Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Tips agar tetap sehat selama Ramadan

5 Tips agar tetap sehat selama Ramadan Ilustrasi hidup sehat. ©shutterstock.com/Warren Goldswain

Merdeka.com - Berpuasa di bulan Ramadan berkaitan dengan spiritual, ibadah, serta memiliki manfaat sosial. Namun puasa juga bisa memberikan beberapa masalah kesehatan jika Anda tak berhati-hati saat mengonsumsi makanan atau kurang menjaga kesehatan tubuh.

Berikut adalah lima langkah sehat yang harus dibiasakan selama Ramadan untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar, seperti dilansir oleh The Eco Muslim (05/09/10).

1. Makan secukupnyaSelama berpuasa, kebutuhan tubuh berkurang. Berpuasa membuat metabolisme tubuh melambat sehingga membuat seseorang tak membutuhkan banyak makanan. Meksi begitu, ini bukan saatnya untuk berdiet atau mengurangi porsi makanan secara ekstrem. Anda harus tetap makan sesuai porsi yang wajar dan secukupnya. Jangan terlalu banyak makan, tetapi juga jangan terlalu sedikit. Pastikan makanan Anda seimbang dan bernutrisi.

2. Agar kenyang lebih lamaRasa lapar adalah hal yang biasa dirasakan selama puasa. Untuk mengatasinya, konsumsi makanan yang mengandung protein dan lemak cukup, serta minum banyak air saat berbuka dan sahur. Terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat akan membuat Anda cepat lapar karena karbohidrat diolah lebih cepat. Beberapa makanan yang bisa membuat kenyang lebih lama antara lain produk susu, keju, daging, kacang, atau minyak zaitun.

3. Penuhi cairan tubuhMemenuhi cairan tubuh selama puasa penting untuk menjaga kebugaran. Mengalami dehidrasi akan membuat Anda merasa lelah, sakit kepala, konstipasi, dan lainnya. Untuk itu, konsumsi banyak air ketika buka dan sahur. Hindari minuman yang mengandung kafein dan garam. Anda juga bisa mengonsumsi makanan yang mengandung banyak air seperti sup atau sayuran dan buah.

4. Batasi aktivitas fisikJangan berolahraga secara agresif selama berpuasa karena tubuh sedang dalam kondisi energi, mineral, dan cairan yang rendah. Berkeringat akan membuat tubuh kehilangan cairan dan garam sehingga bisa menyebabkan sakit kepala atau bahkan pingsan. Anda bisa berolahraga ringan untuk menjaga kebugaran, atau berolahraga setelah berbuka.

5. Masalah kesehatanJika Anda memiliki masalah kesehatan seperti diabetes, kanker, penyakit jantung, atau sedang hamil dan menyusui saat berpuasa, cobalah berdiskusi dengan dokter mengenai hal yang harus Anda lakukan selama berpuasa. Suplemen vitamin dan mineral mungkin dibutuhkan selama berpuasa untuk memenuhi nutrisi tubuh.

Itulah beberapa tips agar tetap sehat selama bulan Ramadan. Ramadan sebenarnya waktu yang tepat untuk memulai kebiasaan sehat dan menerapkan gaya hidup sehat setiap hari. (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP