Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Deretan jenis teh terbaru ini siap manjakan kesehatan tubuhmu

Deretan jenis teh terbaru ini siap manjakan kesehatan tubuhmu Ilustrasi teh. ©2015 Merdeka.com/shutterstock/kozirsky

Merdeka.com - Teh adalah minuman yang terbuat dari daun teh yang dikeringkan. Saat diseduh, daun teh akan mengeluarkan semua vitamin di dalamnya yang bermanfaat untuk menyehatkan tubuhmu.

Seiring perkembangan dunia kesehatan, jenis teh pun mengalami peningkatan varian. Tak hanya dari daun teh saja, teh juga bisa berasal dari bunga dan bahkan kulit buah yang kemudian terciptalah varian teh yang unik dan patut untuk kamu coba.

Berikut adalah daftar deretan jenis teh unik dan terbaru yang siap memanjakan kesehatan tubuhmu.

Orang lain juga bertanya?

Matcha - Teh kaya antioksidan

Matcha merupakan teh hijau bubuk yang biasa ditemukan di Jepang, Korea, atau China. Matcha dengan kualitas yang tinggi memiliki kandungan antioksidan yang kuat di dalamnya. Beberapa manfaatnya adalah mampu menurunkan tekanan darah serta mengurangi risiko stroke.Kamu bisa mengolah matcha dalam bentuk hangat maupun dingin. Atau bisa juga kamu menambahkan ke dalam olahan makanan dan minuman favorit kamu.

Rooibos - Teh tinggi kandungan mineral

Salah satu jenis teh herbal ini sarat akan vitamin C dan zat antioksidan. Teh rooibos juga mengandung mineral penting seperti kalsium, kalium, magnesium, dan seng yang bermanfaat untuk melindungi kesehatan tulang dan kulit. Teh rooibos merupakan teh khas Afrika Selatan dan sering disebut sebagai teh merah karena begitu diseduh, teh rooibos akan berwarna merah yang terjadi karena proses fermentasi alami. Bonusnya, teh rooibos ternyata bebas kafein sehingga aman untuk kamu minum dalam jumlah banyak.

Pu-erh - Teh untuk menurunkan berat badan

Pu-erh merupakan jenis teh yang berusia lebih dari 2000 tahun dan berasal dari provinsi Yunan, barat daya China. Pu-erh terbuat dari daun teh hijau yang difermentasikan.Pu-erh menjadi jenis teh yang populer karena efek ajaibnya untuk menurunkan berat badan dengan cara menekan sintesis asam lemak dan menurunkan kolesterol dengan produksi statin alami di dalam tubuh.Selain itu, tahukah kamu jika Pu-erh menjadi jenis teh mewah di China? Kemasan dari jenis teh ini pun terbilang mahal dan seringkali dijadikan sebagai bingkisan.

Kombucha - Teh detoks

Kombucha merupakan jenis teh lainnya yang diproses atau difermentasi menggunakan bakteri baik dan ragi sehingga menghasilkan jenis teh yang kaya vitamin, mineral, dan enzim.Mengonsumsi kombucha sangat baik untuk melindungi liver berkat kandungan asam glukuronat di dalamnya. Kombucha juga mengandung glucosamine yang bisa memerangi arthritis dengan merangsang produksi asam hyaluronic untuk meningkatkan produksi tulang rawan dan kesehatan sendi.

Teh putih - Teh anti kanker

Teh putih merupakan jenis teh yang paling minim proses pengeringannya sehingga teh ini mengandung phytochemical paling tinggi dibandingkan dengan teh hijau atau teh hitam.Tinggi kadar polifenol ditambah dengan kandungan flavonoid dan tanin di dalamnya sangat baik untuk meningkatkan kesehatan mulut dan mencegah kerusakan gigi serta memerangi bakteri jahat pembentuk plak. Selain itu teh putih mengandung zat antioksidan tertinggi yang bermanfaat untuk mengurangi risiko kanker dan penyakit kardiovaskular lainnya.

Teh ginseng - Teh pembangkit energi

Ginseng merupakan tanaman asli Korea yang seringkali dimanfaatkan sebagai obat herbal. Saat diolah menjadi teh ginseng, minuman ini juga memiliki manfaat kesehatan yang tinggi seperti mampu meningkatkan kekuatan leukosit atau sel darah putih untuk menghancurkan virus dan bakteri, mengurangi stres, meningkatkan mood, serta meningkatkan kesehatan reproduksi. Para wanita yang akan menopause pun disarankan untuk minum teh ginseng untuk menurunkan hot flashes yang akan datang.

Teh hibiscus - Teh peningkat kesehatan pencernaan

Hibiscus atau kembang sepatu ternyata bisa diolah menjadi teh lho. Kandungan asam dalam hibiscus memiliki efek pencahar alami yang mampu mendorong pengeluaran kotoran di dalam usus sehingga menjadi pencernaan menjadi sehat. Selain itu minum teh hibiscus juga baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi.Saat kamu meminum teh hibiscus, tambahkan potongan jahe segar di dalamnya untuk memberikan varian rasa yang lebih enak.Dari semua varian teh di atas, kamu tertarik untuk mencoba yang mana?

(mdk/feb)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Resep Minuman Bunga Telang yang Menyegarkan dan Menyehatkan
5 Resep Minuman Bunga Telang yang Menyegarkan dan Menyehatkan

Berikut ini adalah resep minuman yang terbuat dari bunga telang. Bukan hanya segar, tetapi juga menyehatkan.

Baca Selengkapnya
Resep Es Teh berbagai Varian, Nikmat Disajikan saat Cuaca Panas
Resep Es Teh berbagai Varian, Nikmat Disajikan saat Cuaca Panas

Es teh memiliki rasa yang manis dan asam, serta aroma yang harum dari daun teh. Es teh juga mudah dibuat dan bisa ditambahkan dengan berbagai bahan lain.

Baca Selengkapnya
5 Jenis Teh untuk Turunkan Tekanan Darah yang Baik Dikonsumsi, Aman dan Ampuh
5 Jenis Teh untuk Turunkan Tekanan Darah yang Baik Dikonsumsi, Aman dan Ampuh

Teh herbal termasuk dalam obat dan suplemen alami untuk membantu mengatur tekanan darah.

Baca Selengkapnya
7 Cara Membuat Teh Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Akan Manfaat
7 Cara Membuat Teh Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Akan Manfaat

Cara membuat teh telur ini bisa dipraktikkan di rumah, bahannya mudah didapatkan.

Baca Selengkapnya
5 Resep Minuman Teh Herbal untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi
5 Resep Minuman Teh Herbal untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Salah satu cara untuk menurunkan kolesterol jahat adalah mengonsumsi teh herbal. Simak beberapa resepnya di bawah ini!

Baca Selengkapnya
11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu
11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu

Berikut kumpulan resep minuman hangat buat takjil buka puasa.

Baca Selengkapnya
10 Minuman Pereda Sakit Kepala, Alami dan Menyegarkan
10 Minuman Pereda Sakit Kepala, Alami dan Menyegarkan

Minuman-minuman ini mengandung berbagai nutrisi dan senyawa alami yang mampu mengurangi gejala sakit kepala.

Baca Selengkapnya
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!

Penyakit pada tenggorokan bisa diredakan dengan minuman alami seperti teh jahe yang dapat disajikan di rumah. Mari lihat ragam minuman yang bisa dipersiapkan!

Baca Selengkapnya
6 Resep Teh Herbal Penangkal Kolesterol dari Bumbu Dapur Rumahan
6 Resep Teh Herbal Penangkal Kolesterol dari Bumbu Dapur Rumahan

Ada banyak bumbu dapur yang termasuk dalam tanaman obat-obatan. Di bawah ini terdapat beberapa resep alami untuk menangkal kolesterol, yuk simak!

Baca Selengkapnya
9 Manfaat Sehat Minum teh di Pagi Hari
9 Manfaat Sehat Minum teh di Pagi Hari

Minum teh di pagi hari memberi sejumlah manfaat bagi tubuh yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Sakit Kepala yang Ampuh, Ternyata Menggunakan Teh Jenis Ini
Cara Mengatasi Sakit Kepala yang Ampuh, Ternyata Menggunakan Teh Jenis Ini

Apakah minum teh berdampak positif pada sakit kepala atau justru memperburuknya?

Baca Selengkapnya
6 Resep Teh Herbal Penangkal Kolesterol dari Bumbu Dapur Rumahan
6 Resep Teh Herbal Penangkal Kolesterol dari Bumbu Dapur Rumahan

Ada banyak bumbu dapur yang termasuk dalam tanaman obat-obatan. Di bawah ini terdapat beberapa resep alami untuk menangkal kolesterol, yuk simak!

Baca Selengkapnya