Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Alasan pentingnya makan apel untuk kesehatan

9 Alasan pentingnya makan apel untuk kesehatan Ilustrasi buah apel. ©Shutterstock.com/lorenzo gambaro

Merdeka.com - Apel adalah buah yang pasti tak asing lagi bagi orang di Indonesia. Selain mudah didapatkan, apel juga memiliki banyak manfaat kesehatan. Mulai dari mencegah kanker, baik untuk kesehatan jantung, hingga membantu menambah kepadatan tulang.

Berikut adalah beberapa alasan kesehatan mengapa makan apel sangat penting, seperti dilansir oleh Health Me Up (26/05).

Menjaga kesehatan jantung

Apel mengandung banyak nutrisi yang disebut quercetin, catechin, phloridzin, dan chlorogenic acid. Semua nutrisi ini membantu menjaga sistem kardiovaskular dari kerusakan yang berkaitan dengan oksigen. Sebagai tambahan, tingginya serat dan apel membantu Anda menurunkan kolesterol buruk dan mengontrolnya. Orang yang mengonsumsi dua apel setiap hari mengalami penurunan kolesterol hingga 16 persen lebih banyak.

Mencegah Alzheimer

Sebuah penelitian pada tikus di Cornell University menemukan bahwa quercetin pada apel bisa melindungi sel otak dari radikal bebas yang bisa menyebabkan kerusakan otak dan penyakit ingatan seperti Alzheimer.

Mencegah kanker paru-paru

Berdasarkan penelitian pada 10.000 orang, mereka yang mengonsumsi lebih banyak apel memiliki penurunan risiko kanker paru-paru sebesar 50 persen. Peneliti percaya bahwa hal ini dipengaruhi oleh tingginya kadar flavonoid pada quercetin dan naringin di dalam apel.

Mencegah kanker payudara

Penelitian di Cornell University menemukan bahwa mengonsumsi satu buah apel setiap hari bisa menurunkan risiko kanker payudara hingga 17 persen. Dengan mengonsumsi tiga apel setiap hari bisa menurunkan risiko kanker payudara hingga 39 persen dan mereka yang makan enam apel setiap hari memiliki risiko kanker payudara 44 persen lebih rendah.

Mencegah kanker usus besar dan lever

Sebuah penelitian pada tikus menemukan bahwa tikus yang mengonsumsi ekstrak kulit apel memiliki risiko kanker usus besar 43 persen lebih rendah. Tak hanya itu, tikus yang makan ekstrak kulit apel juga memiliki risiko kanker lever 57 persen lebih rendah. Penelitian lainnya menunjukkan bahwa pectin dalam apel bisa menurunkan risiko kanker usus besar dan membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan.

Menjaga kesehatan pasien diabetes

Pectin yang ada dalam apel bisa menurunkan kebutuhan tubuh akan insulin. Hal ini ditengarai bisa membantu pasien diabetes untuk mengontrol insulin dan gula darah mereka.

Menurunkan berat badan

Sebuah penelitian di Brazil menemukan bahwa wanita yang mengonsumsi tiga apel atau pear setiap hari saat diet mengalami penurunan berat badan yang lebih banyak dibanding wanita yang tidak makan buah ketika berdiet.

Melindungi tulang

Peneliti di Prancis menemukan bahwa lavanoid bernama phloridzin yang hanya ditemukan pada apel bisa melindungi wanita yang telah mengalami menopause dari osteoporosis serta membantu meningkatkan kepadatan tulang. Tak hanya itu, boron yang juga terkandung dalam apel bisa menguatkan tulang.

Membantu mengatasi asma

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa anak pemilik asma yang minum jus apel setiap hari lebih sedikit mengalami sesak napas dibandingkan anak yang hanya minum jus apel sekali sebulan. Penelitian lainnya juga menunjukkan bahwa anak yang ibunya sering makan apel saat hamil memiliki risiko terkena asma yang lebih kecil dibanding dengan anak yang ibunya hanya memakan sedikit apel saat hamil.

Itulah beberapa khasiat apel yang tak bisa diremehkan. Jadi, tunggu apa lagi, tambah konsumsi apel Anda setiap hari untuk mendapatkan manfaat kesehatan di atas! (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Selain Mengurangi Kolesterol, Berikut 5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Buah Apel
Selain Mengurangi Kolesterol, Berikut 5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Buah Apel

Buah apel memiliki banyak khasiat bagi kesehatan tubuh. Kandungan serat dan antioksidan di dalamnya mampu menjaga tubuh dari serangan penyakit berbahaya.

Baca Selengkapnya
9 Makanan yang Dapat Menurunkan Risiko Kanker, Sudah Tahu?
9 Makanan yang Dapat Menurunkan Risiko Kanker, Sudah Tahu?

Mengonsumsi beberapa makanan berikut dapat menjadi pilihan untuk menurunkan risiko kanker.

Baca Selengkapnya
15 Jenis Buah Kaya Nutrisi yang Perlu Dikonsumsi Rutin, Dukung Kesehatan Tubuh
15 Jenis Buah Kaya Nutrisi yang Perlu Dikonsumsi Rutin, Dukung Kesehatan Tubuh

Mengkonsumsi berbagai jenis buah secara rutin dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi harian, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah berbagai penyakit

Baca Selengkapnya
Manfaat Infused Water Apel bagi Tubuh, Sumber Antioksidan Alami dan Baik untuk Pencernaan
Manfaat Infused Water Apel bagi Tubuh, Sumber Antioksidan Alami dan Baik untuk Pencernaan

Infused water apel bukan hanya menyegarkan, tapi juga memiliki kekayaan manfaat tersembunyi.

Baca Selengkapnya
10 Makanan Sehat Terbaik Sumber Antioksidan yang Bisa Melawan Radikal Bebas dengan Harga Ekonomis
10 Makanan Sehat Terbaik Sumber Antioksidan yang Bisa Melawan Radikal Bebas dengan Harga Ekonomis

Ternyata banyak sekali makanan sehat kaya antioksidan dengan harga terjangkau yang bisa dikonsumi setiap hari untuk tubuh yang lebih sehat.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Teh Apel untuk Kesehatan, Bantu Cegah Penyakit Jantung
8 Manfaat Teh Apel untuk Kesehatan, Bantu Cegah Penyakit Jantung

Teh apel adalah minuman unik yang menggabungkan rasa segar apel dengan kehangatan teh, menciptakan perpaduan rasa yang menyenangkan dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
10 Buah Lokal untuk Diet yang Harganya Terjangkau, Sehat dan Banyak di Pasaran
10 Buah Lokal untuk Diet yang Harganya Terjangkau, Sehat dan Banyak di Pasaran

Buah tidak hanya rendah kalori, tetapi juga tinggi serat dan nutrisi penting lainnya yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Buah Angkung untuk Kesehatan, Pencegah Stroke yang Kaya Nutrisi
5 Manfaat Buah Angkung untuk Kesehatan, Pencegah Stroke yang Kaya Nutrisi

Meski jarang terdengar, siapa sangka bila buah yang bentuknya mirip dengan anggur ini memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
Biji Buah-buahan yang Baik untuk Kesehatan, Jangan Langsung Dibuang
Biji Buah-buahan yang Baik untuk Kesehatan, Jangan Langsung Dibuang

Sumber kebaikan buah ternyata tak hanya berasal dari dagingnya saja. Beberapa biji buah-buahan juga memiliki kandungan yang tak kalah sehat.

Baca Selengkapnya
9 Makanan Pahit yang Memiliki Manfaat Luar Biasa dan Menyehatkan bagi Tubuh
9 Makanan Pahit yang Memiliki Manfaat Luar Biasa dan Menyehatkan bagi Tubuh

Sejumlah makanan dengan rasa pahit memiliki manfaat luar biasa yang membuatnya tetap harus dikonsumsi walau di balik rasa pahitnya.

Baca Selengkapnya
8 Buah Kaya Serat yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Pilih yang Tepat
8 Buah Kaya Serat yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Pilih yang Tepat

Banyak buah dikenal sebagai sumber kaya serat, memberikan kontribusi besar terhadap diet seimbang dan pola makan sehat.

Baca Selengkapnya
7 Buah untuk Mencegah Penyakit Jantung, Cocok Jadi Asupan Harian
7 Buah untuk Mencegah Penyakit Jantung, Cocok Jadi Asupan Harian

Penyakit jantung merupakan salah satu penyebab kematian tertinggi di dunia, termasuk di Indonesia.

Baca Selengkapnya