Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Zulkifli Hasan sebut Rakernas PAN digelar 9 Agustus, tentukan dukungan capres

Zulkifli Hasan sebut Rakernas PAN digelar 9 Agustus, tentukan dukungan capres Zulkifli Hasan di Malang. ©2018 Merdeka.com/Darmadi Sasongko

Merdeka.com - Partai Amanat Nasional (PAN) terus intens menjalin komunikasi dengan Partai Gerindra. Namun hingga kini partai besutan Amien Rais itu belum juga mendeklarasikan siapa capres dan cawapres yang didukung di Pilpres 2019.

Menurut Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, dalam memilih cawapres memang diperlukan kesabaran. Sebab, setiap partai koalisi selalu mengedepankan egonya untuk bisa duduk di kursi orang nomor dua itu.

"Tapi kan di partai itu ada egonya ya. Kalau partai ini yang ini maunya, kalau kita kan ini juga enggak mau. Sama saja dan jadi dicari jalan tengah dan enggak gampang juga ya. Saya kira baik dimanapun baik koalisi Jokowi ataupun Prabowo untuk mencari kesepakatan tentu perlu kesabaran ya," kata Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/8).

Pria yang akrab disapa Bang Zul itu mengatakan, di pemilihan cawapres diperlukan jalan tengah yang mengakomodir semua partai koalisi. Baginya, cawapres jalan tengah untuk semua partai koalisi adalah sosok yang berasal dari kalangan non-partai politik.

"Kalau ngotot semua bagaimana kan wakilnya cuma satu. Mungkin jalan tengah dicari yang bisa memperkuat kandidat tapi tidak berparpol. Itu kan perlu waktu," ungkapnya.

Terkait siapa capres-cawapres yang dipilih oleh PAN, kata Ketua MPR ini, akan ditentukan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN 9 Agustus mendatang. Dia meminta semua pihak untuk bersabar.

"Ya tentu kan hari ini kita komunikasi dengan beberapa pihak. Sabarlah tanggal 9 akhirnya biasa kayak main bola injury time," ucapnya.

Sebelumnya, Rakernas PAN rencananya digelar tanggal 6-7 Agustus. Namun, Rakernas tiba-tiba ditunda.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ditanya Gabung PDIP atau Gerindra, PAN: Kita akan Gabung dengan Partai-Partai di Pemerintahan
Ditanya Gabung PDIP atau Gerindra, PAN: Kita akan Gabung dengan Partai-Partai di Pemerintahan

Zulhas menyebut pembicaraan dengan semua partai masih terus dilakukan. Semuanya menyesuaikan perkembangan, termasuk soal cawapres.

Baca Selengkapnya
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024

Viva mengungkapkan, ada sejumlah langkah strategis yang akan diambil oleh PAN.

Baca Selengkapnya
Zulhas soal Calon yang Diusung pada Pilkada Serentak: PAN Selalu Ikut Gerindra
Zulhas soal Calon yang Diusung pada Pilkada Serentak: PAN Selalu Ikut Gerindra

Partai Amanat Nasional (PAN) akan bekerja sama dan mengikuti langkah Partai Gerindra dalam agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Baca Selengkapnya
Zulkifli Hasan Ungkap Strategi PAN di Pilkada 2024, Gandeng Partai Penguasa Baru Ini
Zulkifli Hasan Ungkap Strategi PAN di Pilkada 2024, Gandeng Partai Penguasa Baru Ini

Zulkifli Hasan Ungkap Strategi PAN di Pilkada 2024, Gandeng Partai Penguasa Baru Ini

Baca Selengkapnya
PAN Ingin Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Airlangga: Masih Dalam Pembahasan
PAN Ingin Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Airlangga: Masih Dalam Pembahasan

Ridwan Kamil digadang-gadang cocok maju di Pilkada Jakarta. Ridwan Kamil dianggap cocok head to head dengan Anies.

Baca Selengkapnya
Zulhas Bantah Pembahasan KIM Untuk Pilgub Jakarta Deadlock
Zulhas Bantah Pembahasan KIM Untuk Pilgub Jakarta Deadlock

Zulhas membantah bila pembahasan KIM untuk Pilgub Jakarta menjadi buntu.

Baca Selengkapnya
PAN Deklarasi Dukungan Capres Bulan Depan, Siapkan Erick Thohir & Muhadjir Effendy jadi Cawapres
PAN Deklarasi Dukungan Capres Bulan Depan, Siapkan Erick Thohir & Muhadjir Effendy jadi Cawapres

Sebelumnya, PAN sudah sowan ke PDIP dan Partai Gerindra. Dua partai ini sama-sama sudah mengumumkan capres yang akan diusung.

Baca Selengkapnya
Soal Jatah Kursi Menteri Pemerintahan Mendatang, PAN Singgung Hubungan Baik dengan Prabowo
Soal Jatah Kursi Menteri Pemerintahan Mendatang, PAN Singgung Hubungan Baik dengan Prabowo

Dirinya mengungkapkan, jika ketua umum partainya sudah melakukan komunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Zulhas Ungkap Alasan PAN Dukung Prabowo Capres: Kami Sudah 10 Tahun Bersama
Zulhas Ungkap Alasan PAN Dukung Prabowo Capres: Kami Sudah 10 Tahun Bersama

Zulkifli Hasan memastikan, PAN sudah mempertimbangkan secara matang sebelum menyatakan dukungan untuk Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi

Ketum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mengatakan, partainya bersama PKB dan Partai Golkar akan mengawal Prabowo.

Baca Selengkapnya
Ketum PAN Zulhas Unggah Foto Bertemu Gibran: Bismillah Mas Wali
Ketum PAN Zulhas Unggah Foto Bertemu Gibran: Bismillah Mas Wali

Sebelumnya, Zulhas sempat menyatakan PAN legowo dengan segala keputusan yang bakal ditentukan capres Prabowo.

Baca Selengkapnya
Berebut Kursi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Berebut Kursi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024

PKB menyebut, jika cawapres menjadi faktor penentu pendongkrak elektabilitas capres.

Baca Selengkapnya