Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Fakta penting seputar obesitas

5 Fakta penting seputar obesitas Ilustrasi obesitas. ©Shutterstock/bikeriderlondon

Merdeka.com - Seseorang tergolong obesitas jika berat badannya melebihi 20 persen atau lebih dari ukuran normal. Berat badan tersebut biasanya dipantau dari BMI (body mass index). Sementara BMI normal berkisar pada angka 25-29,9.

Obesitas menjadi salah satu epidemi masyarakat dunia yang dilaporkan memicu berbagai macam penyakit. Misalnya diabetes, penyakit jantung, hingga kanker. Lantas apa sebenarnya pemicu dari obesitas? Simak fakta penting seputarnya seperti yang dilansir dari Health Me Up berikut ini.

Konsumsi kalori berlebihan

Makan terlalu banyak dari porsi normal adalah pemicu utama dari obesitas. Ironisnya, meskipun di negara-negara maju dan berkembang banyak orang yang menderita obesitas akibat makan berlebihan, sebenarnya masih banyak pula penduduk dunia di negara-negara miskin yang justru mati karena kelaparan.

Malas bergerak

Kemajuan teknologi juga berperan dalam meningkatnya kasus obesitas. Sebab adanya televisi, komputer, video games, remote control, mesin cuci, dan peralatan canggih lainnya, manusia semakin malas. Mereka lebih suka duduk berjam-jam daripada bergerak aktif untuk menyelesaikan pekerjaan.

Gaya hidup yang membuat gerak manusia tidak maksimal ini pun membuat kalori semakin sulit terbakar. Akibatnya, terjadi penumpukan di dalam tubuh sehingga obesitas pun menyerang orang-orang yang malas bergerak.

Kurang tidur

Hubungan antara jadwal tidur dan berat badan memang sudah disebutkan sejak dulu. Sebab jika Anda kurang tidur, hormon dalam tubuh akan membuat nafsu makan semakin bertambah. Kebiasaan kurang tidur pun akhirnya membuat Anda makan berlebihan dan memicu obesitas.

Berhenti merokok

Menurut para ahli dari National Institutes of Health, sebagian orang yang berhenti merokok ternyata juga membuat berat badan semakin bertambah. Sebab rokok sebenarnya menahan nafsu makan.

Namun hal ini bukan berarti Anda harus merokok untuk mencegah obesitas. Sebaliknya, Anda disarankan untuk berhenti merokok dan mengatur pola makan dengan baik agar tidak mengalami obesitas.

Obat-obatan

Beberapa obat-obatan memiliki sifat meningkatkan berat badan. Jika Anda juga demikian, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan alternatif pengobatan yang bisa mencegah obesitas. (mdk/riz)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kenali Perbedaan Overweight dan Obesitas, Bisa Dihitung dengan Rumus IMT
Kenali Perbedaan Overweight dan Obesitas, Bisa Dihitung dengan Rumus IMT

Meski tampak sama, sebenarnya terdapat perbedaan yang signifikan antara overweight dan obesitas.

Baca Selengkapnya
20 Ribu Warga Kota Tangerang Alami Obesitas, Didominasi Usia 20 hingga 50 Tahun
20 Ribu Warga Kota Tangerang Alami Obesitas, Didominasi Usia 20 hingga 50 Tahun

Sebanyak 20 ribu warga Kota Tangerang, Banten, terdeteksi mengalami masalah kegemukan atau obesitas. Kondisi ini dipengaruhi gaya hidup yang kurang sehat.

Baca Selengkapnya
Jenis-jenis Obesitas berdasarkan Penyebabnya, Kenali Cara Mencegahnya
Jenis-jenis Obesitas berdasarkan Penyebabnya, Kenali Cara Mencegahnya

Obesitas adalah kondisi di mana seseorang memiliki berat badan yang berlebihan akibat penumpukan lemak tubuh yang abnormal atau berlebihan.

Baca Selengkapnya
8 Tanda Bahaya ketika Obesitas Mulai Mengancam Nyawa
8 Tanda Bahaya ketika Obesitas Mulai Mengancam Nyawa

Obesitas dapat mulai membahayakan nyawa seseorang ketika mencapai tingkat yang ekstrem dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya
Ciri-ciri Obesitas pada Anak dan Cara Mengatasinya, Orang Tua Harus Tahu
Ciri-ciri Obesitas pada Anak dan Cara Mengatasinya, Orang Tua Harus Tahu

Dari lingkar pinggang yang membesar hingga risiko penyakit kronis, obesitas pada anak membawa beban yang berat bagi kesejahteraan anak.

Baca Selengkapnya
Dinkes Kota Tangerang Temukan 20 Ribu Warganya Alami Obesitas, Usianya 20-50 Tahun
Dinkes Kota Tangerang Temukan 20 Ribu Warganya Alami Obesitas, Usianya 20-50 Tahun

Obesitas juga diderita oleh kalangan muda di sana, dengan rentang usia 20-50 tahun.

Baca Selengkapnya
Pola Makan yang Menyebabkan Obesitas, Ubah Diet Segera
Pola Makan yang Menyebabkan Obesitas, Ubah Diet Segera

Obesitas adalah masalah kesehatan yang semakin meningkat di seluruh dunia, dan pola makan yang tidak sehat adalah salah satu faktornya.

Baca Selengkapnya
Penting Disadari Orangtua, Kenali Tanda-tanda Obesitas pada Anak
Penting Disadari Orangtua, Kenali Tanda-tanda Obesitas pada Anak

Obesitas pada anak merupakan masalah kesehatan yang semakin banyak ditemui dan memerlukan perhatian serius dari orangtua.

Baca Selengkapnya
Orang Tua Wajib Tahu, Ini Ciri-Ciri Anak Alami Obesitas
Orang Tua Wajib Tahu, Ini Ciri-Ciri Anak Alami Obesitas

Ahli Nutrisi dan Penyakit Metabolik Anak FKUI Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Klara Yuliarti mengungkapkan ciri-ciri anak mengalami obesitas.

Baca Selengkapnya
10 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Gula, Sering Haus hingga Perubahaan Mood
10 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Gula, Sering Haus hingga Perubahaan Mood

Penting untuk memperhatikan batas maksimal konsumsi gula harian.

Baca Selengkapnya
Bahaya Obesitas pada Anak yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya
Bahaya Obesitas pada Anak yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Obesitas bukan sekadar masalah berat badan, tapi juga bisa berkembang menjadi masalah kesehatan serius di masa depan.

Baca Selengkapnya