Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Yenny Wahid tentang sosok Sandiaga Uno: Orangnya ceria dalam setiap suasana

Yenny Wahid tentang sosok Sandiaga Uno: Orangnya ceria dalam setiap suasana Sandiaga dan Sinta Nuriyah. ©2018 Merdeka.com/Hari Aryanti

Merdeka.com - Putri kedua Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid mendampingi ibunya, Sinta Nuriyah Wahid menerima bakal cawapres Sandiaga Uno di kediaman orang tuanya di Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (10/9) siang. Dalam pertemuan sekitar dua jam itu, mereka membicarakan banyak hal salah satunya soal bagaimana merawat keberagaman dan toleransi yang menjadi konsentrasi keluarga Gus Dur selama ini.

Bagi Yenny, sosok Sandiaga adalah seorang yang ceria dalam setiap suasana. Ia mengaku Sandiaga bukanlah sosok asing bagi keluarganya.

"Tadi suasana sangat gayeng, bercakap-cakap. Guyon. Mas Sandi kan orangnya ceria, membawa kegembiraan dalam suasana yang beliau hadiri, selalu," kata mantan Sekjen PKB ini.

Keluarganya sangat mengapresiasi dan menghargai kunjungan Sandiaga ke kediaman orangtuanya. Yenny mengatakan telah berkawan lama dengan Sandi. Termasuk ibu mereka juga saling berkawan.

"Intinya keluarga sangat menghargai Pak Sandi datang ke sini. Beliau bagi kami bukan orang baru. Tidak asing sama sekali. Beliau kawan saya. Lalu Ibu Pak Sandi (Mien R Uno) dengan Ibu Sinta juga berkawan dan sering bertemu dalam berbagai kesempatan. Pak Sandi juga ini kunjungan kedua, ketika pertama kali dulu pada saat haul Gus Dur," jelasnya.

Yenny pun menitipkan aspirasi kepada Sandi jika kelak terpilih menjadi wapres. Salah satunya ialah menjaga keberagaman di Indonesia. Termasuk menjaga kontestasi Pilpres 2019 berjalan damai tanpa isu SARA.

"Salah satu aspirasi yang kami titipkan adalah untuk menjaga keberagaman di Indonesia. Menjaga Pilpres tetap adem ayem. Tidak ada isu-isu SARA yang dimainkan. Jadi ini adalah aspirasi yang kami titipkan," pungkasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Potret Kedekatan Para Artis dan Sang Ibu saat Peringatan Hari Ibu 22 Desember dari Luna Maya hingga Krisdayanti
8 Potret Kedekatan Para Artis dan Sang Ibu saat Peringatan Hari Ibu 22 Desember dari Luna Maya hingga Krisdayanti

Ibu bukan hanya sekadar sumber kasih sayang, tetapi menjadi teladan dan sumber kekuatan menghadapi berbagai tantangan hidup, termasuk bagi para artis ternama.

Baca Selengkapnya
Potret Wendy Cagur Liburan ke Yogyakarta Bareng Keluarga, Netizen Salfok Ketiga Anaknya
Potret Wendy Cagur Liburan ke Yogyakarta Bareng Keluarga, Netizen Salfok Ketiga Anaknya

Di tengah kesibukannya sebagai artis, Wendy Cagur menikmati waktu liburnya bersama keluarga.

Baca Selengkapnya
Disambut Hangat Keluarga, Berikut Ini 8 Potret Pesta Ulang Tahun Sigit Hardjojudanto
Disambut Hangat Keluarga, Berikut Ini 8 Potret Pesta Ulang Tahun Sigit Hardjojudanto

Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo ikut merayakan pesta ulang tahun Sigit Hardjojudanto

Baca Selengkapnya
8 Potret Mayangsari di Ulang Tahun Tutut Soeharto, Menunjukkan Keharmonisan dengan Keluarga Cendana - Bukti Sudah Diterima Sebagai Menantu
8 Potret Mayangsari di Ulang Tahun Tutut Soeharto, Menunjukkan Keharmonisan dengan Keluarga Cendana - Bukti Sudah Diterima Sebagai Menantu

Potret akrab Mayangsari bersama keluarga Cendan terlihat saat hadiri ulang tahun Tutut yang ke-75

Baca Selengkapnya
Putri Gus Dur Yenny Wahid Puji Prabowo dan Sebut Mas Bowo
Putri Gus Dur Yenny Wahid Puji Prabowo dan Sebut Mas Bowo

"Jadi hubungannya ini hubungan hati, bukan hanya sekedar politik," kata Yenny.

Baca Selengkapnya
Siapa Capres Paling Gusdurian, Yenny Wahid: Yang Datang Baru Ganjar Pranowo
Siapa Capres Paling Gusdurian, Yenny Wahid: Yang Datang Baru Ganjar Pranowo

Yenny Wahid membuka pintu ke semua capres untuk bersilaturahmi.

Baca Selengkapnya
Mayangsari Pamer Keakraban dengan Keluarga Cendana, Sikapnya jadi Sorotan
Mayangsari Pamer Keakraban dengan Keluarga Cendana, Sikapnya jadi Sorotan

Penyanyi Mayangsari hadir di acara ulang tahun Sigit Harjojudanto, kakak Bambang Trihatmodjo.

Baca Selengkapnya
Jadi Kandidat Cawapres Anies, Yenny Wahid Blak-Blakan Dekat juga dengan Prabowo dan Ganjar
Jadi Kandidat Cawapres Anies, Yenny Wahid Blak-Blakan Dekat juga dengan Prabowo dan Ganjar

Jadi Kandidat Cawapres Anies, Yenny Wahid Blak-Blakan Dekat juga dengan Prabowo dan Ganjar

Baca Selengkapnya
Potret Ultah Ayah Andhika Pratama Dapat Kejutan dari Keluarga, Paras Gantengnya Bikin Salfok
Potret Ultah Ayah Andhika Pratama Dapat Kejutan dari Keluarga, Paras Gantengnya Bikin Salfok

Ayah Andhika Pratama disebut mirip dengan aktor senior Teddy Syah.

Baca Selengkapnya
Yenny Wahid Beri Tanda Jempol di Depan Anies dan AHY: Ini Sudah Pas, Paling Top
Yenny Wahid Beri Tanda Jempol di Depan Anies dan AHY: Ini Sudah Pas, Paling Top

Momen itu terjadi usai acara peluncuran buku tetralogi Transformasi AHY di Djakarta Theater, Kamis (10/8) malam.

Baca Selengkapnya
Yenny Wahid: Ganjar Mewarisi Semangat Gus Dur Mengayomi Kaum Terpinggirkan
Yenny Wahid: Ganjar Mewarisi Semangat Gus Dur Mengayomi Kaum Terpinggirkan

Yenny Wahid mengatakan ada kesamaan antara Gus Dur dengan Ganjar.

Baca Selengkapnya
Cerita Yenny Wahid Dekat dengan Anies, Ganjar dan Prabowo, Lantas Dukung Siapa?
Cerita Yenny Wahid Dekat dengan Anies, Ganjar dan Prabowo, Lantas Dukung Siapa?

Yenny Wahid mengakui punya kedekatan personal dengan Anies, Ganjar dan Prabowo

Baca Selengkapnya