai negarawan. Akibatnya, Jokowi balas secara politik," kata pengamat politik Lingkar Mardani, Ray Rangkuti ketika berbincang dengan merdeka.com di Jakarta, Minggu (20/3).
-
Kenapa Jokowi dikritik? Khususnya terhadap keluarga Jokowi yang ikut dalam kontestasi politik baik Pilpres maupun pilkada.
-
Siapa yang mengkritik Jokowi? Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengkritik kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
-
Apa yang dikatakan Hasto soal Jokowi? Lebih lanjut Hasto menyatakan, Jokowi ingin mempertahankan kekuatan politik dengan menguasai parpol. Tidak hanya PDIP namun juga Partai Golkar pimpinan Airlangga Hartarto, salah satu pembantunya di Kabinet Indonesia Maju.
-
Mengapa Jokowi digugat? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Dalam lawatannya ke Jakarta, Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumbar? Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak di tenda pengungsian. Jokowi dan Iriana membagikan makan siang, susu, makanan ringan, hingga buku kepada anak-anak yang ada di posko tersebut.
Ibarat menepuk air di dulang terpecik muka sendiri, kata Ray mengumpamakan. Masukan-masukan SBY selama ini tetap dinilai politis sebab posisinya tidak bisa lepas dari Partai Demokrat. Terlebih SBY kerap memuji-muji kebijakannya dan di saat bersamaan Jokowi mengeluarkan suatu kebijakan baru.
"Maksud baik tapi seperti serangan politis. Nah air kembali ke dia (SBY). Mestinya beliau tidak jadi Ketum, karena pandangan itu bisa sangat politis," jelas dia.
Kunjungan ke Hambalang menurut Ray adalah suatu simbol jawaban politik Jokowi. Hal yang sama terjadi ketika drama sidang MKD dalam kasus 'Papa minta saham' di DPR. Jokowi mengundang para pelawak ke istana dan di saat bersamaan mantan Ketua DPR Setya Novanto diadili secara etik oleh MKD. Jokowi, kata dia menggunakan cara yang sederhana tapi maksudnya bisa dibaca publik.
"Jokowi kritik dengan simbol. Dulu soal Setnov dia undang pelawak ke istana. Itu pernyataan simbol jika istana tak terganggu dengan Setnov. Gaya politik dengan simbol tapi tertangkap betul apa maksudnya, kena," beber dia.
Hal yang sama pula dilakukan Jokowi, lanjut dia. Ketika SBY sedang hangat-hangatnya berkeliling ke Pulau Jawa, Jokowi justru berkeliling memeriksa secara detail sudut proyek Hambalang yang dimulai SBY. Jokowi berbicara dalam simbol dan mau mengatakan kegagalan SBY di proyek Hambalang.
"Ini skak telak. Ibarat kata, SBY lima langkah cuma dapat lima poin, Jokowi baru satu langkah tapi dapat enam poin. Pada hal SBY udah keliling Jawa," pungkas dia.
(mdk/dan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sampai saat ini masih belum diketahui isi pertemuan di Istana Bogor itu.
Baca SelengkapnyaSBY turun gunung untuk mendongkrak suara Partai Demokrat di Tapal Kuda Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaSBY sendiri tak bisa hadir ke acara open house karena memiliki agenda lain.
Baca SelengkapnyaAgus Harimurti Yudhoyono (AHY) dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) pada hari Rabu (21/02) lalu
Baca SelengkapnyaJokowi bersepeda bersama AHY di Yogyakarta, Minggu (28/1), sambil menyapa masyarakat.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Banyumas, Banjarnegara, dan Tegal untuk bertemu dengan berbagai lapisan masyarakat.
Baca SelengkapnyaKetua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan sedang berada di Jawa Tengah sejak tiga hari lalu.
Baca SelengkapnyaMuhadjir membela Jokowi yang lebih sering mengunjungi Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaMuncul spekulasi tentang kemungkinan Demokrat mendapatkan jatah kursi menteri dalam Reshuffle tahap akhir pemerintahan Jokowi.
Baca SelengkapnyaKampanye Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo seringkali bertepatan dengan kunjungan kerja Presiden Jokowi
Baca SelengkapnyaPertemuan tertutup tersebut dilakukan di Keraton Klien Yogyakarta, pada Minggu (28/1).
Baca SelengkapnyaPrabowo dikabarkan bertemu SBY di Cikeas sore ini.
Baca Selengkapnya