Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Campuran air dan bahan alami untuk keluarkan racun dari tubuh

4 Campuran air dan bahan alami untuk keluarkan racun dari tubuh Ilustrasi air alkali. ©Shutterstock.com/Roman Juchimcuk

Merdeka.com - Ada banyak cara yang bisa dilakukan manusia untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuhnya. Salah satunya adalah dengan minum lebih banyak air setiap hari. Namun banyak orang yang tak suka minum air putih dalam jumlah banyak.

Jika Anda termasuk salah satunya, jangan khawatir. Anda bisa menambahkan beberapa jenis buah-buahan dalam air untuk membuat rasa air putih tak lagi tawar dan lebih bias dinikmati tanpa merasa bosan. Tambahan buah ini juga bisa menambahkan nutrisi yang membantu Anda mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Berikut adalah beberapa buah yang bisa dicampur dengan air untuk menambah rasa dan membantu mengeluarkan racun dari tubuh, seperti dilansir oleh Fit Sugar (14/02).

1. Lemon

Air lemon adalah salah satu minuman detoks yang cukup efektif. Mencampurkan air putih dengan buah lemon akan membantu membersihkan tubuh dan membuatnya lebih berenergi. Caranya, tambahkan potongan lemon pada teko air besar atau peras lemon langsung ke gelas berisi air putih.

2. Mint

Mint akan menambahkan rasa manis pada air putih Anda, tanpa tambahan gula. Selain itu, mint juga membantu menyehatkan perut dan melancarkan sistem pencernaan.

3. Mentimun

Air mentimun tak hanya berguna untuk kecantikan lho! Menambahkan beberapa iris mentimun pada air minum sangat baik untuk memenuhi cairan tubuh dan mencegah dehidrasi. Selain itu, mentimun juga mengandung zat anti peradangan yang baik untuk menyehatkan tubuh.

4. Jahe

Semua orang pasti sudah tahu bahwa jahe memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Namun jahe juga bisa ditambahkan pada air putih untuk membantu membersihkan sistem dalam tubuh, menyehatkan sistem pencernaan dan lambung. Caranya tambahkan sedikit potongan jahe terlebih dahulu pada air putih, atau parutan jahe. Rasakan dahulu, dan sesuaikan dengan selera Anda.

Itulah beberapa jenis bahan alami yang bisa digunakan untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Pastikan untuk membersihkan bahan-bahan alami itu terlebih dahulu sebelum mencampurnya dengan air. Selamat mencoba! (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Infused Water Bagi Kesehatan, Tingkatkan Energi hingga Detoksifikasi
Manfaat Infused Water Bagi Kesehatan, Tingkatkan Energi hingga Detoksifikasi

Infused water menjadi minuman sehat yang diminati masyarakat.

Baca Selengkapnya
4 Resep Minuman Detox untuk Kulit Glowing dan Bebas Masalah
4 Resep Minuman Detox untuk Kulit Glowing dan Bebas Masalah

Minuman detox bisa membantu membersihkan tubuh dari racun, meningkatkan sistem kekebalan, dan merawat kulit dari dalam.

Baca Selengkapnya
Badan Kurang Sehat? Coba Detoks Tubuh Dengan 13 Bahan Alami Ini
Badan Kurang Sehat? Coba Detoks Tubuh Dengan 13 Bahan Alami Ini

Tubuh butuh makanan dan minuman sehat yang bisa membersihkan tubuh. Tidak hanya bisa menghilangkan racun, melakukan detoks juga membuat tubuh jadi lebih sehat.

Baca Selengkapnya
Bersihkan Saluran Air Tempat Cuci Piring yang Kotor Membandel Cuma dengan Bahan Dapur!
Bersihkan Saluran Air Tempat Cuci Piring yang Kotor Membandel Cuma dengan Bahan Dapur!

Saluran air tempat cuci piring di dapur Anda bisa menjadi sarang kuman dan kotoran jika tidak dibersihkan secara teratur!

Baca Selengkapnya
8 Buah yang Cocok jadi Infused Water, Bisa Jadi Menu Berbuka yang Sehat
8 Buah yang Cocok jadi Infused Water, Bisa Jadi Menu Berbuka yang Sehat

Infused water adalah minuman yang terbuat dari buah-buahan, sayuran, herbal, atau rempah-rempah yang direndam dalam air putih.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Deodoran, 8 Jenis Makanan Lezat Ini Ampuh Membantu Mengurangi Bau Badan
Tak Hanya Deodoran, 8 Jenis Makanan Lezat Ini Ampuh Membantu Mengurangi Bau Badan

Konsumsi makanan tertentu dapat membantu mengurangi risiko bau badan.

Baca Selengkapnya
4 Resep Infused Water, Pilihan Sehat yang Mudah dan Menyegarkan
4 Resep Infused Water, Pilihan Sehat yang Mudah dan Menyegarkan

Infused water menjadi pilihan minuman yang populer, terutama bagi mereka yang ingin mengurangi konsumsi minuman berkafein, soda, & minuman kemasan tinggi gula.

Baca Selengkapnya
10 Cara Alami Keluarkan Racun dan Lakukan Detoksifikasi dari Dalam Tubuh
10 Cara Alami Keluarkan Racun dan Lakukan Detoksifikasi dari Dalam Tubuh

Detoksifikasi atau mengeluarkan racun di dalam tubuh merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
10 Bahan Alami Ini Bisa Buat Aroma Tubuh Wangi, Harganya Murah Banget
10 Bahan Alami Ini Bisa Buat Aroma Tubuh Wangi, Harganya Murah Banget

Tak hanya menggunakan parfum, kita juga bisa membuat aroma tubuh wangi dengan menggunakan bahan alami. Dengan menggosok badan dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya
Resep Infused Water dan Manfaat, Ketahui Efek Sampingnya bagi Kesehatan
Resep Infused Water dan Manfaat, Ketahui Efek Sampingnya bagi Kesehatan

Resep infused water ini bisa melegakan melepas dahaga, terdapat berbagai kandungan vitamin dan mineral baik dari minuman ini.

Baca Selengkapnya
Suka Minum Air Putih? Ketahui Manfaat Baiknya Bagi Kesehatan
Suka Minum Air Putih? Ketahui Manfaat Baiknya Bagi Kesehatan

Air putih sangat penting untuk menjalankan aktivitas sehari-hari dan memastikan organ tubuh bisa bekerja dengan maksimal.

Baca Selengkapnya
Lawan Polusi, 7 Minuman Ini Bantu Jaga Paru-paru Tetap Bersih
Lawan Polusi, 7 Minuman Ini Bantu Jaga Paru-paru Tetap Bersih

Menjaga paru-paru di tengah polusi yang sangat tebal bisa dibantu dengan mengonsumsi minuman herbal.

Baca Selengkapnya