Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wasekjen PDIP sebut Mega dan Jokowi intens ketemu bahas reshuffle

Wasekjen PDIP sebut Mega dan Jokowi intens ketemu bahas reshuffle basarah. ©achmadbasarah.com

Merdeka.com - Wacana reshuffle kabinet belakangan ini makin berhembus kencang. Sejumlah menteri yang dianggap kinerjanya tidak maksimal bakal diganti.

Untuk soal reshuffle kabinet ini, Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah melakukan pertemuan. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PDIP Ahmad Basarah mengatakan, komunikasi antara Jokowi dan Megawati terbilang cukup intensif.

"Sudah sering ketemu. Pertemuan kan cukup intensif ya saya enggak ingat persis ya tapi sekitar dua mingguan yang lalu pertemuan," ujar Basarah usai bertemu Presiden Jokowi di Istana, Jakarta, Jumat (3/7).

Basarah menambahkan, tak hanya Jokowi dan Megawati saja yang melakukan pertemuan untuk menyinggung soal reshuffle kabinet. Tetapi pertemuan Jokowi dengan para ketua umum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH) juga ada.

"Ya ya ada dengan yang lain ada dengan Bu Mega saja. Yah," ucapnya.

Lebih lanjut, kata Basarah, PDIP telah menyerahkan sejumlah masukan kepada Presiden Jokowi soal reshuffle kabinet ini. Soal selanjutnya, merupakan hak prerogatif Presiden Jokowi.

Basarah tak menjelaskan secara gamblang berapa sesungguhnya jumlah menteri yang diganti. Kata dia, hal itu sifatnya dinamis dan akan menyesuaikan perkembangan yang ada.

"Dinamis dalam arti bisa kurang bisa nambah sesuai dinamika politiknya tapi kita sekali lagi mengusulkan kepada presiden untuk mempertimbangkan aspek dukungan politik. Sehingga reshuffle ini kalau harus dilakukan oleh presiden maka presiden harus mempertimbangkan mendapatkan dua hal," jelas Basarah.

"Pertama menteri yang kompeten dan punya integritas dan betul-betul profesional menjalankan tugasnya dan kedua menteri itu juga menambah dukungan politik akan menambah dukungan politik bagi presiden di parlemen," imbuhnya.

Oleh karena itu, menurut Basarah, Presiden Jokowi harus berusaha agar menteri-menteri jajaran partai politik di luar KIH dapat ditarik masuk kabinet. Hal ini untuk meningkatkan intensitas dalam membangun pemerintahan.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Megawati Berencana Bertemu Jusuf Kalla
Megawati Berencana Bertemu Jusuf Kalla

Politisi PDI Perjuangan Deddy Yevri Sitorus mendengar ada rencana Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan Wapres ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Budi Arie Bongkar Isi Pertemuan Jokowi & Ketum Parpol, Singgung Reshuffle Menteri PDIP
VIDEO: Budi Arie Bongkar Isi Pertemuan Jokowi & Ketum Parpol, Singgung Reshuffle Menteri PDIP

Ketua Umum Projo Budi Arie, menilai, pertemuan tersebut untuk soliditas

Baca Selengkapnya
Wacana Jokowi Reshuffle Kabinet, PDIP Kurang Setuju Kecuali Menteri Berurusan Hukum
Wacana Jokowi Reshuffle Kabinet, PDIP Kurang Setuju Kecuali Menteri Berurusan Hukum

Wacana reshuffle kabinet muncul usai Presiden Jokowi bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Bogor.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Menteri Kabinet Jokowi Ingin Mundur Lapor ke Megawati | Prabowo-Gibran Jawab Tudingan
TOP NEWS: Menteri Kabinet Jokowi Ingin Mundur Lapor ke Megawati | Prabowo-Gibran Jawab Tudingan

PDIP membocorkan sejumlah menteri telah melapor ke Megawati untuk mundur dari kabinet.

Baca Selengkapnya
PDIP dan NasDem Menanti Pertemuan Megawati-JK, Konsolidasi Hak Angket?
PDIP dan NasDem Menanti Pertemuan Megawati-JK, Konsolidasi Hak Angket?

Kabar pertemuan itu pertama kali diungkap politikus PDIP, Deddy Yevri Sitorus.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Ketum Partai Koalisi Akhir Mei Lalu, Bahas Reshuffle?
Jokowi Bertemu Ketum Partai Koalisi Akhir Mei Lalu, Bahas Reshuffle?

Jokowi ternyata sempat bertemu dengan para ketua umum partai politik pendukungnya

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Ketum Partai Akhir Mei Lalu, Demokrat: Sangat Biasa, Presiden Juga Pembina Parpol
Jokowi Bertemu Ketum Partai Akhir Mei Lalu, Demokrat: Sangat Biasa, Presiden Juga Pembina Parpol

Demokrat menilai sangat wajar jika Jokowi bertemu dengan para ketua umum partai politik

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Sri Mulyani di Istana
Jokowi Bertemu Sri Mulyani di Istana

Dia menolak memberikan pernyataan dan enggan tanya jawab dengan awak media.

Baca Selengkapnya
PPP Tak Yakin akan Ada Reshuffle Lagi untuk Beri 'Jatah' Demokrat
PPP Tak Yakin akan Ada Reshuffle Lagi untuk Beri 'Jatah' Demokrat

PPP pesimis Presiden Jokowi akan melakukan reshuffle kabinet di akhir 2023.

Baca Selengkapnya
Beredar Dokumen Setneg Semua Menteri PDIP Dicopot, Ini Kata Istana soal Peluang Reshuffle
Beredar Dokumen Setneg Semua Menteri PDIP Dicopot, Ini Kata Istana soal Peluang Reshuffle

Dari 13 menteri yang direshuffle, 4 menteri dari PDIP dicopot oleh Presiden Jokowi dan satu lagi Kepala BIN Budi Gunawan yang dianggap dekat dengan PDIP.

Baca Selengkapnya
Megawati Sentil Partai Politik Rebutan Jatah Menteri, Ini Ucapannya
Megawati Sentil Partai Politik Rebutan Jatah Menteri, Ini Ucapannya

Megawati Sentil Partai Politik Rebutan Jatah Menteri, Ini Ucapannya

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Anggap Pertemuan Mahfud dengan Praktikno Hal Biasa
Sekjen PDIP Anggap Pertemuan Mahfud dengan Praktikno Hal Biasa

Sesama menteri kabinet melakukan pertemuan merupakan hal yang biasa.

Baca Selengkapnya