Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Zulkifli Hasan: Kemenangan PAN di Jabar menentukan kemenangan Prabowo-Sandi

Zulkifli Hasan: Kemenangan PAN di Jabar menentukan kemenangan Prabowo-Sandi Zulkifli Hasan. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Cawapres Sandiaga Uno dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menemui ribuan kader PAN se-Kota Bandung di Hotel Horison, Selasa (16/10) malam. Kedatangan keduanya merupakan rangkaian silaturahmi PAN bersama Sandiaga Uno di Jawa Barat.

Zulkifli Hasan mengajak ribuan kader dan simpatisan yang hadir untuk mengejar target PAN meraih 11 kursi DPR RI di Jawa Barat.

"Kalau kita kerja keras siang malam, sinergi seluruh caleg dari kabupaten, kota, provinsi sampai pusat, saya optimis kita bisa capai target itu," kata Zulkifli Hasan.

Dia juga mengajak seluruh kader dan simpatisan PAN untuk turun langsung menemui masyarakat dan menyampaikan visi misi Prabowo-Sandi khususnya di bidang ekonomi. Dia menegaskan kemenangan PAN di Jabar akan menentukan kemenangan pasangan capres cawapres nomor urut 02 itu.

"Kemenangan PAN di Jawa Barat menentukan kemenangan Prabowo Sandi. Dengan pendekatan tepat, Insya Allah rakyat akan bergerak bersama PAN menangkan Prabowo Sandi," katanya.

Ketua MPR ini juga memberi semangat kepada kader PAN dengan menceritakan perjalanannya bersama Sandiaga Uno selama empat hari di Jawa Barat.

"Satu hari saya dan Bung Sandi bisa sampai 9 sampai 12 titik. Tapi lelahnya jadi semangat karena hampir di setiap tempat masyarakat antusias menyambut PAN dan Sandi," katanya.

Sementara itu, Sandiaga Uno menyampaikan terima kasih atas antusias dan maraknya sambutan kader dan simpatisan PAN Jawa Barat terhadapnya.

"Kita bergerak bersama-sama semua partai koalisi untuk menangkan Prabowo-Sandi. Terima kasih untuk antusiasnya kader PAN di Jawa Barat yang semangat luar biasa," katanya. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Hadiri Rakornas PAN, Disambut Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa
Prabowo Hadiri Rakornas PAN, Disambut Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa

Prabowo terlihat mengenakan peci hitam dan kemeja biru lengan panjang.

Baca Selengkapnya
Bawa Ketua PAN se-Indonesia ke Istana, Zulhas: Mereka Belum Pernah Lihat Jokowi
Bawa Ketua PAN se-Indonesia ke Istana, Zulhas: Mereka Belum Pernah Lihat Jokowi

Kedatangan Zulhas ditemani oleh Sekjen PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto, serta 38 Ketua DPW PAN.

Baca Selengkapnya
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi

Ketum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mengatakan, partainya bersama PKB dan Partai Golkar akan mengawal Prabowo.

Baca Selengkapnya
Zulhas dan Erick Thohir Tiba di Jakarta, Prabowo Segera Kumpulkan Elite KIM
Zulhas dan Erick Thohir Tiba di Jakarta, Prabowo Segera Kumpulkan Elite KIM

Zulhas akan melakukan pertemuan dengan Prabowo bersama dengan para ketum partai KIM.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bertemu Zulkifli Hasan, Kaesang Pangarep Terang-Terangan Bakal Koalisi PSI dan PAN pada 2029
FOTO: Bertemu Zulkifli Hasan, Kaesang Pangarep Terang-Terangan Bakal Koalisi PSI dan PAN pada 2029

Kaesang berharap kedua partai itu dapat memperoleh suara lebih dari 20 persen pada lima tahun mendatang.

Baca Selengkapnya
Ini Sumber Dana PAN Gelar Kongres ke-VI di Hotel Mewah Kawasan Bundaran HI Jakpus
Ini Sumber Dana PAN Gelar Kongres ke-VI di Hotel Mewah Kawasan Bundaran HI Jakpus

Hal ini diungkapkannya di hadapan Prabowo Subianto yang diundang sebagai Presiden Terpilih Periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya
Zulhas Hadiri Harlah PKB: Tujuan Kita Sama, Indonesia Lebih Baik dan Lebih Maju
Zulhas Hadiri Harlah PKB: Tujuan Kita Sama, Indonesia Lebih Baik dan Lebih Maju

Pada perayaan Harlah ke-25 PKB di Solo itu juga terlihat hadir sejumlah menteri Kabinet Indonesia maju.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terima Surat Rekomendasi PAN, Ridwan Kamil Respons Nasib Anies Di Pilkada Jakarta
VIDEO: Terima Surat Rekomendasi PAN, Ridwan Kamil Respons Nasib Anies Di Pilkada Jakarta

Ridwan Kamil pun menanggapi soal kabar Anies Baswedan yang akan maju dalam Pilkada Jakarta 2024

Baca Selengkapnya
Bawa Rombongan PAN Ketemu Jokowi, Zulhas Ungkap Isi Pertemuan
Bawa Rombongan PAN Ketemu Jokowi, Zulhas Ungkap Isi Pertemuan

Zulhas mengaku, dirinya menelepon Presiden Jokowi dan meminta agar ketua dan sekretaris DPW PAN bertemu dengan Jokowi.

Baca Selengkapnya
PAN Dukung Sosok Ini Maju Pilgub Jateng 2024
PAN Dukung Sosok Ini Maju Pilgub Jateng 2024

PAN akan berkolaborasi dengan Gerindra di Pilgub Jateng 2024

Baca Selengkapnya
Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Sandiaga Dorong PPP Konsolidasi dengan PDIP
Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Sandiaga Dorong PPP Konsolidasi dengan PDIP

Menurut Sandiaga, sudah saatnya PPP dan pendukung Ganjar Pranowo melakukan konsolidasi.

Baca Selengkapnya
Prabowo Bertemu Surya Paloh, Zulkifli Hasan: Boleh Beda Capres Tapi Silaturahmi Jalan Terus
Prabowo Bertemu Surya Paloh, Zulkifli Hasan: Boleh Beda Capres Tapi Silaturahmi Jalan Terus

Dia enggan menjawab lagi terkait pertemuan Paloh dan Prabowo.

Baca Selengkapnya