Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Usai Kampanye Akbar, Jokowi akan Ngopi Bareng Komunitas Milenial Kota Dumai

Usai Kampanye Akbar, Jokowi akan Ngopi Bareng Komunitas Milenial Kota Dumai Massa Pendukung Jokowi di Kota Dumai. ©2019 Merdeka.com/Abdullah Sani

Merdeka.com - Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo bakal menggelar kampanye akbar di lapangan Bukit Gelanggang, Dumai, Riau, Selasa (26/3). Ribuan masyarakat serta pendukung partai pengusung tampak sudah berkumpul di lokasi.

Dalam agenda, Jokowi akan ngopi bareng komunitas milenial usai kampanye akbar. Bahkan terlihat ramai dengan atribut partai pendukung mewarnai jalanan Kota Dumai.

Panitia kampanye akbar, Dewi Yuliani mengatakan, rombongan Jokowi akan terbang dari Aceh dengan menggunakan pesawat dan mendarat sekitar pukul 16.00 WIB di Bandara Pinang Kampai, Dumai.‎

"Nanti dari bandara, Pak Jokowi langsung ke lapangan untuk menggelar kampanye akbar. Mungkin akan selesai hingga pukul 18.00 WIB," ujar Dewi saat dikonfirmasi.

Caleg PDI Perjuangan dari Dapil I Riau itu menyebutkan, ‎kampanye akbar ini juga akan dihibur sejumlah artis papan atas. Diperkirakan yang akan menghibur para pendukung Capres 01 ini ada Once, Armada, Putri Teresia, Candil dan Nirina Zubir.

"Jadi dalam agendanya, para artis itu akan meramaikan kampanye kita. Itu jadwalnya, namun apakah akan ada perubahan lagi saya belum monitor," ucap Dewi.

Setelah selesai kampanye akbar tersebut, Dewi mengatakan Jokowi akan melanjutkan agenda ngopi bareng bersama kaum anak muda atau milenial. Lokasinya ngopi diketahui berada di kafe Ali Pansit.

"Rencananya ngopi dengan milenial pada malam harinya sekitar pukul 21.00 WIB. Tapi itu tentatif ya," kata Dewi.

Bahkan Jokowi juga dijadwalkan akan menginap di salah satu hotel di Dumai. Namun, Dewi tidak bisa memastikan hal tersebut.

"Apakah Pak Jokowi akan menginap di Dumai, masih tentatif," kata Dewi.

Dewi menjelaskan, masyarakat yang hadir di lapangan Bukit Gelanggang, bukan hanya masyarakat di Dumai saja. Namun sejumlah warga dari kabupaten lain juga rela datang untuk melihat Jokowi.

"Warga yang datang ada dari sejumlah kabupaten tetangga, artinya yang berdekatan dengan Dumai. Tapi masyarakat dari Kota Pekanbaru juga hadir, ada juga massa dari Kabupaten Siak. Sekarang sudah pada ngumpul semua," tutup Dewi.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Bersama Ahmad Luthfi-Taj Yasin Pawai Keliling Kota Klaten dan Karanganyar
Jokowi Bersama Ahmad Luthfi-Taj Yasin Pawai Keliling Kota Klaten dan Karanganyar

Ribuan warga di kedua kabupaten antusias menyambut kedatangan Jokowi dan kedua pasangan yang berpawai diiringi kesenian daerah

Baca Selengkapnya
Sekjen PSI Ceritakan Kronologi Gerombolan Pemotor Berbendera PDIP Geber Motor di Acara Kaesang
Sekjen PSI Ceritakan Kronologi Gerombolan Pemotor Berbendera PDIP Geber Motor di Acara Kaesang

Raja Juli Antoni merasa heran dengan tindakan yang dilakukan oleh segerombolan massa tersebut.

Baca Selengkapnya
Dukung Ridwan Kamil, Jokowi Turun Gunung Blusukan Selama di Jakarta
Dukung Ridwan Kamil, Jokowi Turun Gunung Blusukan Selama di Jakarta

Menurut Jokowi, satu minggu terakhir masa kampanye adalah waktu terbaik dan paling menentukan.

Baca Selengkapnya
Jadwal Kampanye Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 16 Desember 2023
Jadwal Kampanye Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 16 Desember 2023

Gibran Rakabuming Raka akan mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya
Respons Ganjar soal Pemotor Berbendera PDIP Provokasi di Acara PSI
Respons Ganjar soal Pemotor Berbendera PDIP Provokasi di Acara PSI

Ganjar mengaku belum mengetahui peristiwa tersebut.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Jokowi bakal Turun Gunung di Kampanye Akbar Pilkada Jateng, Luthfi: Iya Insya Allah
Beredar Kabar Jokowi bakal Turun Gunung di Kampanye Akbar Pilkada Jateng, Luthfi: Iya Insya Allah

Kehadiran Jokowi diharapkan bisa meningkatkan spirit para pendukung dan meraih suara masyarakat di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kopi Darat Formasi Indonesia Moeda, Mahasiswa di Jabar Konsolidasi Gerakan Nasional Generasi Muda untuk Pilpres 2024 Sekali Putaran
FOTO: Kopi Darat Formasi Indonesia Moeda, Mahasiswa di Jabar Konsolidasi Gerakan Nasional Generasi Muda untuk Pilpres 2024 Sekali Putaran

Kegiatan Kopi Darat Formasi Indonesia Moeda (FIM) dilaksanakan di Cafe Halaman, Kota Bandung pada, Senin (8/1/2024).

Baca Selengkapnya
FOTO: Kopi Darat Formasi Indonesia Moeda untuk Kemenangan Prabowo-Gibran di Medan
FOTO: Kopi Darat Formasi Indonesia Moeda untuk Kemenangan Prabowo-Gibran di Medan

Kegiatan bertajuk “Kawal Agenda Rakyat: Pilpres 2024 Sekali Putaran untuk Indonesia Maju” untuk kemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kangen Sapa Warga Jateng, Jokowi Bakal Blusukan Bareng Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
Kangen Sapa Warga Jateng, Jokowi Bakal Blusukan Bareng Ahmad Luthfi dan Taj Yasin

Jokowi dijadwalkan menyapa warga di wilayah Banyumas, Pantura Barat, dan Pantura Timur.

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra Puji Jokowi: Saya Bangga Pak Presiden Datang dengan Baju Warna Putih
Sekjen Gerindra Puji Jokowi: Saya Bangga Pak Presiden Datang dengan Baju Warna Putih

Baju putih merupakan pakaian khas yang sering dipakai Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi Gerombolan Pemotor Berbendera PDIP Geber Motor di Acara PSI, Kaesang Turun Tangan
VIDEO: Kronologi Gerombolan Pemotor Berbendera PDIP Geber Motor di Acara PSI, Kaesang Turun Tangan

Sekjen PSI, Raja Juli Antoni menyayangkan aksi segerombolan pemotor yang membawa bendera PDIP tersebut

Baca Selengkapnya
Buat Pendukung Ganjar-Mahfud, Ini Ketentuan dan Larangan saat Kampanye Akbar di Solo Besok
Buat Pendukung Ganjar-Mahfud, Ini Ketentuan dan Larangan saat Kampanye Akbar di Solo Besok

Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud Md akan menghadiri kampanye akbar di Benteng Vastenburg, Solo, Sabtu (10/2).

Baca Selengkapnya