Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Waketum PAN Ingin Zulkifli Hasan Maju Pilpres 2024

Waketum PAN Ingin Zulkifli Hasan Maju Pilpres 2024 Zulhas Bertemu Ridwan Kamil. Instagram Zulkifli Hasan

Merdeka.com - Wakil Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi menegaskan, sikap politik PAN terkait Pilpres 2024 diserahkan sepenuhnya kepada Ketum Zulkifli Hasan. Amanat ini sesuai hasil rapat kerja nasional II PAN pada tanggal 31 Agustus 2021.

Sebelumnya, Waketum PAN lainnya Bima Arya mengakui partainya melirik empat tokoh eksternal untuk pemilihan presiden (pilpres) 2024. Empat tokoh yaitu Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK).

"Sikap PAN tentang pemilu presiden 2024, sesuai dengan hasil Rakernas II PAN pada tanggal 31 Agustus 202. Bahwa tentang kebijakan pilpres kewenangan penuh diserahkan kepada ketua umum PAN, Zulkifli Hasan, untuk mengambil langkah-langkah strategis dalam proses pencalonan capres/ cawapres," kata Viva lewat pesan, Minggu (10/10).

Viva Yoga tetap menginginkan dan memperjuangkan agar Ketua Umum Zulkifli Hasan dapat maju di Pemilu Presiden 2024. Menurutnya, Zulhas sudah memenuhi kriteria sebagai pimpinan nasional.

"Yaitu memiliki visi kebangsaan yang jelas, kapasitas dan pengalaman mengelola pemerintahan yang cukup, dermawan, ramah, dan memiliki integritas yang baik," ucap Jubir PAN ini.

PAN sudah melihat banyaknya bakal calon yang digadang-gadang bakal maju di pilpres 2024. Bakal calon tersebut kerap muncul di sejumlah lembaga survei.

"Ada Mbak Puan Maharani, Bang Zulkifli Hasan, Mas Anies Baswedan, Pak Prabowo, Bang Ridwan Kamil, Mas Ganjar Pranowo, dan Bu Khofifah Indarparawansyah. Nama-nama tersebut yang sering muncul di survei," tuturnya.

PAN membuka diri untuk berkomunikasi dengan partai politik maupun untuk mengusung dan mendukung bakal capres atau cawapres. Sebab, partai berlogo matahari ini tidak dapat sendirian mengusung paslon.

"Jadi harus berkoalisi dengan partai politik lainnya untuk memenuhi syarat presidential threshold 20 persen," jelasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Bima Arya menyebut partainya melirik empat tokoh eksternal untuk pemilihan presiden (pilpres) 2024. Empat tokoh yaitu Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur DKI JakartaAnies Baswedan, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK).

Dia mengungkapkan partainya tertarik kepada keempat tokoh tersebut lantaran menduduki puncak hasil survei pilpres.

"Ada yang suka presentasi Mas Anies, ada yang lebih senang ke RK, ada yang bersimpatik sama Erick Thohir, ada yang ngefans sama Bu Khofifah gitu ya," katanya.

Mereka adalah tokoh yang berprestasi, inspiratif dan memukau bagi penggemarnya masing-masing, sehingga berpotensi untuk menjadi pemimpin masa depan bagi Indonesia.

Namun, kata dia, perjalanan masih panjang mengingat masih ada dua tahun lebih bagi PAN untuk bisa menjajaki sosok tokoh-tokoh nasional dalam menghadapi Pilpres 2024.

PAN pun masih terbuka menjalin komunikasi dengan partai lain dalam menentukan calon yang tepat dalam pertarungan politik tersebut.

Bima juga menyampaikan partai berlambang matahari putih itu memiliki tokoh internal yang dijagokan untuk Pilpres 2024, yakni ketua umumnya Zulkifli Hasan, Ketua Dewan Kehormatan PAN Soetrisno Bachir yang saat ini masih mengisi kepemimpinan nasional.

"Tentu pada saatnya PAN akan menentukan, bisa salah satu dari mereka atau bahkan di luar dari mereka, masih panjang, " katanya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aklamasi, Zulkifli Hasan Kembali Jadi Ketum PAN Periode 2024-2029
Aklamasi, Zulkifli Hasan Kembali Jadi Ketum PAN Periode 2024-2029

Zulhas sudah memenuhi semua syarat, baik persyaratan umum dan syarat khusus.

Baca Selengkapnya
Jelang Kongres, Sekjen Sebut Kader PAN Solid Dukung Zulhas Lanjut Ketum
Jelang Kongres, Sekjen Sebut Kader PAN Solid Dukung Zulhas Lanjut Ketum

Aspirasi kader dan pengurus yang solid mendukung Zulkifli Hasan menjadi ketua umum periode 2024-2029

Baca Selengkapnya
PAN Pastikan KIM Solid di Jakarta: Kecuali kalau PKS Berubah Ingin Usung Calon Sendiri
PAN Pastikan KIM Solid di Jakarta: Kecuali kalau PKS Berubah Ingin Usung Calon Sendiri

Menurut Zulhas, PKS bisa saja mengusung atau maju sendiri pada Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
Zulhas Terpilih Lagi jadi Ketum PAN: Fokus Utama, KIM Plus di Pilkada
Zulhas Terpilih Lagi jadi Ketum PAN: Fokus Utama, KIM Plus di Pilkada

Menteri Perdagangan (Mendag) ini mengaku berat mengemban amanah dari para kader partainya.

Baca Selengkapnya
38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN
38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN

38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN

Baca Selengkapnya
Waketum Yandri: Seluruh DPW dan DPD Minta Zulkifli Hasan Kembali Pimpin PAN
Waketum Yandri: Seluruh DPW dan DPD Minta Zulkifli Hasan Kembali Pimpin PAN

Seluruh kader memandang sosok Zulhas merupakan pekerja keras dan konsisten dalam memperjuangkan kebaikan serta merangkul semua pihak.

Baca Selengkapnya
Zulhas Mengaku Dapat Resep Politik dari Jokowi, Targetkan PAN Posisi 4 pada Pemilu 2029
Zulhas Mengaku Dapat Resep Politik dari Jokowi, Targetkan PAN Posisi 4 pada Pemilu 2029

Hal itu dikatakan Zulhas saat membuka Rakernas PAN.

Baca Selengkapnya
Jelang Kongres PAN Zulkifli Hasan 'Mejeng' di Times Square New York, Netizen: Emang Ngaruh?
Jelang Kongres PAN Zulkifli Hasan 'Mejeng' di Times Square New York, Netizen: Emang Ngaruh?

ada pemandangan menarik jelang Kongres PAN di Jakarta. Bukan tebaran baliho di jalanan ibu kota

Baca Selengkapnya
Jokowi Melarang, Zulhas Nilai Koalisi Butuh Kaesang untuk Menang Pilkada Jakarta
Jokowi Melarang, Zulhas Nilai Koalisi Butuh Kaesang untuk Menang Pilkada Jakarta

Diketahui, Presiden Jokowi tak setuju jika Kaesang maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Ketum PUAN Dukung Zulkifli Hasan Kembali Jadi Ketum PAN
Ketum PUAN Dukung Zulkifli Hasan Kembali Jadi Ketum PAN

PUAN melihat banyak keberhasilan yang telah dicapai Zulhas saat memimpin PAN

Baca Selengkapnya
Zulkifli Hasan Perintahkan Seluruh Kader Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim
Zulkifli Hasan Perintahkan Seluruh Kader Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim

Dia pun tak segan menyebut bahwa Khofifah merupakan bagian yang tak bisa dilepaskan dari PAN.

Baca Selengkapnya
Kelakar Zulhas Usai Menangkan Prabowo di Pilpres 2024: InsyaAllah Banyak Menteri dari PAN
Kelakar Zulhas Usai Menangkan Prabowo di Pilpres 2024: InsyaAllah Banyak Menteri dari PAN

Zulhas mengingatkan posisi Gubernur merupakan jabatan yang strategis.

Baca Selengkapnya