Cegah obesitas pada anak-anak dengan 5 langkah
Merdeka.com - Obesitas bisa menyerang siapa saja. Baik tua maupun muda. Bahkan dengan maraknya makanan cepat saji saat ini, anak-anak mudah terserang obesitas. Sungguh suatu hal yang sangat disayangkan sekali sebab obesitas dapat mengakibatkan beberapa penyakit serius yang akan menyerang anak-anak penderita obesitas.
Obesitas pada anak-anak dapat dicegah sedini mungkin. Sebagai orang tua Anda dapat mencegahnya dengan mengikuti 5 langkah mudah ini seperti yang telah dilansir dari galtime.com.
Sediakan makanan sehat di rumah
-
Bagaimana cara mencegah obesitas? Mengatur pola makan yang sehat, seimbang, dan bergizi, dengan memperbanyak sayur, buah, biji-bijian, dan protein rendah lemak, serta mengurangi makanan cepat saji, manis, dan berlemak.
-
Bagaimana mencegah obesitas dengan olahraga? Anda harus membakar kalori yang masuk ke tubuh Anda dengan melakukan olahraga yang sesuai dengan kemampuan dan minat Anda.
-
Gimana caranya orang tua cegah obesitas anak? Dorong Pola Makan yang Seimbang dan Sehat Orang tua perlu memastikan bahwa anak-anak mereka mengonsumsi makanan bergizi yang mengandung semua nutrisi penting.
-
Bagaimana cara mencegah anak jadi obesitas? Dengan menerapkan pola makan sehat, meningkatkan aktivitas fisik, dan memantau status gizi secara teratur, orang tua dapat berperan aktif dalam mencegah obesitas pada anak-anak dan membantu mereka tumbuh menjadi individu yang sehat dan bugar.
Makanan sehat seperti buah-buahan dapat menggantikan camilan mereka yang tidak sehat. Keripik kentang, cokelat, dan permen adalah sebagian kecil dari contoh makanan kecil yang disukai anak-anak. Agar terlihat menarik, Anda dapat membuat salad buah yang digemari si kecil.
Batasi waktu nonton televisi dan bermain game
Kedua kegiatan di atas adalah jenis kegiatan yang sama sekali tidak membuat tubuh buah hati Anda bergerak. Padahal demi mencegah obesitas, anak-anak harus melakukan aktivitas yang menyehatkan untuk membakar kalori. Oleh karena itu batasi waktu nonton televisi dan bermain game di depan komputer dan ajak mereka bermain di luar rumah.
Sebagai ibu, Anda harus rajin memasak
Apabila Anda rajin memasak untuk si kecil maka kecil kemungkinan ia akan mengonsumsi makanan cepat saji yang penuh dengan bahan aditif pencetus obesitas. Selain itu, dengan memasak makanan sendiri maka Anda dapat membuat menu yang sehat untuk si kecil.
Rajin mengunjungi dokter nutrisi
Dokter nutrisi akan membantu Anda untuk menentukan nutrisi apa dan berapa banyak jumlahnya yang dibutuhkan oleh buah hati Anda. Dengan asupan nutrisi yang tepat maka buah hati Anda akan terhindar dari obesitas
Jadilah contoh yang baik untuk anak Anda
Anda melarang anak Anda untuk mengonsumsi makanan tidak sehat, namun malah Anda sendiri yang melakukannya. Well, anak biasanya akan meniru perilaku orang tuanya. Oleh karena itu apabila Anda melarang anak Anda untuk jajan sembarangan maka Anda pun harus konsekuen.
Namun apabila obesitas telah menyerang anak Anda, ajaklah ia berbicara. Beritahukan bahwa obesitas dapat dihilangkan dengan olahraga dan pola makan yang sehat. Dukunglah anak Anda bukan malah menyalahkannya atas obesitas yang ia alami. (mdk/feb)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hal-hal yang perlu diwaspadai supaya anak tidak mengalami obesitas. Penyebab obesitas umumnya terjadi karena tiga faktor, yaitu perilaku, lingkungan dan genetik
Baca SelengkapnyaBeberapa makanan meningkatkan risiko obesitas pada anak.
Baca SelengkapnyaPencegahan obesitas pada anak bisa sangat bergantung pada peran edukasi dari sekolah.
Baca SelengkapnyaObesitas bisa menjadi masalah kesehatan yang memicu berbagai penyakit. Penting untuk membuat anak terhindar dari obesitas sejak mereka masih kecil.
Baca SelengkapnyaObesitas pada anak merupakan masalah kesehatan yang semakin banyak ditemui dan memerlukan perhatian serius dari orangtua.
Baca SelengkapnyaKenali sejumlah cara agar memperoleh berat badan sehat pada anak menurut saran dari dokter anak.
Baca SelengkapnyaBerat badan ideal yang dimiliki anak sangat penting untuk pertumbuhan dan kesehatannya. Begini cara orangtua untuk membantu mengupayakannya.
Baca SelengkapnyaObesitas bukan sekadar masalah berat badan, tapi juga bisa berkembang menjadi masalah kesehatan serius di masa depan.
Baca SelengkapnyaTerdapat sejumlah tanda obesitas bayi dan cara penanganannya yang harus diketahui orangtua.
Baca SelengkapnyaMengetahui batasan ini akan jadi langkah penting untuk memastikan anak-anak tumbuh sehat dan mendapatkan nutrisi yang tepat untuk perkembangan mereka.
Baca SelengkapnyaMembatasi konsumsi minuman manis pada anak penting dilakukan oleh orangtua demi cegah masalah di masa mendatang.
Baca SelengkapnyaTerjadinya obesitas pada bayi merupakan suatu kondisi yang tidak ideal.
Baca Selengkapnya