Benarkan Memplester Mulut Ketika Tidur Bisa Memiliki Manfaat Kesehatan?
Merdeka.com - Beberapa waktu ini, menutup mulut dengan plester ketika tidur menjadi perhatian karena diterapkan oleh penyanyi Andien Aisyah. Cara seperti ini dianggapnya bisa mendapatkan tidur yang berkualitas, terbangun dengan badan lebih segar, tidak mengalami tenggorokan kering, dan tidak ada aroma tak sedap dari mulut saat bangun tidur.
Menutup mulut dengan plester ketika timur disebutnya bisa membuat kita lebih efektif melakukan nose breathing. Dilansir dari Mindbodygreen, bernapas menggunakan hidung ketika tidur ini disebut bisa meningkatkan kandungan oksida nitrat yang mengalir dalam darah dan memberi sejumlah manfaat.
Produksi Oksida Nitrat
-
Bagaimana caranya meningkatkan kualitas tidur? 'Jadi kalau orang tidak bisa tidur lalu minum obat tidur itu bukan solusi, itu hanya sementara tapi dia tidak sampai ke akarnya,' kata dia.
-
Bagaimana napas jadi lebih keras saat tidur? Ketika kita bernapas, tubuh memiliki mekanisme refleks untuk mencegah penyempitan saluran udara. Mekanisme ini bekerja lebih efektif ketika kita sedang terbangun, sehingga pergerakan udara lebih terbuka dan menghasilkan sedikit suara. Sebaliknya, saat tidur, refleks ini kurang responsif, membuat suara napas lebih terdengar keras.
-
Bagaimana cara untuk meningkatkan kualitas tidur? Menjaga kualitas tidur sangat krusial untuk kesehatan fisik dan mental. Usahakan untuk tidur selama 7-8 jam setiap malam. Tidur yang tidak cukup dapat mengganggu keseimbangan hormon, seperti kortisol dan serotonin, yang berdampak pada suasana hati. Untuk meningkatkan kualitas tidur, buatlah rutinitas malam yang menenangkan, seperti membaca buku atau mendengarkan musik lembut.
-
Apa kebiasaan positif untuk tidur nyenyak? Setiap kebiasaan yang kita lakukan sebelum tidur memiliki dampak signifikan terhadap kualitas tidur yang kita dapatkan.
-
Bagaimana cara agar tidur lebih nyenyak? Luangkan waktu 90 menit sebelum tidur untuk mandi di malam hari.'Tubuh secara alami akan mendingin saat mendekati waktu tidur, sejalan dengan ritme sirkadian,' kata Dr. Kennedy. 'Mandi dapat meningkatkan suhu dan memungkinkan adanya pendinginan yang lebih cepat, sehingga bisa mempercepat proses tidur,' sambungnya.
-
Apa yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kualitas tidur? Dilansir dari The Guardian, berikut adalah lima cara yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan kualitas tidur melalui perubahan rutinitas.
Produksi oksida nitrat ini sangat penting bagi tubuh karena ketika kekurangan hal ini terjadi sejumlah masalah sepeti fungsi jantung yang menurun, tekanan darah tinggi, fungsi kognitif yang menurun, serta menurunnya daya tahan tubuh. Sayangnya produksi oksida nitrat ini menurun seiring usia.
Untuk mendapat asupan oksida nitrat ke darah, terdapat dua cara yang bisa kita lakukan. Pertama adalah dengan mengonsumsi sayuran kaya nutrisi, sedangkan kedua adalah melalui olahraga serta bernapas menggunakan hidung.
Bernapas dengan Mulut saat Tidur
Untuk mengetahui apakah seseorang bernapas menggunakan mulut atau hidung ketika tidur, terdapat langkah mudah yang bisa kamu lakukan. Jika kamu melakukan sejumlah kebiasaan ini, maka ini tandanya kamu terbiasa bernapas dengan mulut saat tidur.
- Bangun tengah malam untuk buang air- Berpindah posisi tidur saat malam- Bau mulut di malam hari- Mendengkur- Gusi Bengkak atau berdarah- Gemeretak gigi- Punya gigi berlubang- Ngiler di bantal- Selain itu ketika kamu memiliki masalah tidur, paling tidak kamu memiliki potensi bernapas dengan mulut saat tidur.
Bagaimana Memplester Mulut Bisa Membantu Bernapas dengan Hidung?
Pada kondisi normal, tubuh bakal bernapas melalui hidung kecuali muncul kondisi tertentu. Ketika mulut tertutup, tubuh secara normal akan bernapas melalui hidung.
Walau begitu sejumlah hal dan kondisi yang dimiliki seseorang bisa mendorong terjadinya kondisi bernapas dengan mulut saat tidur. Oleh karena itu, memplester mulut merupakan cara yang tepat untuk membuat kamu bisa bernapas menggunakan hidung saat tidur.
Selain untuk membuat seseorang jadi dipaksa bernapas menggunakan hidung sepanjang waktu saat tidur, cara ini juga memiliki manfaat lain. Ketika plester yang kamu pasang di mulut terlepas di pagi harinya, maka hampir dapat dipastikan pada malam harinya kamu bernapas melalui mulut.
Bagaimana Cara Memplester Mulut yang Tepat?
Ketika kamu hendak memplester mulut, terdapat beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Yang paling utama adalah memilih tipe plester yang tepat bagi mulut.
Terdapat dua jenis plester yang bisa digunakan untuk menutup mulut ketika tertidur ini. Pertama adalah plester yang memang dibuat secara spesifik untuk mulut sedangkan yang kedua adalah plester micropore untuk operasi.
Dua jenis plester tersebut merupakan tipe yang paling aman bagi kulit. Jangan pernah gunakan plester sembarangan terutama plester kertas atau lakban karena dapat menyakiti serta merusak kulit.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mouth tapping adalah sebuah metode yang populer sebagai cara mengatasi gangguan tidur seperti mendengkur dan sleep apnea.
Baca SelengkapnyaSelain berikan kenyamanan, ternyata memeluk guling saat tidur pun juga memiliki manfaat lainnya buat tubuh.
Baca SelengkapnyaBagi mereka yang mengalami masalah hidung buntu dan pilek, penting untuk melakukan sejumlah hal ini agar bisa tetap tidur nyaman di malam hari.
Baca SelengkapnyaHal-hal yang dapat kamu lakukan agar tidur semakin nyenyak dan berkualitas.
Baca SelengkapnyaDokter asal London Inggris sebut manfaat tidur miring ke kanan dalam kesehatan seperti yang diajarkan Rasulullah SAW.
Baca SelengkapnyaSejumlah cara bisa diakukan untuk mencegah terbangun dalam kondisi tenggorokan kering dan dahaga.
Baca SelengkapnyaSeiring bertambahnya usia, fungsi paru-paru juga akan menurun. Oleh karena itu, berlatih teknik pernapasan akan sangat membantu menjaga kesehatan paru-paru.
Baca SelengkapnyaMandi air hangat sebelum Subuh adalah sebuah kebiasaan yang menawarkan berbagai manfaat kesehatan, baik fisik maupun mental.
Baca SelengkapnyaBeberapa manfaat tidur siang ternyata cukup baik untuk kesehatan, seperti meredakan stres hingga turunkan tekanan darah.
Baca SelengkapnyaPada saat tidur, biasanya napas kita akan terdengar lebih teratur namun lebih keras dibanding biasanya. Ini Penyebabnya.
Baca SelengkapnyaKebiasan tidur dengan mulut menganga bisa menjadi tanda adanya masalah keseahtan serius yang Anda alami.
Baca SelengkapnyaPada saat seseorang tidur dengan kondisi kipas angin menyala, sejumlah dampak bisa dihadapinya.
Baca Selengkapnya