Awas, lemak trans pada junk food bikin remaja cepat pikun!
Merdeka.com - Telah banyak penelitian yang membuktikan bahwa lemak trans adalah jenis lemak yang paling berbahaya. Lemak trans lebih berbahaya dibandingkan lemak jenuh dan tak lemak tak jenuh karena jenis lemak ini bisa menurunkan tingkat kolesterol baik sekaligus meningkatkan jumlah kolesterol jahat. Tak hanya itu, lemak trans juga diketahui bisa menyumbat pembuluh darah arteri.
Namun ternyata tak hanya itu saja masalah yang bisa disebakan oleh lemak trans. Sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa lemak trans juga bisa merusak kemampuan mengingat para remaja. Berdasarkan penelitian, remaja dan orang dewasa muda yang mengonsumsi makanan kaya lemak trans memiliki kemampuan mengingat yang rendah.
Dalam tes uji kemampuan mengingat, partisipan yang mengonsumsi lebih banyak lemak trans mengalami penurunan kemampuan ingatan hingga 10 persen, seperti dilansir oleh Health Me Up (25/11). Ketua peneliti, Dr Beatrice Golomb, dari University of California menjelaskan bahwa semakin tinggi lemak trans yang dikonsumsi, semakin buruk juga kemampuan seseorang untuk mengingat.
-
Kenapa lemak trans berbahaya? Menurut American Heart Association (AHA), konsumsi lemak trans dapat berdampak buruk pada kesehatan dalam dua cara yang berbeda. Pertama, lemak trans dapat meningkatkan kadar LDL, yang merupakan kolesterol 'jahat' dalam darah. Selain itu, lemak ini juga dapat menurunkan kadar high-density lipoprotein (HDL) atau kolesterol 'baik'.
-
Kenapa lemak trans bahaya buat kolesterol? Dr. Steinbaum menekankan, “Lemak trans meningkatkan kolesterol LDL, menurunkan kolesterol HDL, dan meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.“,
-
Kenapa junk food berbahaya? Meskipun tidak ada salahnya untuk menikmati makanan junk food sebagai makanan favorit, tetapi junk food tidak boleh menjadi makanan rutin yang dikonsumsi setiap hari. Hal itu karena konsumsi junk food yang berlebihan justru memiliki efek buruk bagi kesehatan tubuh.
-
Apa saja bahaya makan junk food? Konsumsi junk food secara berlebihan telah dikaitkan dengan berbagai penyakit kronis yang tidak hanya mempengaruhi kualitas hidup, tetapi juga dapat mempersingkat usia.
-
Kenapa makanan manis buruk untuk otak? Penelitian menemukan bahwa orang yang minum banyak soda, teh manis, dan minuman manis lainnya lebih mungkin mengalami masalah ingatan. Minuman ini, yang sering mengandung jenis gula fruktosa, bahkan dapat menyebabkan bagian-bagian tertentu dari otak menyusut.
Hasil penelitian ini didapatkan setelah peneliti mengamati 1.000 pria muda yang tidak memiliki penyakit jantung. Partisipan diminta untuk mengisi kuesioner. Selanjutnya mereka diminta untuk melakukan uji ingatan dengan menghapal kata-kata yang diberikan oleh peneliti.
Lemak trans yang biasanya berbentuk minyak hidrogen bisa ditemukan pada makanan cepat saji atau junk food. Lemak trans memang bisa membuat makanan tahan lebih lama, namun seringkali jenis lemak ini dikaitkan dengan penyakit serius seperti penyakit jantung, depresi, dan bahkan obesitas.
Peneliti berpendapat bahwa efek oksidasi pada lemak trans akan menyebabkan sel yang berkaitan dengan ingatan menjadi rusak, mati, dan tidak berfungsi. Hal ini membuat kemampuan ingatan seseorang menjadi semakin lemah dan lambat.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hindari makanan-makanan yang bisa merusak otak, untuk mendukung kesehatan otak dan menjaga kecerdasan makan makanan yang sehat.
Baca SelengkapnyaSejumlah makanan ternyata bisa berdampak buruk pada kesehatan otak sehingga perlu dibatasi konsumsinya.
Baca SelengkapnyaBeberapa jenis makanan yang mungkin tampak tidak berbahaya bagi anak-anak, sebenarnya dapat memiliki efek merugikan pada perkembangan otak mereka.
Baca SelengkapnyaJunk food adalah jenis makanan yang memiliki kandungan gizi yang rendah. Kandungannya yang tinggi gula dan garam dapat menimbulkan masalah pada kesehatan anak.
Baca SelengkapnyaSangat penting untuk menghindari makanan yang buruk untuk tubuh dan yang bisa menurunkan kemampuan otak.
Baca SelengkapnyaDengan menggantikan junk food dengan makanan yang lebih sehat, Anda dapat meningkatkan kualitas hidup dan mengurangi risiko penyakit kronis.
Baca SelengkapnyaMeski dianggap lebih baik, namun konsumsinya yang berlebihan dapat membawa dampak buruk. Apalagi dengan banyaknya pemanis buatan dalam makanan anak-anak.
Baca SelengkapnyaDi balik rasa manis yang menggugah selera, tersembunyi dampak yang jauh lebih pahit bagi kesehatan mental kita.
Baca SelengkapnyaAnda perlu membatasi dan menghindari makanan enak ini agar tidak berbahaya bagi tubuh
Baca SelengkapnyaGorengan mengandung banyak zat yang tidak baik untuk tubuh. Zat-zat ini dapat menyebabkan berbagai penyakit, seperti obesitas, penyakit jantung, diabetes tipe 2
Baca SelengkapnyaTidak hanya faktor genetik yang berperan, gaya hidup dan pilihan sehari-hari kita juga memiliki dampak besar terhadap kesehatan otak.
Baca SelengkapnyaMakanan berlemak sangat membahayakan tubuh, berikut ini adalah 7 bahaya makanan berlemak yang wajib diketahui.
Baca Selengkapnya