7 Jenis ciuman yang dibenci wanita
Merdeka.com - Ciuman mungkin terdengar indah dan menyenangkan. Tapi jangan salah. Beberapa tipe ciuman bukannya memberikan kesan yang indah, tetapi malah bisa membuat wanita kabur. Ingin tahu jenis ciuman seperti apa yang tak disukai wanita? The Frisky (08/08) memberikan panduannya, berikut ini.
1. Phantom KissPhantom kiss adalah ketika pasangan saling mendekatkan bibir mereka, tapi tak benar-benar berciuman. Jadi, bibir mereka hanya akan mengambang di depan bibir pasangannya. Ini adalah jenis ciuman yang aneh. Pada waktu-waktu tertentu melakukan phantom kiss untuk menggoda pasangan memang oke. Tetapi jika ini dilakukan terlalu sering, a big NO.
2. Ciuman kering singkatLebih baik cium saja pasangan di pipi jika ingin melakukan ciuman ini. Ciuman singkat kadang memang menyenangkan, tetapi jika ciuman singkat ini diikuti mulut yang tertutup rapat dan kering, sebaiknya jangan lakukan.
-
Apa itu ciuman? Sebuah penelitian mencoba mengupas secara tuntas bagaimana awal mula orang-orang melakukan ciuman. Mengutip IFLScience, Kamis (31/10), sebagaimana diketahui, ciuman menjadi cara yang serbaguna untuk menunjukkan kasih sayang, keintiman, dan barangkali bagi sebagian negara mencerminkan rasa hormat.
-
Kenapa ciuman dan bersedap-sedapan dilarang? Selama ihram, dilarang melakukan ciuman atau kontak fisik dengan syahwat kepada suami atau istri. Tujuannya adalah untuk menjaga kesucian ibadah haji.
-
Kenapa cium tangan dilakukan? Biasanya, budaya cium tangan atau salim tangan ini dilakukan oleh orang yang lebih muda kepada yang lebih tua sebagai tanda hormat dan sopan santun.
-
Kenapa cium bayi sembarangan bahaya? Cium bayi sembarangan dapat meningkatkan risiko penularan infeksi dan penyakit.
-
Kenapa harus hindari cium balita saat Lebaran? 'Kumpul keluarga itu agak sulit dihindari saat Hari Raya, mungkin kita bisa siasati dengan meminimalisir orang lain untuk tidak sembarang mencium atau memegang anak balita,' kata Sekretaris Unit Kerja Infeksi dan Penyakit Tropis di Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) - Jakarta Raya itu dalam diskusi media secara daring, Jumat (5/4).
-
Apa saja hal yang harus dihindari untuk mencegah perselingkuhan? Islam mengajarkan untuk menghindari situasi yang bisa memicu godaan atau perbuatan zina. Ini termasuk menghindari berkhalwat (berdua-duaan) dengan orang yang bukan mahram dan menghindari lingkungan yang tidak sehat.
3. Ciuman yang terlalu basahHei, kalian adalah sepasang kekasih, bukan anjing dan majikan. Jadi, hindari ciuman yang melibatkan menjilat wajah atau bibirnya dengan berlebihan.
4. Ciuman 'kecelakaan'Ini bisa terjadi jika ada salah 'kode' saat pasangan akan berciuman. Bisa jadi, si pria sebenarnya hanya akan mencium pasangannya di pipi, namun gerakan yang tak sesuai membuat bibir mereka bertabrakan. Terkadang, ciuman tiba-tiba ini bisa jadi manis. Tapi jika pasangan tak menginginkannya, suasana juga bisa jadi tak nyaman. Agar tak terjadi 'kecelakaan' seperti ini, pastikan kalian bisa membaca 'kode' pasangan dengan baik.
5. Tabrakan wajahIni hampir sama dengan ciuman 'kecelakaan', bedanya ciuman ini memang disengaja. Prosesnya lah yang membuat banyak 'kecelakaan'. Misalkan saja, secara tak sengaja gigi bertabrakan, atau rahang yang bertabrakan. Apapun yang bisa mengganggu acara ciuman pasangan tentu tak akan menyenangkan.
6. Ciuman yang terlalu agresifSeseorang kadang terlalu antusias saat berciuman. Namun pastikan ciuman kalian tak terlalu agresif. Hindari hal-hal seperti menggigit lidah, mencoba memasukkan lidah ke tenggorokan, atau ludah yang berlebihan. Bisa dipastikan ciuman semacam ini akan membuat wanita trauma berciuman denganmu.
7. Ciuman dengan 'rasa' anehBeberapa hal bisa membuat ciuman memiliki rasa tak enak, dalam arti sebenarnya. Ini terjadi saat seseorang memutuskan berciuman setelah makan jenis makanan seperti bawang putih, bawang merah, ikan tuna, keju basi, atau setelah merokok. Ditambah lagi jika nafas berbau tak sedap. Sebaiknya hindari makanan-makanan dengan rasa atau bau aneh sebelum berciuman. Selain itu, hindari bau mulut dengan mengunjungi dokter.
Itulah tujuh jenis ciuman yang tak disukai wanita. Jika tak ingin wanita kapok berciuman denganmu, jangan lakukan ciuman-ciuman di atas. (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Daerah kewanitaan atau vagina adalah bagian tubuh yang sangat sensitif.
Baca SelengkapnyaSejumlah hal sebaiknya dihindari untuk dilakukan sebelum dan sesudah bercinta.
Baca SelengkapnyaCiuman telah menjadi simbol kasih sayang dalam berbagai budaya. Namun, apakah ini kebiasaan universal manusia atau hanya budaya tertentu?
Baca SelengkapnyaHari Ciuman Sedunia adalah momen istimewa yang dirayakan untuk mengapresiasi keindahan dan kehangatan ciuman dalam kehidupan kita.
Baca SelengkapnyaBanyak alasan yang membuat wanita sering memalsukan orgasmenya, apa saja ya?
Baca SelengkapnyaBercinta dengan pasangan menjadi satu momen penting dalam menjalin hubungan. Namun, tak jarang kesalahan-kesalahan kecil bisa membuat momen tersebut kurang.
Baca SelengkapnyaTErdapat kondisi gatal di kulit yang sebenarnya tidak boleh kita garuk karena bisa berdampak buruk ke kulit.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa risiko efek samping minyak zaitun untuk pelumas.
Baca SelengkapnyaMunculnya dorongan untuk buang air kecil ini merupakan hal yang umum dialami oleh wanita. Menurutnya, terdapat sejumlah faktor yang bisa menyebabkannya.
Baca SelengkapnyaSejumlah makanan perlu untuk dihindari untuk dikonsumsi sebelum bercinta karena dampak yang ditimbulkannya.
Baca SelengkapnyaMenunjukkan cinta secara langsung, seperti memberikan pujian atau sentuhan fisik yang lembut, adalah cara yang efektif untuk memperkuat ikatan emosional.
Baca Selengkapnya