Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ustaz Somad menolak, PAN siapkan nama lain buat Cawapres Prabowo

Ustaz Somad menolak, PAN siapkan nama lain buat Cawapres Prabowo sekjen PAN Eddy Soeparno. ©2017 Merdeka.com/eddysoeparno.com

Merdeka.com - Partai Amanat Nasional (PAN) menyatakan telah menyiapkan satu nama calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto. Satu nama yang diusulkan berasal dari unsur non partai. Hal ini karena PAN mendapatkan informasi Ustaz Abdul Somad dicalonkan sebagai cawapres Prabowo.

"Insya Allah satu nama, insya Allah. Pokoknya cakep saja namanya," kata Sekjen PAN Eddy Soeparno di rumah dinas Zulkifli Hasan, Jalan Widya Chandra, Jakarta, Selasa (7/8) malam.

Melihat dinamika saat ini, Eddy beranggapan, koalisi pendukung Prabowo harus mempertimbangkan cawapres yang berasal dari non partai agar mencapai konsensus. Tujuannya agar tidak ada partai yang merasa diuntungkan atau dirugikan.

"Kalau konsensus itu berbasis orang yang berasal bukan dari parpol ya lebih baik itu, karena itu lebih gampang diterima," tegasnya.

Dia yakin dipilihnya cawapres dari luar unsur partai akan lebih mudah diterima semua pihak ketimbang dari partai. Contohnya, ketika PAN mendorong Ustaz Abdul Somad atau Anies Baswedan sebagai cawapres Prabowo.

"Karena pada saat kita melakukan pembicaraan awal UAS merupakan figur yang diterima Anies juga figur yang diterima karena tidak mewakili parpol manapun," klaimnya.

Gerindra menyatakan nama cawapres Prabowo mengerucut dua nama, yakni Agus Harimurti Yudhoyono dan Salim Segaf Al Jufri. Eddy menambahkan partainya akan berkomunikasi lagi dengan Gerindra.

Pihaknya mengusulkan agar koalisi pendukung Prabowo menggunakan konsep 'meja kosong' dimana semua partai berhak menyampaikan aspirasi tapi tidak memaksakan kehendaknya soal cawapres.

"Jadi kita kembali memakai konsep meja kosong. Semua berhak menyatakan pendapat, tapi semua bersepakat tidak pasang harga mati dari awal," tandas Eddy.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan cawapres Prabowo sudah mengerucut ke dua nama, salah satunya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Seorang lagi adalah hasil rekomendasi Ijtima Ulama Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF).

Terkait nama hasil Ijtima sendiri, pihaknya lebih mengedepankan nama Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri karena usulan mitra koalisi mereka, seperti layaknya AHY yang didorong Demokrat.

"Iya tentu dua orang itu. Pokoknya yang diusulkan partai-partai politik itu menjadi prioritas kita," kata dia di kediaman Prabowo Subianto.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berembus Kabar Gibran Jadi Cawapres, Zulhas Legowo jika Erick Thohir Tak Dipilih Prabowo
Berembus Kabar Gibran Jadi Cawapres, Zulhas Legowo jika Erick Thohir Tak Dipilih Prabowo

Nama cawapres telah mengerucut pada satu nama dan telah berada di kantong Prabowo.

Baca Selengkapnya
Ingin Erick Thohir Jadi Cawapres Prabowo, PAN Rayu Airlangga dan Cak Imin
Ingin Erick Thohir Jadi Cawapres Prabowo, PAN Rayu Airlangga dan Cak Imin

PAN tetap berupaya agar Menteri BUMN itu menjadi pendamping Prabowo.

Baca Selengkapnya
PAN Bocorkan Bakal Ada Parpol Non-Parlemen Dukung Prabowo
PAN Bocorkan Bakal Ada Parpol Non-Parlemen Dukung Prabowo

Saat ini Prabowo telah mengantongi dukungan dari Gerindra, PKB, Golkar, PAN dan PBB.

Baca Selengkapnya
Selain Erick Thohir, Zulhas Ungkap Muhadjir Effendy Masuk Kandidat Bakal Cawapres Prabowo
Selain Erick Thohir, Zulhas Ungkap Muhadjir Effendy Masuk Kandidat Bakal Cawapres Prabowo

Partai politik tergabung di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) akan berembuk membahas calon wakil presiden Prabowo.

Baca Selengkapnya
Dukung Pencapresan Prabowo, PAN Prioritaskan Erick Thohir Jadi Cawapres
Dukung Pencapresan Prabowo, PAN Prioritaskan Erick Thohir Jadi Cawapres

Keputusan cawapres Prabowo bakal ditentukan partai koalisi.

Baca Selengkapnya
Masuk Koalisi Prabowo, Zulkifli Hasan Tegaskan PAN Tidak Dukung Anies di Pilgub Jakarta
Masuk Koalisi Prabowo, Zulkifli Hasan Tegaskan PAN Tidak Dukung Anies di Pilgub Jakarta

Zulkifli menyatakan bahwa partainya bagian dari Koalisi Indonesia Maju yang dalam Pilpres mendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Gelar Pertemuan Tertutup dengan Ulama & Kiai  di Surabaya, Prabowo Disebut Kerucutkan 2 Nama Bacawapres
Gelar Pertemuan Tertutup dengan Ulama & Kiai di Surabaya, Prabowo Disebut Kerucutkan 2 Nama Bacawapres

Saat ini, Prabowo didukung lima partai. Yakni Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat dan PBB.

Baca Selengkapnya
PPP: Cawapres Ganjar Mengerucut ke Mahfud MD dan Sandiaga
PPP: Cawapres Ganjar Mengerucut ke Mahfud MD dan Sandiaga

Nama Mahfud dan Sandiaga kini dicermati PDIP untuk menjadi cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Bukan 'Sang Kaesang', Zulhas Ungkap Inisial S Diusulkan Jadi Cawagub Ridwan Kamil Adalah Suswono
Bukan 'Sang Kaesang', Zulhas Ungkap Inisial S Diusulkan Jadi Cawagub Ridwan Kamil Adalah Suswono

Hal ini diungkapkan Zulhas usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di kantor DPP PAN, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Tiga Opsi Arah Politik PAN
Tiga Opsi Arah Politik PAN

Bila mendukung Prabowo atau Ganjar, PAN akan mengusulkan nama Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Cawapres.

Baca Selengkapnya
PAN Setuju jika Gibran jadi Cawapres Prabowo, Bagaimana Nasib Erick Thohir?
PAN Setuju jika Gibran jadi Cawapres Prabowo, Bagaimana Nasib Erick Thohir?

PAN sempat mendukung Erick Thohir jadi cawapres Prabowo.

Baca Selengkapnya
Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut NasDem Belum Dapat Tawaran Menteri
Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut NasDem Belum Dapat Tawaran Menteri

Surya Paloh menyebut, di internal partainya sendiri belum ada pembicaraan terkait kursi menteri.

Baca Selengkapnya