5 Dampak buruk begadang bagi kesehatan
Merdeka.com - Beberapa orang terpaksa begadang karena ada tugas yang harus diselesaikan. Namun jika begadang dihabiskan untuk sesuatu yang tidak berguna, kebiasaan tersebut membawa dampak buruk bagi kesehatan. Apa saja? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Huffington Post berikut ini.
Menjadi bodoh
Sebuah penelitian menyebutkan kalau siswa yang suka begadang cenderung mendapat nilai yang lebih rendah. Sebab ketika kurang tidur, seseorang biasanya akan mengalami gejala sakit kepala, mudah lupa, dan sulit konsentrasi. Kesimpulannya, terlalu sering begadang bisa membuat seseorang jadi bodoh.
-
Apa saja dampak buruk begadang pada tubuh? Dari penurunan kualitas tidur hingga gangguan kesehatan serius, kebiasaan ini dapat mengganggu keseimbangan fisik dan mental seseorang.
-
Bagaimana cara begadang bisa mempengaruhi emosi dan kesehatan mental? Banyak yang nggak tahu bahwa kebiasaan begadang dapat menyebabkan gangguan emosi dan kesehatan mental. Yup, sering begadang di malam hari memang dapat menyebabkan suasana hati yang buruk, mudah marah, hingga depresi. Selain itu, pola tidur yang nggak teratur juga dapat memengaruhi keseimbangan hormon, termasuk hormon stres seperti kortisol, yang dapat membuat seseorang merasa lebih cemas dan stres.
-
Apa dampak buruk kurang tidur? Kurang tidur yang berkepanjangan memaksa tubuh untuk melepaskan lebih banyak kortisol, yaitu hormon stres yang biasanya meningkat dalam situasi penuh tekanan. Ketidakseimbangan hormon ini berdampak pada perubahan suasana hati dan peningkatan tingkat stres.
-
Apa penyebab insomnia jangka pendek? Insomnia akut merupakan gangguan tidur yang terjadi dalam jangka waktu pendek, yakni hanya terjadi selama beberapa hari atau minggu.
-
Bagaimana tidur terlalu lama berpengaruh ke kesehatan? Efeknya terlihat pada gangguan metabolisme dan hormon, seperti insulin, yang dapat mempengaruhi kontrol gula darah.
-
Kenapa begadang bisa menyebabkan berbagai penyakit serius? Perlu diketahui bahwa tubuh memerlukan waktu tidur yang cukup untuk memperbaiki jaringan, mengatur hormon, dan menjaga sistem kekebalan tubuh. Apabila tidur terganggu, sistem kekebalan tubuh pun akan turut melemah, sehingga membuat tubuh lebih rentan terhadap penyakit.
Menghancurkan memori
Tidur berfungsi untuk merekam kembali kejadian yang dialami sepanjang hari dan menyimpannya dalam bentuk memori. Hal tersebut gagal dilakukan jika seseorang suka begadang. Akibatnya, memori tidak akan tersimpan dan seseorang mudah lupa akan suatu hal.
Sulit konsentrasi
Seperti yang sudah disebutkan, begadang memberi dampak buruk berupa kesulitan untuk berkonsentrasi. Akibatnya, seseorang tidak mampu mengingat dengan baik dan kehilangan berbagai informasi penting yang seharusnya diterima.
Tubuh protes
Ketika begadang, tubuh seolah bersemangat dan mendukung aksi terjaga sepanjang malam. Namun sebenarnya tubuh merasa kesakitan dan seolah protes agar aksi begadang dihentikan.
Berisiko stroke
Sering begadang sewaktu muda mampu meningkatkan risiko stroke ketika tua nanti. Hal tersebut disampaikan oleh peneliti. Selain memberi dampak buruk dalam jangka pendek, begadang ternyata tetap membawa efek negatif untuk jangka panjang.
Jika hal tersebut tak ingin terjadi, jangan terlalu sering begadang di malam hari. Penuhi jadwal tidur setidaknya tujuh sampai delapan jam dalam sehari.
Baca juga:
Agar-agar, makanan penutup yang melancarkan pencernaan
Hindari 7 makanan ini saat asam lambung meningkat
Jaga kesehatan pencernaan dengan 6 cara alami ini!
Lancarkan pencernaan dengan makan buah nangka
10 Makanan yang paling sulit dicerna (mdk/riz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Buat kamu yang masih bertanya-tanya apa saja dampak negatif dari sering begadang yang patut diwaspadai, berikut ini penjelasannya.
Baca SelengkapnyaBangun kesiangan adalah kebiasaan buruk. Bukan hanya tentang kedisiplinan, tapi juga berpengaruh pada kesehatan tubuh.
Baca SelengkapnyaTidur siang harus memperhatikan durasi yang cukup.
Baca SelengkapnyaWalau tidur merupakan hal yang penting, namun terlalu banyak tidur bisa menjadi hal yang mengancam kesehatan kita.
Baca SelengkapnyaPenting untuk mencukupi kebutuhan tidur setiap hari.
Baca SelengkapnyaFenomena menunda tidur untuk melakukan berbagai hal ini dikenal sebagai Revenge Bedtime Procrastination.
Baca SelengkapnyaTidur jadi aktivitas yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh, namun jangan terlalu berlebihan karena bisa memberikan dampak negatif!
Baca SelengkapnyaTidur setelah sahur bisa menyebabkan terjadinya berbagai dampak tak diinginkan pada puasa yang kita jalani.
Baca SelengkapnyaKetahui sejumlah masalah kesehatan kesehatan yang perlu diwaspadai akibat kebiasaan duduk terlalu lama yang kita miliki.
Baca SelengkapnyaPada saat seseorang melewatkan waktu makan, sejumlah hal bisa jadi akan berdampak ke tubuhnya.
Baca SelengkapnyaKurang tidur selama beberapa waktu bisa berdampak buruk pada tubuh, namun benarkah hal ini bisa berdampak hingga kematian?
Baca SelengkapnyaDari gangguan tidur hingga risiko penyakit kronis, dampak bekerja di luar jam kerja normal dapat jauh lebih kompleks daripada sekedar rasa kantuk di siang hari.
Baca Selengkapnya