Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berapa lama waktu tidur yang dibutuhkan anak?

Berapa lama waktu tidur yang dibutuhkan anak? Ilustrasi anak tidur. ©wide-wallpapers.ne

Merdeka.com - Anak-anak membutuhkan tidur siang untuk istirahat dan mengisi energi mereka. Namun benarkah tidur siang dibutuhkan? Berapa lama waktu tidur siang yang diperlukan anak?

Michael Breus PhD, penulis buku The Sleep Doctor's Diet Plan menjelaskan bahwa anak-anak bahkan remaja membutuhkan waktu untuk tidur siang.

Breus menjabarkan jumlah waktu tidur yang dibutuhkan anak, seperti dilansir oleh Your Tango (11/10), berikut ini:

1. Bayi : 12 - 14 jam tidur setiap hari2. Pra-sekolah: 11 - 13 jam setiap hari3. Usia sekolah: 10 - 11 jam setiap hari

Itu adalah jam yang dibutuhkan setiap harinya. Jadi, jika anak tak bisa memenuhinya pada malam hari, mereka harus tidur di siang hari.

Breus menjelaskan bahwa kuncinya adalah penetapan waktu tidur yang konsisten, baik tidur siang maupun tidur malam.

"Anak tidak akan peduli berapa lama mereka tidur. Orang tua yang harus menjelaskan pentingnya tidur serta membuat jadwal waktu tidur konsisten yang mampu memenuhi kebutuhan mereka," jelas Breus.

Membuat jadwal dan membiasakan anak tidur siang pada waktu yang konsisten akan memudahkan anak tidur dan membuat mereka memenuhi kebutuhan tidur. (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP