6 Buah yang disebutkan di dalam Alquran, ini khasiatnya bagi kesehatan
Merdeka.com - Di bumi ini tumbuh beraneka jenis sayur, buah, dan biji-bijian yang bermanfaat bagi manusia. Masing-masing memiliki khasiat yang berbeda.
Berbagai kitab suci pun menyebutkan beberapa jenis buah secara spesifik. Begitu juga dengan Alquran, pedoman hidup umat Islam. Dalam sejumlah ayat tersebut beberapa jenis buah yang disarankan untuk dikonsumsi karena baik bagi manusia.
Berikut ini beberapa jenis buah yang disebutkan di dalam Alquran beserta khasiatnya menurut kajian ilmu pengetahuan modern.
-
Manfaat apa yang ada di dalam buah kurma menurut Alquran? Kurma disebutkan beberapa kali dalam Alquran dan dianggap sebagai makanan yang diberkahi. Kurma mengandung banyak nutrisi seperti serat, gula alami, vitamin, dan mineral, sehingga baik untuk pencernaan dan meningkatkan energi. Flavonoid di dalam kurma berkhasiat untuk menurunkan risiko diabetes, Alzheimer, dan beberapa jenis kanker.
-
Apa saja jenis buah kaya nutrisi? Buah-buahan adalah salah satu sumber nutrisi terbaik yang dapat kita tambahkan ke dalam pola makan harian.
-
Apa manfaat buah-buahan untuk tubuh? Makanan-makanan ini juga akan memberikan asupan nutrisi untuk tubuh.
-
Apa manfaat buah dan sayur bagi tubuh? Seperti diketahui, sayur dan buah merupakan bahan makanan yang memiliki kandungan sangat penting bagi tubuh. Berbagai vitamin dan zat antioksidan di dalamnya diperlukan dalam proses metabolisme
-
Buah apa yang paling menyehatkan? Blueberry telah lama dianggap sebagai salah satu buah yang paling sehat saat dikonsumsi.
-
Apa saja nutrisi yang ada di buah dan sayur? Buah dan sayuran memiliki banyak kesamaan dari segi nutrisi. Keduanya kaya serat serta vitamin, mineral, antioksidan, dan senyawa tumbuhan.
Kurma
Buah yang tumbuh dari sejenis palem ini termasuk salah satu yang paling banyak disebut di dalam Alquran. Beberapa surat di mana nama buah ini bisa ditemukan adalah Surat Maryam, Surah Al-Hasyr, Surah Al-Baqarah, dan Surah Qaaf.
Dilansir Healthline, kurma kaya akan serat dan antioksidan. Flavonoid di dalamnya ampuh untuk menurunkan risiko diabetes, Alzheimer, dan beberapa jenis kanker. Karotenoid bermanfaat untuk menyehatkan jantung dan mencegah gangguan penglihatan. Sementara phenolic acid akan membantu melindungi tubuh dari penyakit jantung dan kanker. Kurma juga bisa membantu menguatkan tulang serta alternatif pemanis yang lebih sehat daripada gula.
Selain manfaat kesehatan, kurma juga memiliki khasiat kecantikan. Dilansir StyleCraze, kandungan vitamin A dan vitamin B5 di dalamnya sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit dan rambut hingga usia senja.
Tin
Buah tin atau ara hanya disebut sekali di dalam Alquran, yaitu di Surah At-Tiin. Beberapa ahli tafsir berpendapat kalau tin yang dimaksud dalam ayat tersebut adalah buah tin, karena disebutkan dalam satu kalimat dengan zaitun. Namun ada juga yang meyakini kalau yang dimaksud adalah Bukit Tin dan Bukit Zaitun di mana Nabi Ibrahim a.s dan Nabi Isa a.s. menerima wahyu.
Terlepas dari kontroversi penafsirannya, buah tin merupakan bahan makanan yang kaya gizi. Buah tin rendah kalori, tinggi serat, dan tidak mengandung lemak, sehingga baik untuk mereka yang sedang menjaga berat badan.
Dilansir Healthline, sebuah studi di tahun 2005 membuktikan bahwa tin memiliki antioksidan super. Buah ini mengandung vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin K, kalium, magnesium, tembaga, dan zat besi.
Buah tin baik untuk penderita diabetes, karena dapat menyeimbangkan kandungan asam lemak dan vitamin E di dalam darah. Buah ini bermanfaat dalam membantu pengobatan penyakit kulit seperti eczema, vitiligo, dan psoriasis.
Pisang
Buah pisang tersebut dalam firman Allah SWT yang tercantum di Surah Al-Waqiah. Buah ini dikenal sebagai sumber kalium yang sangat baik.
Meskipun kandungan gulanya tinggi, pisang juga mengandung serat larut pektin yang bertugas menyeimbangkan kadar gula di dalam darah dan memperlancar pencernaan. Kalium dan magnesiumnya baik untuk kesehatan jantung.
Pisang kaya akan antioksidan penting seperti dopamine dan catechin. Mineral dan karbohidrat baik di dalam pisang baik untuk para atlet. Magnesiumnya juga baik bagi kesehatan ginjal.
Breaking News:Pesawat Lion Air JT 610 dipastikan jatuh di perairan Tanjung KarawangSerpihan pesawat Lion Air dan potongan tubuh ditemukan di perairan Tanjung KarawangVideo serpihan pesawat Lion Air JT 610 jatuh di perairan KarawangGubernur Babel sebut ada sejumlah pejabat di Pesawat Lion Air jatuh di Karawang
Anggur
Buah anggur disebutkan hingga 14 kali di dalam Alquran. Salah satunya di Surah Al-Mu'minun. Dilansir Healthy Site, anggur dipenuhi oleh polifenol, flavonoid, dan quercetin yang bisa mencegah penyakit jantung serta menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).
Antioksidan myricetin dan quercetin di dalam anggur menjadikan buah ini efektif mencegah kanker. Lutein dan zeaxanthin yang bisa mencegah penyakit mata akibat usia.
Berdasarkan penelitian pada Journal of Nutrition, anggur bahkan bisa membantu fungsi tubuh memproduksi insulin. Juga membantu meningkatkan kekebalan tubuh.
Zaitun
Zaitun, buah berwarna hijau gelap yang biasa diolah menjadi minyak nabati termasuk salah satu tumbuhan yang paling sering muncul dalam ayat Alquran. Beberapa yang menyebutkan buah ini adalah Surah An-Nuur, Surah Al-An'aam, Surah An-Nahl, Surah Al-Muminuun, dan Surah 'Abasa.
Buah zaitun yang berwarna hitam saat sudah matang merupakan salah satu sumber vitamin E dan antioksidan terbaik. Menurut hasil penelitian, buah ini baik untuk jantung. Hydroxytyrosol berfungsi untuk melindungi kesehatan jantung.
Oleonalic acid mencegah kerusakan hati, mengatur kadar lemak dalam darah, dan mengurangi inflamasi. Sementara quercetin menurunkan tekanan darah.
Zat besi di dalam zaitun penting untuk kelancaran sirkulasi oksigen di dalam darah. Kandungan di dalam zaitun juga bisa melindungi tulang dari osteoporosis, dan memiliki efek antikanker pula.
Delima
Buah delima atau pomegranate disebutkan di dalam Surah Al-An'am 99 bersama kurma, zaitun, dan anggur. Buah ini tergolong jarang dikonsumsi karena cairan maupun daging buahnya hanya sedikit. Padahal kandungan nutrisinya sangat bagus untuk tubuh.
Delima memiliki antioksidan punicalagin yang kekuatannya tiga kali lipat melebihi anggur merah dan teh hijau. Bisa mencegah penyakit jantung, kanker, diabetes tipe 2, obesitas, dan Alzheimer.
Antioksidan di dalam buah delima mampu menghindarkan risiko kanker prostat, kanker payudara, arthritis, darah tinggi, dan disfungsi ereksi.
Itulah buah-buahan berkhasiat yang disebutkan di dalam Alquran beserta nilai gizinya menurut hasil penelitian. Untuk kesehatan, tak ada salahnya mengonsumsi buah-buahan ini secara teratur.
Sumber: International Journal of Pediatrics, Quran Tutor, IlmuAlquran.com, Healthline
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi umat Islam, juga menyebutkan berbagai jenis buah-buahan, termasuk tujuh buah surga yang disebutkan sebagai perumpamaan.
Baca SelengkapnyaAlquran merupakan petunjuk hidup yang menceritakan sejumlah buah dengan manfaat kesehatan.
Baca SelengkapnyaPenelitian menunjukkan kalau nutrisi yang terkandung di dalam buah tin membuatnya layak dijuluki super fruit.
Baca SelengkapnyaBuah dan sayur menjadi kunci utama dalam memastikan tubuh kita mendapatkan nutrisi yang cukup selama menjalankan ibadah puasa.
Baca SelengkapnyaTerdapat berbagai jenis kurma yang perlu kita kenali dengan nutrisi dan rasa yang berbeda satu sama lain.
Baca SelengkapnyaSusu kurma dapat memberikan energi berkelanjutan selama berpuasa karena mengandung karbohidrat, protein, serta vitamin dan mineral penting.
Baca SelengkapnyaSemua jenis buah-buahan adalah makanan bergizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak 15 buah yang paling menyehatkan saat dikonsumsi!
Baca SelengkapnyaKonsumsi buah menjadi salah satu cara mencukupi nutrisi selama puasa.
Baca SelengkapnyaMengkonsumsi berbagai jenis buah secara rutin dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi harian, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah berbagai penyakit
Baca SelengkapnyaKandungan serat di dalam buah merupakan suatu hal yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Baca SelengkapnyaMakan kurma saat berbuka bukan sekadar ciri khas dari Ramadan. Tradisi ini menyimpan manfaat, terutama yang berkaitan dengan pemulihan diri setelah berpuasa.
Baca SelengkapnyaSejumlah buah bisa jadi sajian yang tepat untuk berbuka puasa dan memenuhi kebutuhan air di tubuh dengan cepat.
Baca Selengkapnya