Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Amankah Sering Menggunakan Hand Sanitizer untuk Membersihkan Tangan?

Amankah Sering Menggunakan Hand Sanitizer untuk Membersihkan Tangan? Ilustrasi hand sanitizer. ©Shutterstock

Merdeka.com - Saat malas mencuci tangan, salah satu hal yang biasa dipakai seseorang untuk menghilangkan kotoran adalah dengan hand sanitizer. Namun benarkan hand sanitizer ini bisa efektif untuk membersihkan kotoran di tangan?

"Berdasarkan panduan Centers for Disease Control, kalau di tangan ada kotoran yang terlihat, seperti tanah atau cairan lengket tetap harus pakai air mengalir dan sabun. Kalau tidak kelihatan, baru bisa pakai hand sanitizer," ujar Dewi Ema Anindia, seorang dokter.

Kotoran yang tidak terlihat atau tidak berbentuk biasanya terjadi ketika setelah menjabat tangan, keluar dari toilet atau bersiap-siap ingin makan. Dalam kondisi ini, kamu baru bisa mengandalkan hand sanitizer.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau hanya kotoran yang tidak terlihat, boleh pakai hand sanitizer," kata Dewi.

Terlepas dari perbedaan merek, semua hand sanitizer memiliki kemampuan yang sama. Hal yang harus diperhatikan adalah kondisi kulit. Pasalnya, produk tersebut mengandung alkohol yang bisa menimbulkan masalah pada kulit sensitif.

"Sebenarnya nggak ada kandungan tertentu. Satu yang pasti, hand sanitizer mengandung alkohol untuk membunuh kuman penyebab infeksi pernafasan maupun pencernaan. Hanya saja, alkohol bisa bikin kulit kering," pesan Dewi.

Oleh karena itu, pengguna hand sanitizer disarankan memakai hand cream secara rutin. Hand sanitizer juga kurang disarankan untuk dipakai oleh balita.

"Kalau balita, pakai hand sanitizer yang non alcohol. Alkohol kan bahan kimia, nggak bagus juga. Kalau kena mata perih," tandasnya.

Reporter : Cynthia Amanda MaleSumber: Dream.co.id

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Alasan Mengapa Harus Mencuci Tangan Pakai Sabun, Yuk Biasakan Mulai Sekarang
4 Alasan Mengapa Harus Mencuci Tangan Pakai Sabun, Yuk Biasakan Mulai Sekarang

Ini beragam alasan mengapa mencuci tangan menggunakan sabun merupakan hal yang penting.

Baca Selengkapnya
Tips Jaga Kebersihan Wajah Biar Tak Gampang Jerawatan
Tips Jaga Kebersihan Wajah Biar Tak Gampang Jerawatan

Ikuti langkah-langkah membersihkan wajah ini, biar wajah tak sampai jerawatan.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Hal yang Perlu Dilakukan saat Baru Masuk Rumah demi Jaga Kesehatan
Sejumlah Hal yang Perlu Dilakukan saat Baru Masuk Rumah demi Jaga Kesehatan

Sejumlah hal perlu diterapkan saat baru sampai di rumah demi kebersihan dan kesehatan.

Baca Selengkapnya
Bisa Sebabkan Masalah dan Penyakit, Ketahui 8 Bagian Tubuh yang Tak Boleh Disentuh Sembarangan
Bisa Sebabkan Masalah dan Penyakit, Ketahui 8 Bagian Tubuh yang Tak Boleh Disentuh Sembarangan

Sejumlah bagian tubuh ternyata tidak boleh kita sentuh sembarangan, terutama dengan kondisi tangan yang belum steril.

Baca Selengkapnya
Kunci Wajah Glowing, Yakin Cara Mencuci Wajah Kamu Sudah Benar?
Kunci Wajah Glowing, Yakin Cara Mencuci Wajah Kamu Sudah Benar?

Mencuci wajah nggak boleh dilakukan secara asal, karena jadi kunci kulit glowing!

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Kita Harus Segera Mandi Usai Kehujanan
Ini Alasan Mengapa Kita Harus Segera Mandi Usai Kehujanan

Pada musim hujan seperti sekarang, kita kerap kali kehujanan. Satu hal yang harus segera kita lakukan setelah kehujanan ini adalah mandi. Mengapa?

Baca Selengkapnya