9 Manfaat hebat minyak zaitun untuk kesehatan
Merdeka.com - Minyak zaitun sejak lama telah dikenal sebagai bahan makanan yang menyehatkan. Tak hanya cocok digunakan untuk memasak di rumah, minyak zaitun juga menyimpan berbagai manfaat kesehatan yang hebat.
Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan yang tersembunyi dalam minyak zaitun, seperti dilansir oleh Boldsky (05/11).
1. Mencegah penyakit jantung
-
Kenapa minyak zaitun baik untuk kesehatan? Dalam hal kesehatan, minyak zaitun terbukti memberikan beragam manfaat, seperti menurunkan risiko penyakit jantung, mengurangi peradangan, dan meningkatkan fungsi otak.
-
Kenapa minyak zaitun baik untuk kesehatan jantung? Apa yang membuat minyak zaitun sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung? Kuncinya terletak pada kandungan lemak tak jenuh tunggal dan antioksidan yang tinggi. Lemak sehat ini berperan dalam menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh.
-
Apa manfaat utama minyak zaitun untuk jantung? Minyak zaitun kaya akan asam lemak tak jenuh tunggal yang berperan penting dalam kesehatan kardiovaskular. Berbeda dengan lemak jenuh yang dapat meningkatkan kolesterol dan risiko penyakit jantung, asam lemak tak jenuh tunggal dalam minyak zaitun membantu mengurangi kadar kolesterol LDL (sering disebut sebagai kolesterol ‘jahat’) dan meningkatkan HDL (kolesterol ‘baik’).
-
Kenapa biskuit dengan minyak zaitun baik? Minyak zaitun mengandung lemak tak jenuh tunggal yang baik untuk kesehatan jantung dan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
-
Bagaimana minyak zaitun membantu menjaga kesehatan tulang? Para peneliti menemukan bahwa individu yang secara rutin mengonsumsi minyak zaitun memiliki kadar osteocalcin yang lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang tidak mengonsumsinya secara teratur. Osteocalcin adalah protein yang dihasilkan oleh sel-sel pembentuk tulang, dan tingginya kadar protein ini menjadi tanda bahwa kesehatan tulang seseorang baik.
-
Kenapa Minyak Zaitun direkomendasikan untuk diet? Minyak zaitun adalah salah satu minyak goreng yang paling direkomendasikan untuk diet sehat. Minyak ini mengandung asam lemak tunggal yang tinggi, mencapai 75% dari volumenya.
Minyak zaitun ampuh untuk menurunkan tekanan darah sekaligus menurunkan kadar kolesterol buruk pada tubuh. Karena itu, minyak zaitun juga baik untuk mencegah penyakit jantung.
2. Mengurangi risiko diabetes
Minyak zaitun mengandung lemak tak jenuh yang membantu mencegah diabetes. Jika Anda termasuk orang yang berisiko terkena diabetes, konsumsi dua sendok minyak zaitun setiap hari untuk menurunkan risiko diabetes hingga 50 persen. Hal ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Californian Health Agency.
3. Mencegah kanker
Minyak zaitun kaya akan antioksidan dan vitamin E. Vitamin E adalah vitamin penting yang mencegah pertumbuhan sel tumor pada tubuh.
4. Meningkatkan kekuatan otak
Sebuah penelitian mengungkap bahwa orang yang mengonsumsi minyak zaitun dibandingkan minyak lain memiliki kekuatan otak yang lebih baik. Ini berkaitan dengan kemampuan minyak zaitun untuk mengatur aliran darah dan tekanan darah dalam tubuh.
5. Lebih aktif
MInyak zaitun membantu seseorang lebih aktif beraktivitas. Dua sendok minyak zaitun bisa meningkatkan kemampuan otak yang akan membuat Anda lebih aktif.
6. Aliran darah
Vitamin E yang ada dalam minyak zaitun akan membantu mengontrol aliran darah. Ini karena minyak zaitun akan mengurangi tumpukan kolesterol dalam darah dan menjaga tekanan darah tetap stabil.
7. Mencegah depresi
Minyak zaitun juga diketahui bisa mencegah depresi, seperti diungkap dalam penelitian. Karena itu, minyak zaitun bisa dikonsumsi untuk mencegah depresi.
8. Kesehatan tulang
Minyak zaitun membantu tubuh menyerap lebih banyak kalsium. Ini sangat baik untuk meningkatkan kesehatan tulang. Karena itu minyak zaitun sangat baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan tulang.
9.Meredakan konstipasi
Sering mengalami konstipasi? Coba konsumsi minyak zaitun. Minyak zaitun diketahui baik untuk membantu pencernaan dan bisa mencegah konstipasi dan melancarkan pencernaan.
Itulah berbagai manfaat hebat yang tersembunyi dalam minyak zaitun. Jangan ragu untuk mengonsumsi minyak zaitun atau menambahkannya dalam masakan Anda. Selain memberikan rasa yang khas, minyak zaitun juga memberikan berbagai manfaat seperti di atas.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Minum minyak zaitun setiap pagi adalah bagian dari diet sehat yang membawa banyak manfaat.
Baca SelengkapnyaDikenal sebagai salah satu komponen utama dari diet Mediterania, minyak zaitun telah digunakan tidak hanya sebagai makanan tetapi juga sebagai obat.
Baca SelengkapnyaMinyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.
Baca SelengkapnyaTemukan 7 khasiat minyak zaitun untuk pria yang luar biasa! Dari meningkatkan vitalitas hingga menjaga kesehatan jantung, simak manfaat ajaib minyak zaitun ini.
Baca SelengkapnyaDari meningkatkan kesehatan mulut hingga menjaga vitalitas sistem pencernaan, daun jeruk nipis telah menjadi bahan penting dalam dunia pengobatan tradisional.
Baca SelengkapnyaMasih zaman masak pakai minyak goreng biasa? Yuk, berkenalan dengan alternatif-alternatif minyak sehat yang baik bagi kesehatan tubuh Anda
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang 9 manfaat kayu manis untuk kolesterol dan manfaat lainnya yang perlu Anda ketahui
Baca SelengkapnyaMinyak inti sawit kaya akan asam laurat, yang membuatnya memiliki sifat antimikroba dan antioksidan.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang 10 manfaat tomat untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui.
Baca SelengkapnyaCoba resep minuman kayu manis, redakan asam urat & turunkan kolesterol secara alami. Nikmati manfaat sehatnya!
Baca SelengkapnyaBerikut adalah 10 khasiat yang dihasilkan daun jati untuk kesehatan dan cara mengolahnya.
Baca SelengkapnyaDaun salam merupakan salah satu dedaunan yang banyak dikonsumsi dan mengandung banyak manfaat.
Baca Selengkapnya