Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Alami 5 gejala ini? Segera cek kesehatan mental!

Alami 5 gejala ini? Segera cek kesehatan mental! Ilustrasi depresi. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/hikrcn

Merdeka.com - Banyak orang yang sering melakukan tes kesehatan fisik secara teratur, namun jarang sekali yang memeriksakan kesehatan mental mereka. Semua orang memiliki saat-saat ketika mereka mengalami stres. Bahkan hal-hal yang menggembirakan seperti memiliki anak, pernikahan, dan lainnya juga bisa memberikan stres.

Bagaimana cara mengetahui ketika stres mulai mengganggu kesehatan Anda? Berikut adalah beberapa gejala yang perlu diperhatikan. Jika Anda memiliki beberapa gejala ini, tandanya Anda harus segera memeriksakan kesehatan mental, seperti dilansir oleh Web MD.

1. Sering menggerutu

Orang lain juga bertanya?

Jika biasanya Anda adalah orang yang tenang, mudah merasa senang, namun akhir-akhir ini sering merasa seperti penggerutu, mudah protes atau bertengkar karena hal kecil, serta mudah berdebat dengan orang lain, bisa jadi itu adalah pertanda adanya masalah dengan mental atau emosi. Menggerutu terlalu sering terhadap hal-hal kecil adalah salah satu tanda depresi atau kecemasan. Ini tidak sama dengan perubahan mood yang singkat. Ini menandakan bahwa tingkat kesabaran dan mental Anda menurun.

2. Tak bisa tidur

Banyak orang yang kurang tidur, namun tidak bisa tidur adalah perkara lain. Tidak bisa tidur di malam hari tak hanya berbahaya karena bisa membuat Anda ngantuk di siang hari atau saat mengemudi, namun juga sebuah tanda bahwa Anda tengah mengalami masalah dengan mental. Cobalah untuk memeriksakan diri terlebih dahulu pada dokter. Jika tak ada penyakit fisik yang membuat Anda tak bisa tidur, penyebabnya kemungkinan besar adalah masalah mental.

3. Tak suka bertemu orang

Salah satu gejala depresi paling awal adalah ketika seseorang merasa malas bertemu atau berkomunikasi dengan orang lain. Jika Anda mulai menghindari orang di sekitar dan tak suka aktif di media sosial, kemungkinan besar Anda mulai mengalami depresi atau stres.

4. Banyak makan atau tak nafsu makan

Ada beberapa waktu ketika seseorang memiliki nafsu makan besar, seperti ketika liburan dan lainnya. Namun jika nafsu makan terus tak stabil, kemungkinan itu berkaitan dengan stres atau masalah emosi. Penelitian di Harvard Medical School menemukan bahwa stres jangka pendek bisa menghilangkan nafsu makan, namun stres dalam jangka panjang bisa meningkatkan nafsu makan.

5. Tak bisa santai

Jika Anda merasa tak bisa tenang, pikiran terus terpacu untuk memikirkan berbagai masalah yang Anda hadapi, itu adalah gejala dari kecemasan. Tak seperti depresi yang biasanya datang dan pergi, kecemasan bisa konstan dan biasanya tak disadari. Biasanya kecemasan jangka panjang akan memicu gejala seperti sakit kepala, bahu yang pegal, masalah pernapasan dan pencernaan. Jika Anda mulai merasa tak bisa santai dan sering cemas, serta mengalami gejala tersebut sebaiknya cari bantuan ahli.

Itulah beberapa gejala ketika kesehatan mental sedang bermasalah. Jika Anda mengalami gejala-gejala tersebut itu berarti waktunya memeriksakan kesehatan mental. Anda juga bisa mengurangi gejala stres di atas dengan melakukan meditasi, olahraga, atau lainnya. (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masalah Kesehatan Mental yang Bisa Muncul Secara Tiba-Tiba Tanpa Gejala Sebelumnya
Masalah Kesehatan Mental yang Bisa Muncul Secara Tiba-Tiba Tanpa Gejala Sebelumnya

Beberapa masalah kesehatan mental kerap tidak disadari sebelumnya sehingga kerap disangka muncul secara tiba-tiba.

Baca Selengkapnya
5 Masalah Kesehatan Mental yang Paling Sering Disalahpahami
5 Masalah Kesehatan Mental yang Paling Sering Disalahpahami

Sejumlah masalah kesehatan mental kerap disalahpahami sehingga bisa sangat berdampak pada penanganannya.

Baca Selengkapnya
Kenali 4 Gejala Awal Depresi yang Mungkin Saja Menimpamu, Jangan Diabaikan!
Kenali 4 Gejala Awal Depresi yang Mungkin Saja Menimpamu, Jangan Diabaikan!

Beberapa gejala awal depresi yang mungkin saja dialami, tapi nggak disadari. Apa saja?

Baca Selengkapnya
7 Gejala Awal Depresi yang Perlu Diwaspadai Sebelum Semakin Memburuk
7 Gejala Awal Depresi yang Perlu Diwaspadai Sebelum Semakin Memburuk

Sebelum berubah menjadi depresi, terdapat sejumlah gejala yang perlu dikenali.

Baca Selengkapnya
Mental Health adalah Kesehatan Mental, Ketahui Cara Mengelolanya
Mental Health adalah Kesehatan Mental, Ketahui Cara Mengelolanya

Mental health termasuk salah satu hal penting yang perlu diperhatikan.

Baca Selengkapnya
6 Tanda Depresi dan Kecemasan yang Bisa Terjadi pada Anak dan Remaja
6 Tanda Depresi dan Kecemasan yang Bisa Terjadi pada Anak dan Remaja

Kondisi depresi dan kecemasan juga bisa terjadi pada anak dan perlu dipahami tanda serta gejalanya oleh orangtua.

Baca Selengkapnya
Sering Mengantuk? Bisa Jadi Gejala Depresi, Kenali Tandanya!
Sering Mengantuk? Bisa Jadi Gejala Depresi, Kenali Tandanya!

Yuk, kenali lebih dalam gejala depresi agar kamu bisa lebih peduli pada kesehatan diri sendiri.

Baca Selengkapnya
9 Fakta tentang Kesehatan Mental, Perlu Tahu
9 Fakta tentang Kesehatan Mental, Perlu Tahu

Kesehatan mental adalah kondisi yang kompleks dan melibatkan aspek-aspek psikologis, emosional, perilaku, dan sosial.

Baca Selengkapnya
Waspada Gangguan Kesehatan Mental saat Hamil, Ketahui Jenisnya Beserta Cara Mencegahnya
Waspada Gangguan Kesehatan Mental saat Hamil, Ketahui Jenisnya Beserta Cara Mencegahnya

Gangguan kesehatan mental adalah masalah serius yang perlu diantisipasi oleh para ibu hamil. Ketahui jenis dan cara mencegahnya sekarang juga.

Baca Selengkapnya
Satu dari Delapan Orang di Dunia Mengalami Masalah Kesehatan Jiwa
Satu dari Delapan Orang di Dunia Mengalami Masalah Kesehatan Jiwa

Adiksi terhadap pornografi serta judi online juga patut diperhatikan.

Baca Selengkapnya
Adiksi Gawai Bisa Menjadi Penyebab Seseorang Mengalami Obesitas dan Mudah Lupa
Adiksi Gawai Bisa Menjadi Penyebab Seseorang Mengalami Obesitas dan Mudah Lupa

Penggunaan gawai merupakan hal yang tidak bisa kita hindari namun bisa memicu munculnya adiksi yang berdampak buruk pada seseorang.

Baca Selengkapnya
Perlu Diwaspadai Segera, Kenali Tanda Dini Terjadinya Skizofrenia
Perlu Diwaspadai Segera, Kenali Tanda Dini Terjadinya Skizofrenia

Kondisi skizofrenia perlu diatasi dan dicegah secepatnya sebelum memburuk dengan menyadari tanda-tanda awalnya.

Baca Selengkapnya