Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Kebiasaan pagi hari yang baik dilakukan saat berdiet

5 Kebiasaan pagi hari yang baik dilakukan saat berdiet Ilustrasi meditasi. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock/Yuri Arcurs

Merdeka.com - Pagi adalah waktu yang baik untuk melakukan banyak hal, terutama yang berkaitan dengan berdiet dan menjaga kesehatan. Ketika Anda sedang berdiet, melakukan kebiasaan-kebiasaan sehat lainnya akan ikut menunjang keberhasilan diet yang sedang dilakukan.

Terdapat beberapa kebiasaan sehat yang bisa Anda lakukan setiap pagi untuk membantu menurunkan berat badan sekaligus menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Berikut adalah beberapa kebiasaan sehat tersebut, seperti dilansir oleh Boldsky (23/04).

1. Lemon madu dan air hangat

Orang lain juga bertanya?

Salah satu hal yang bisa dilakukan di pagi hari adalah minum segelas air hangat ditambah lemon dan madu. Ini adalah jenis minuman yang bisa membantu melancarkan pencernaan dan membersihkan lambung di pagi hari. Minum lemon madu dan air hangat di pagi hari juga bisa membantu menurunkan berat badan. Lemon memiliki zat antibakteri sementara madu akan memberikan energi pada tubuh. Ditambah dengan air hangat yang baik untuk pencernaan, minuman ini cocok untuk dikonsumsi saat memulai hari.

2. Minum setengah liter air

Setelah selesai melakukan kegiatan di kamar mandi seperti sikat gigi atau mandi, Anda bisa minum setengah liter air. Air sangat penting untuk meningkatkan metabolisme yang membantu tubuh beraktivitas dan membakar lemak. Air juga sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan dan mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

3. Olahraga

Olahraga juga merupakan kebiasaan yang baik untuk membantu menurunkan berat badan. Anda tak perlu ke gym atau melakukan olahraga yang berat. Anda bisa melakukan olahraga aerobik, yoga, atau menari sambil membersihkan rumah. Semua jenis olahraga akan meningkatkan metabolisme di pagi hari dan membantu menurunkan berat badan. Selain itu, olahraga akan membuat Anda tetap bugar dan berenergi.

4. Sarapan sehat

Bukan rahasia lagi bahwa sarapan sangat penting dilakukan sebelum memulai kegiatan Anda. Namun pastikan sarapan yang dikonsumsi juga sehat dan tak berlebihan. Sarapan bisa jadi salah satu kebiasaan pagi yang sehat dan membantu anda menurunkan berat badan. Jangan lupa mengonsumsi sayuran, buah, atau jus yang sehat saat sarapan.

5. Meditasi

Meditasi atau melakukan latihan pernapasan akan membantu menenangkan pikiran. Ini juga membuat pikiran menjadi bersih dan segar kembali. Membuat tubuh menjadi rileks dengan olahraga pernapasan dan meditasi juga membantu menurunkan berat badan.

Bahkan jika Anda tak sedang berdiet, melakukan kebiasaan tersebut di pagi hari akan menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Namun jika Anda sedang berdiet akan lebih baik lagi. Kebiasaan di atas akan membantu Anda mengurangi berat badan dengan lebih baik.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Kegiatan Sederhana dan Ekonomis yang Bisa Bikin Kurus Tanpa Diet, Cocok untuk Kaum Oversize
5 Kegiatan Sederhana dan Ekonomis yang Bisa Bikin Kurus Tanpa Diet, Cocok untuk Kaum Oversize

Lima kegiatan sederhana pagi hari yang bisa bikin kurus, dari rutin minum air putih hingga paparan sinar matahari.

Baca Selengkapnya
Mudah Dilakukan, Ini 5 Kebiasaan Pagi Hari yang Bisa Turunkan Berat Badan
Mudah Dilakukan, Ini 5 Kebiasaan Pagi Hari yang Bisa Turunkan Berat Badan

Melakukan beberapa perubahan kecil pada rutinitas pagi dapat membantu Anda mencapai dan mempertahankan berat badan ideal dalam jangka waktu yang lama.

Baca Selengkapnya
5 Metode Alami Bakar Lemak di Pagi Hari Tanpa Harus Berolahraga
5 Metode Alami Bakar Lemak di Pagi Hari Tanpa Harus Berolahraga

Apa yang dapat membakar lemak di pagi hari? Berikut lima cara alami yang efektif untuk membantu mengurangi lemak perut jika dilakukan secara rutin.

Baca Selengkapnya
9 Rutinitas Harian yang Efektif untuk Turunkan Berat Badan Secara Alami
9 Rutinitas Harian yang Efektif untuk Turunkan Berat Badan Secara Alami

Menjaga berat badan yang sehat bukan hanya tentang diet ketat atau olahraga intensif, tetapi juga melibatkan perubahan rutinitas harian.

Baca Selengkapnya
Kebiasaan Bangun Tidur yang Baik untuk Kesehatan, Terapkan Sehari-Hari
Kebiasaan Bangun Tidur yang Baik untuk Kesehatan, Terapkan Sehari-Hari

Memiliki kebiasaan bangun tidur yang baik sangat penting untuk mendukung program diet dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
Kebiasaan Pagi yang dapat Naikkan Berat Badan, Hindari agar Diet Berhasil
Kebiasaan Pagi yang dapat Naikkan Berat Badan, Hindari agar Diet Berhasil

Bukan hanya karena makanan, tapi kebiasaan-kebiasaan di pagi hari juga bisa berkontribusi terhadap kenaikan berat badan.

Baca Selengkapnya
Cobalah Step by Step Morning Routine Satu Ini, Dijamin Ngantor Bebas Telat!
Cobalah Step by Step Morning Routine Satu Ini, Dijamin Ngantor Bebas Telat!

Dengan bangun pagi, kamu jadi punya waktu buat olahraga, nggak sampai melewatkan sarapan, dan bisa jalani hari dengan tenang.

Baca Selengkapnya
14 Tips Bangun Pagi dengan Kondisi Segar, Awali Hari dengan Semangat
14 Tips Bangun Pagi dengan Kondisi Segar, Awali Hari dengan Semangat

Bangun pagi telah lama dianggap sebagai kebiasaan yang bermanfaat untuk kesehatan dan produktivitas.

Baca Selengkapnya
13 Kebiasaan Baik di Pagi Hari yang Harus Dilakukan, Salah Satunya Minum Kopi
13 Kebiasaan Baik di Pagi Hari yang Harus Dilakukan, Salah Satunya Minum Kopi

Hari yang baik diawali dengan kebiasaan pagi hari yang dilakukan.

Baca Selengkapnya
5 Kebiasaan di Malam Hari yang Bisa Buat Berat Badan Turun Banyak
5 Kebiasaan di Malam Hari yang Bisa Buat Berat Badan Turun Banyak

kebiasaan malam hari memiliki peran dalam menentukan ideal berat badan seseorang. Kebiasaan ini juga berkontribusi terhadap kesehatan tubuh secara menyeluruh

Baca Selengkapnya
5 Cara Mengecilkan dan Meratakan Perut Menurut Pakar Kesehatan
5 Cara Mengecilkan dan Meratakan Perut Menurut Pakar Kesehatan

Berikut saran dari para ahli mengenai cara efektif mengecilkan perut buncit.

Baca Selengkapnya
5 Cara yang Terbukti Ilmiah Bisa Membuat Lebih Sehat di Akhir Pekan
5 Cara yang Terbukti Ilmiah Bisa Membuat Lebih Sehat di Akhir Pekan

Untuk menghabiskan akhir pekan secara lebih sehat, terdapat beberapa cara yang terbukti secara ilmiah bisa kita lakukan.

Baca Selengkapnya