10 Cara melegakan hidung tersumbat
Merdeka.com - Hidung tersumbat bisa sangat menjengkelkan. Selain terasa tidak nyaman, hidung tersumbat juga bikin kita kesulitan bernapas. Akibatnya, kita sering merasa pusing dan tidak fit. Nah, berikut adalah beberapa cara alami untuk melegakan hidung tersumbat, seperti dilansir Boldsky. Yuk simak bersama!
1. Mandi air hangat
Mandi air hangat bisa membantu mengatasi masalah hidung tersumbat. Uap dari air dapat menembus hidung dan melegakannya.
-
Bagaimana cara mengatasi hidung tersumbat dengan metode alami? Menghirup uap dari air panas bisa membantu melonggarkan lendir serta membuka saluran hidung. Anda juga dapat menambahkan beberapa tetes minyak esensial seperti eucalyptus atau peppermint agar lebih menyegarkan.
-
Apa saja yang menyebabkan hidung tersumbat? Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan hidung tersumbat. Mulai dari terkena iritasi akibat paparan debu dan kotoran, alergi, penyakit sinusitis, atau bahkan influenza.
-
Apa saja gejala hidung tersumbat? Kesulitan Bernapas melalui Hidung: Gejala ini menjadi yang paling utama saat hidung tersumbat. Penderita akan merasakan kesulitan dalam menghirup udara melalui hidung dan cenderung bernafas melalui mulut.
-
Apa yang dimaksud dengan hidung tersumbat? Hidung tersumbat, juga dikenal sebagai nasal congestion, adalah kondisi di mana saluran hidung menjadi terhalang atau tersumbat sehingga mengganggu aliran udara normal.
-
Bagaimana cara mengatasi hidung tersumbat saat tidur? Cara sederhana untuk mengatasinya adalah dengan meninggikan posisi kepala pada saat tidur. Kamu bisa menumpuk bantal lebih tinggi dibanding biasanya agar tidak mengalami masalah ini.
-
Bagaimana mengatasi hidung tersumbat saat hamil? Selama kehamilan, Anda mungkin mengalami hidung tersumbat atau merasa sesak. Kondisi ini dikenal sebagai rinitis kehamilan dan disebabkan oleh pembengkakan selaput lendir dan pembuluh darah hidung yang membesar.
2. Air
Sangat penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi sepanjang waktu. Hal ini secara tidak langsung dapat meringankan saluran hidung yang teriritasi dan mencegah penyumbatan sinus. Anda bisa minum air hangat untuk mengeluarkan racun dari tubuh dan melegakan hidung tersumbat.
3. Posisi kepala saat tidur
Tinggikan kepala dengan menopangnya dengan bantal tambahan. Ini akan memungkinkan lendir yang terjebak dalam hidung untuk keluar. Selain itu, cara ini juga cukup efektif untuk membuat waktu tidur Anda tidak terganggu karena kesulitan bernapas.
4. Minuman jeruk hangat
Cara terbaik untuk mencegah hidung tersumbat adalah dengan minum air jeruk nipis hangat. Minuman sehat ini juga membantu Anda menjaga kekebalan tubuh. Apalagi jika ditambahi dengan madu.
5. Makanan pedas
Mengonsumsi makanan panas adalah cara terbaik untuk melegakan hidung tersumbat. Rasa pedas dari makanan akan membuat lendir mengalir keluar dengan sendirinya.
6. Steaming
Ini adalah cara terbaik untuk menenangkan peradangan dan membuat Anda bisa bernapas dengan mudah, ketika Anda mengalami masalah hidung tersumbat Anda. Ambil baskom berisi air mendidih dan kurungi kepala Anda dengan handuk sehingga uap langsung terhirup ke hidung dan mengenai wajah. Ini dapat mengalirkan lendir dan racun dari tubuh Anda.
7. Teh herbal
Teh herbal adalah obat paling aman untuk mengatasi hidung tersumbat. Uap yang dilepaskan oleh tumbuh-tumbuhan akan membantu menenangkan iritasi di saluran hidung. Teh herbal juga digunakan untuk mengencerkan lendir dan memperbaiki drainase hidung.
8. Minyak kayu putih
Ini adalah salah satu obat herbal yang baik untuk hidung tersumbat. Tuang beberapa tetes minyak kayu putih ke dalam baskom berisi air mendidih dan hirup uap air itu selama 10 menit. Hidung akan kembali lega dan tak tersumbat.
9. Sup ayam
Sup ayam adalah obat yang sangat baik untuk hidung tersumbat. Semangkuk supa ayam hangat adalah cara terbaik untuk membuka hidung yang tersumbat. Ini berisi sistein, yang meredakan sumbatan pada hidung dan merilis lendir yang pada akhirnya membuka penyumbatan di hidung.
10. Berkumur dengan garam
Masukkan garam ke dalam air hangat. Aduk hingga larut. Berkumurlah beberapa kali dengan larutan tersebut. Ini adalah cara terbaik untuk mengalirkan lendir dan membuka sumbatan pada hidung Anda.
Inilah sepuluh cara untuk mengatasi masalah hidung tersumbat. Selamat mencoba! (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sedang mengalami hidung tersumbat? Coba atasi dengan berbagai cara ini.
Baca SelengkapnyaHidung tersumbat bisa disebabkan karena penyakit atau cuaca. Sejumlah cara bisa membantu atasi masalah ini.
Baca SelengkapnyaSimak 4 solusi ampuh yang siap bikin kamu bernapas lega dan menjalani hari tanpa drama hidung mampet di musim hujan!
Baca SelengkapnyaHidung meler dan berair bisa diatasi dengan sejumlah bahan rumahan dan alami.
Baca SelengkapnyaKondisi pilek dan hidung berair yang tak kunjung berhenti bisa menyebalkan dan disebabkan sejumlah hal ini.
Baca SelengkapnyaAda beberapa langkah yang bisa ditempuh untuk membantu mengatasi hidung tersumbat pada anak. penasaran?
Baca SelengkapnyaMimisan? Gunakan beberapa tips mudah ini untuk mengatasinya.
Baca SelengkapnyaMeredakan berbagai gejala sinusitis yang terjadi tiba-tiba bisa dilakukan dengan cara yang mudah. Apa saja?
Baca SelengkapnyaPolip hidung adalah kondisi yang sering kali menyebabkan ketidaknyamanan, seperti hidung tersumbat, gangguan pernapasan, dan infeksi sinus yang berulang.
Baca SelengkapnyaSaat batu menyerang anak, gunakan bahan alami terlebih dahulu sebelum menggunakan obat-obatan kimia.
Baca SelengkapnyaLima cara alami yang bisa Anda lakukan untuk meredakan demam dan pilek yang melanda, sederhana dan sangat efektif.
Baca SelengkapnyaBagi mereka yang mengalami masalah hidung buntu dan pilek, penting untuk melakukan sejumlah hal ini agar bisa tetap tidur nyaman di malam hari.
Baca Selengkapnya