5 Makanan sehat ini diprediksi bakalan nge-hits di tahun 2017
Merdeka.com - Tahun baru telah tiba. Sudah saatnya bagi kamu untuk memulai pola hidup sehat. Salah satunya adalah dengan cara memperhatikan makanan yang kamu konsumsi dan memenuhinya dengan makanan sehat nan organik.
Sama seperti fesyen, tren makanan pun berubah setiap tahunnya. Begitu pula dengan makanan sehat. Dilansir dari medicaldaily.com, berikut adalah beberapa makanan sehat yang diprediksi akan booming di tahun 2017.
Kaldu tulang
-
Apa makanan sehat kaya protein? Protein adalah nutrisi penting yang berperan dalam pertumbuhan sel, perbaikan jaringan, dan menjaga fungsi tubuh yang optimal.
-
Apa saja jenis kacang tinggi protein? 7 Jenis Kacang yang Tinggi Protein, Camilan Sehat Pengganti Daging Jenis kacang yang tinggi protein ini akan menjadi pilihan yang sempurna bagi mereka yang tidak suka makan daging.
-
Apa saja sumber protein nabati? Orang yang menjalani diet vegetarian atau vegan dapat 'mengombinasikan beberapa sumber protein nabati untuk mendapatkan semua sembilan asam amino esensial,' seperti kombinasi roti gandum dan selai kacang, atau kacang-kacangan dengan nasi.
-
Apa saja sumber karbohidrat pengganti nasi? Sejumlah bahan pangan lokal sebenarnya merupakan sumber karbohidrat yang tak kalah baik atau bahkan lebih baik dari nasi.
-
Sayuran apa saja yang kaya protein? Berikut ini adalah beberapa jenis sayuran yang kaya protein terbaik yang dapat ditanam dengan mudah di halaman belakang rumah, dikutip dari a-z-animals.com pada (10/5). Ubi Jalar Alpukat Kembang Kol Kentang Merah Asparagus Brokoli Bayam Sawi Hijau Kacang Polong Jagung Manis Jamur Edamame Tauge Buncis Kacang Hijau Kacang Fava
Kaldu umumnya terbuat dari tulang hewan. Kaldu hewani ini mampu menambah gurih rasa masakan yang ada. Tak hanya itu saja, kaldu tulang ternyata menyehatkan lho. Sebab kaldu tulang bisa mengatasi radang sendi serta memicu produksi kolagen di dalam kulit.Kamu sendiri berencana untuk rajin berolahraga? Minum kaldu tulang sebelum memulai olahraga demi mendukung program pembentukan otot.
Kecambah
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Plant Foods for Human Nutrition mengungkapkan bahwa kecambah yang berasal dari beragam biji-bijian mengandung serat yang baik untuk mendukung kesehatan pencernaan tubuh. Selain dari kacang hijau, kecambah dari biji bunga matahari, biji chia, buncis, atau kacang polong juga memberikan manfaat yang sama.
Nasi kembang kol
Nasi terbuat dari kembang kol? Well, jangan kaget dulu. Sebab kembang kol yang kamu olah menggunakan food processor akan berubah tekstur menjadi seperti nasi. Sehingga bagi kamu yang tidak bisa tidak makan nasi, kamu memiliki alternatif pengganti nasi yang lebih sehat. Sama seperti nasi biasanya, kamu bisa mengolahnya menjadi berbagai macam olahan nasi seperti nasi goreng dengan mencampurnya dengan beragam sayur dan protein sehat. "Satu cangkir nasi kembang kol hanya mengandung 25 kalori."
Biji chia
Biji chia nampaknya masih tetap populer menjadi bagian dari makanan sehat di tahun 2017. Meski memiliki bentuk yang kecil, biji chia tinggi akan serat yang baik untuk mendukung kesehatan pencernaan, mengurangi risiko diabetes, hingga memperkuat tulang dan gigi.
Protein Pea
Protein pea berasal dari kacang-kacangan yang tinggi akan asam amino. Zat ini bermanfaat untuk mendukung penurunan berat badan serta mempekuat jantung. Bagi kamu yang memiliki tekanan darah tinggi, protein pea juga bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah dan gula darah.Makanan yang kamu konsumsi sangat menentukan kesehatan tubuhmu. Oleh karena itu konsumsi makanan yang sehat jika kamu ingin memiliki tubuh yang sehat. Selamat mencoba!
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut resep pengganti nasi sebagai karbohidrat yang rendah kalori dan banyak nutrisi.
Baca SelengkapnyaKuliner ini tidak hanya terkenal di Lumajang, tapi juga banyak diburu warga daerah lain.
Baca SelengkapnyaIndonesia sebenarnya memiliki sangat banyak sumber karbohidrat yang tidak kalah dari nasi. Ketahui sejumlah alternatif pangan yang bisa menjadi pengganti nasi.
Baca SelengkapnyaNah bagi Anda yang merasa bosan dengan menu gorengan biasa, ulasan yang berikut ini bisa menjadi referensi Anda mempersiapkan takjil buka puasa.
Baca SelengkapnyaUlasan berikut ini bisa menjadi referensi para ibu hamil dalam mempersiapkan makanan sehat setiap hari.
Baca SelengkapnyaMakan dengan nasi memang nikmat. Tapi, banyak orang kini mulai mencari penggantinya yang memiliki profil nutrisi lebih baik untuk kesehatan mereka.
Baca SelengkapnyaSetiap daerah memiliki makanan daerah yang menjadi ciri khasnya masing-masing. Berikut adalah macam-macamnya di Pulau Jawa.
Baca SelengkapnyaCoba variasikan menu sehat Anda dengan mengganti nasi menggunakan sayuran seperti kentang, jagung, dan brokoli. Nikmati resep-resep mudah berikut ini!
Baca SelengkapnyaAgar maksimal, para orang tua wajib tahu berbagai resep agar makanan dapat tersaji dengan seimbang namun tetap terasa lezat.
Baca SelengkapnyaBagi mereka yang mencari alternatif sehat dan ramah lingkungan untuk daging, kacang-kacangan menawarkan solusi yang sempurna.
Baca SelengkapnyaAda beberapa alternatif sumber karbohidrat yang lebih sehat dan murah selain beras.
Baca SelengkapnyaBerikut beberapa resep menu masak apa hari ini yang bisa menjadi pilihan.
Baca Selengkapnya