Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Whisnu janjikan proyek JLLB bakal dongkrak ekonomi warga pinggiran

Whisnu janjikan proyek JLLB bakal dongkrak ekonomi warga pinggiran Whisnu Sakti Buana (berkemeja putih). ©2015 merdeka.com/moch andriansyah

Merdeka.com - Pasangan petahana Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana, mengumbar janji bakal melanjutkan proyek pembangunan Jalur Lingkar Luar Barat (JLLB) Kota Surabaya. Menurut mereka, jika pekerjaan itu sukses, bakal mendongkrak ekonomi warga di pinggiran Kota Pahlawan itu.

"Ini awal dimulainya proyek infrastruktur, yang nantinya bisa terintegrasi dengan pemberdayaan masyarakat sekitar," kata calon Wakil Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana, Rabu (28/10).

Whisnu menjanjikan, pembangunan infrastruktur tidak hanya dilakukan di tengah kota, tapi juga di kawasan pinggiran, seperti wilayah Surabaya barat. Dia menambahkan, hal itu sudah dimulai dengan pembangunan proyek Jalur Lingkar Luar Barat (JLLB) Kota Surabaya.

Orang lain juga bertanya?

"Seiring pembangunan JLLB di kawasan Surabaya barat, juga dilakukan pengembangan pelayanan publik, baik sarana pendidikan maupun layanan kesehatan seperti Puskesmas," ujar Whisnu.

Proyek JLLB terbagi empat tahap. Dimulai dari Tambak Osowilangun hingga perbatasan Surabaya-Gresik. Proyek tahap pertama, yaitu pembangunan jalur sepanjang 2,18 kilometer dari Lakarsantri hingga Gresik, sudah diresmikan Risma di akhir masa jabatannya sebagai wali kota, beberapa waktu lalu.

Menurut Whisnu, ‎masyarakat di sekitar tiga kecamatan, yaitu Benowo, Sambikerep, dan Pakal dijanjikan ikut merasakan dampak pembangunan infrastruktur tersebut.

"Jadi seperti yang disampaikan Bu Risma, di Surabaya ini sudah tidak ada lagi kawasan pinggiran," sambung Whisnu.

Menurut Whisnu, potensi strategis di Kecamatan Pakal dan Benowo bisa diberdayakan buat mendongkrak ekonomi warga. Salah satunya dengan menjual kuliner khas Semanggi Suroboyo dan Tambak Garam. Bila jalan itu tersambung, dia menjanjikan warga lebih mudah membeli makanan itu.

"Nah, dengan adanya infrastruktur JLLB ini akan berpengaruh positif bagi masyarakat di kawasan tersebut," ucap Whisnu.

Whisnu juga menjanjikan, kalau jalan itu tersambung, maka dampak positif lainnya potensi wilayah di perbatasan Gresik semakin bisa dikenal luas. Apalagi, papar Whisnu, pemberdayaan ekonomi kerakyatan menjadi salah satu bidang yang disiapkan Pemkot Surabaya menyambut era masyarakat ekonomi ASEAN (MEA).

"Agar warga Surabaya ke depan tetap bisa menjadi tuan rumah di kotanya sendiri," ujar Whisnu.

Proyek JLLB adalah membangun jalanan sepanjang 19,8 kilometer dengan lebar 55 meter. Proyeknya dimulai dari Tambak Osowilangun hingga perbatasan Gresik, di Kecamatan Pakal.

Untuk proyek tahap dua, pembangunan akan dilanjutkan dari kawasan Lakarsantri hingga Sememi, dengan panjang jalur 6,45 kilometer. Sementara tahap ketiga akan dilanjutkan dari Raya Sememi hingga Roro Kalisari, dengan panjang jalur 3,85 kilometer. (mdk/ary)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perjuangkan di ATR-PUPR, Bupati Ipuk Yakin JLS Banyuwangi-Jember Segera Tuntas
Perjuangkan di ATR-PUPR, Bupati Ipuk Yakin JLS Banyuwangi-Jember Segera Tuntas

Pembangunan Jalur Lingkar Selatan (JLS) atau Jalur Pantai Selatan (Pansela) di Kabupaten Banyuwangi akan dilanjutkan tahun ini.

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki Yakin Banyuwangi Tambah Maju: Tol Probowangi Terus Dilanjut, JLS Juga Dibangun
Menteri Basuki Yakin Banyuwangi Tambah Maju: Tol Probowangi Terus Dilanjut, JLS Juga Dibangun

Pembangunan tol Probowangi, Basuki meyakini bahwa Banyuwangi akan mendapat dampak positif.

Baca Selengkapnya
Kampanye di Pulau Kijang Dihadiri Puluhan Ribu Orang, Cagub Riau Abdul Wahid Bicara Soal Infrastruktur
Kampanye di Pulau Kijang Dihadiri Puluhan Ribu Orang, Cagub Riau Abdul Wahid Bicara Soal Infrastruktur

Kampanye pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Riau nomor urut satu Abdul Wahid-SF Hariyanto diserbu puluhan ribu masyarakat Pulau Kijang.

Baca Selengkapnya
Tol Berkeadilan, Solusi Anies Baswedan Hidupkan Kembali Kawasan Pantura
Tol Berkeadilan, Solusi Anies Baswedan Hidupkan Kembali Kawasan Pantura

Anies berjanji tidak akan membiarkan kawasan Pantura 'mati' akibat tol Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya
Hadi Tjahjanto: Inisiatif Masyarakat Kunci Suksesnya Konsolidasi Tanah Pertanian di Lombok Barat
Hadi Tjahjanto: Inisiatif Masyarakat Kunci Suksesnya Konsolidasi Tanah Pertanian di Lombok Barat

Masyarakat berinisiatif mengajukan penataan lahan pertaniannya agar jalan usaha tani dapat dibangun.

Baca Selengkapnya
Wanti-Wanti Presiden Jokowi jika Daerah Ingin Bangun Jalan Tol
Wanti-Wanti Presiden Jokowi jika Daerah Ingin Bangun Jalan Tol

Jokowi mengatakan kemanfaatan pembangunan jalan bebas hambatan itu banyak dirasakan oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal
Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal

Pembangunan menggunakan dana desa sudah membuat jalan desa mencapai 350 ribu kilometer.

Baca Selengkapnya
Serahkan 205 Sertipikat Tanah di Sleman, Menteri ATR: Harga Tanah Naik 3 Kali Lipat
Serahkan 205 Sertipikat Tanah di Sleman, Menteri ATR: Harga Tanah Naik 3 Kali Lipat

Efek kenaikan harga tanah disebabkan karena adanya rencana pembangunan fasilitas umum di Kelurahan Sumberarum.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Pembangunan Jalan Raya Baru di Gunungkidul, Penggerak Perekonomian Warga hingga Disebut Tumbalkan Air Terjun
Fakta Menarik Pembangunan Jalan Raya Baru di Gunungkidul, Penggerak Perekonomian Warga hingga Disebut Tumbalkan Air Terjun

Pembangunan jalan alternatif itu merupakan bagian dari pembangunan JJLS di selatan Gunungkidul

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Jalan Tol Ruas Bengkulu-Taba Penanjung, Habiskan Anggaran Rp4,8 Triliun
Jokowi Resmikan Jalan Tol Ruas Bengkulu-Taba Penanjung, Habiskan Anggaran Rp4,8 Triliun

Tol ini merupakan koridor pendukung jalan tol trans Sumatra yang menghubungkan antara Provinsi Bengkulu dan Provinsi Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya
Anies Janji Lanjutkan Pembangunan Tol, Pemilik Tanah Dijadikan Investor
Anies Janji Lanjutkan Pembangunan Tol, Pemilik Tanah Dijadikan Investor

Awalnya, Anies mengaku, bakal membesarkan yang kecil tanpa mengecilkan yang besar. Itulah yang akan menjadi kebijakan dari Anies-Muhaimin (Amin).

Baca Selengkapnya
Wujudkan Lumbung Pangan Nasional, Pemerintah Bangun Pelabuhan 1 KM di Papua
Wujudkan Lumbung Pangan Nasional, Pemerintah Bangun Pelabuhan 1 KM di Papua

Masyarakat Adat Merauke, Papua, menyetujui dan sepakat atas pembangunan pelabuhan seluas 1 Km.

Baca Selengkapnya