Warga Bogor gelar aksi sejuta tanda tangan dukung Jokowi
Merdeka.com - Ribuan warga Bogor yang tergabung dalam Masyarakat Bogor Raya (MBR) menggelar aksi sejuta tanda tangan dan istighosah do'a kebangsaan sebagai bentuk dukungan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo ( Jokowi ) yang maju sebagai calon presiden 2014 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Acara ini dihelat di gedung Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP), Ciawi, Kabupaten Bogor, Sabtu (15/3).
Antusiasme masyarakat untuk mendukung Jokowi sebagai bakal Capres RI 2014-2019 cukup tinggi. Meski acara baru dimulai pukul 10.00 WIB, sejak pukul 07.00 WIB, ribuan warga sudah berdatangan menggunakan ratusan angkot dan sepeda motor ke lokasi acara.
-
Apa yang dibilang Jokowi soal kampanye? 'presiden boleh berkampanye.''
-
Siapa yang menilai Jokowi layak jadi Wantimpres? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menilai, Presiden Joko Widodo (Jokowi) layak untuk menjadi bagian dari Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Siapa yang usulkan Jokowi jadi pemimpin? Usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak.
-
Apa tanggapan PDIP soal Jokowi di Golkar? 'Dari manuver-manuver ini kan terbaca bahwa series cawe-cawe yang berlangsung selama ini dan kemungkinan ke depan, tidak lebih tidak kurang dari cara bagaimana agar bisa tetap berkuasa baik itu secara langsung maupun tidak langsung,' imbuh dia.
-
Siapa yang akan menjembatani Jokowi dan PDIP? 'Pak Prabowo yang akan bisa menjembatani kembali, merajut kembali hubungan Pak Jokowi dengan PDIP. Kita tahulah, dalam hati mereka masing-masing sebenarnya sih sangat mungkin ketemu. Kenapa? Ya Pak Jokowi juga kan besar di PDI-P dan PDI-P juga kan pernah ikut dibesarkan Pak Jokowi,' kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/3).
-
Gimana caranya Jokowi ikut kampanye? Pasal 281 mensyaratkan pejabat negara yang ikut berkampanye dilarang untuk menggunakan fasilitas negara atau mereka harus cuti di luar tanggungan.
"Do'a kebangsaan yang kami gelar ini merupakan bentuk spontanitas reaksi atas penunjukan Jokowi sebagai capres dari PDIP. Kami juga ingin menyampaikan sebagai warga Bogor yang bukan berasal dari PDIP siap mengawal Jokowi sebagai presiden baru pilihan rakyat," kata Ketua MBR Nursiwan.
Acara tersebut juga dihadiri puluhan tokoh masyarakat, agama dan sejumlah calon anggota legislatif (caleg) DPR RI, DPRD I dan DPRD II dari PDIP.
"Saya akui, Jokowi bukan hanya pilihan PDIP, tapi juga pilihan rakyat. Direstuinya Jokowi sebagai capres, juga merupakan bukti sikap kenegarawanan Megawati sebagai Ketua Umum PDIP. Selain itu turunnya keputusan politik yang sudah lama ditunggu-tunggu ini juga merupakan jawaban dari rasa penasaran masyarakat yang menginginkan Jokowi tampil," kata Audi Tambunan Caleg DPR RI dari PDIP daerah pemilihan Kabupaten Bogor.
Aksi sejuta tandatangan ini dihadiri sejumlah lapisan masyarakat kaum miskin yakni pedagang kaki lima, pengemudi ojek, sopir angkot dan pemuda.
"Jokowi bagi kami merupakan pemimpin yang lahir dari rakyat dan mau melayani rakyat. Walau dia merupakan capres usungan PDIP, tapi kami sebagai rakyat kecil yang bukan orang parpol merasa puas karena figur yang kami idola akhirnya diberi kesempatan maju. Kami yakin bersama Jokowi , Indonesia akan lebih baik," kata Kholid, tukang ojek di kawasan Seseupan, Ciawi, Kabupaten Bogor. (mdk/ren)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, ada dua alasan utama mengapa dukungan publik untuk PDIP tinggi.
Baca SelengkapnyaHal ini disampaikan Puan saat ditanya soal arah dukungan Jokowi di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Baca SelengkapnyaJokowi dinilai memberikan dukungan kepada Prabowo lewat relawan.
Baca SelengkapnyaTerkait dukungan untuk Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, ia enggan menjelaskan lebih lanjut.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, bila berjuang untuk keadilan dan kesejahteraan rakyat, maka tak perlu ada yang dikhawatirkan.
Baca SelengkapnyaHal itu dikatakan Ketua DPD Golkar Jawa Timur, M Sarmuji.
Baca SelengkapnyaPrabowo-Gibran dinilai pasangan yang mampu meneruskan program yang sudah diinisiasi oleh Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaRatusan tukang becak dari berbagai pos di Kota Bogor deklarasi mendukung Ganjar Pranowo Capres 2024
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut, rakyat bebas memilih siapapun calon presiden yang disenanginya.
Baca SelengkapnyaJaro Ade mendapat dukungan dari sejumlah tokoh dan relawan untuk Pilkada Kabupaten Bogor.
Baca SelengkapnyaSurvei Indikator Politik Indonesia mencatat pengaruh figur Jokowi dan Megawati dalam mempengaruhi pillihan publik ke PDIP
Baca SelengkapnyaJokowi dijadwalkan menyapa warga di wilayah Banyumas, Pantura Barat, dan Pantura Timur.
Baca Selengkapnya