Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ekstrak teh hijau lumpuhkan sel kanker kulit tanpa efek samping

Ekstrak teh hijau lumpuhkan sel kanker kulit tanpa efek samping Ilustrasi teh hijau. ©shutterstock.com/kuleczka

Merdeka.com - Teh hijau memang menyimpan berbagai manfaat kesehatan. Salah satunya adalah ampuh melumpuhkan sel kanker kulit tanpa efek samping. Hal tersebut pun sudah dibuktikan oleh para peneliti dari University of Strathclyde dan University of Glasgow.

Seperti yang dilansir dari Daily Mail (23/08), ekstrak bernama epigallocatechin gallate (EGCG) pada teh hijau adalah senyawa utama yang bisa membasmi sel kanker. Dua jenis kanker kulit yang dimaksud khususnya adalah squamous-cell carcinoma dan melanoma.

Pada mulanya, peneliti menciptakan sel dengan EGCG dan transferrin. Transferrin merupakan protein yang secara alami menargetkan dan mengaitkan diri pada permukaan sel kanker. Dari hasil percobaan yang dilakukan, sebanyak 40% tumor terbukti menghilang. Secara spesifik, sebesar 30% sel tumor pada kanker kulit carcinoma menyusut dan 10% tumor melanoma berhasil distabilkan.

"Ini adalah penemuan yang menakjubkan. Sebab tidak seperti pengobatan yang sudah-sudah, ekstrak EGCG pada teh hijau tidak menimbulkan efek samping bagi sel sehat," terang peneliti Dr Christine Dufes dari University of Strathclyde.

Sayangnya, efek dari senyawa tersebut tidak begitu terlihat dengan cara meminum teh hijau sehari-sehari. Hasil dari penelitian ini pun akhirnya dilaporkan dalam jurnal Nanomedicine. (mdk/riz)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Manfaat Sehat Minum teh di Pagi Hari
9 Manfaat Sehat Minum teh di Pagi Hari

Minum teh di pagi hari memberi sejumlah manfaat bagi tubuh yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Dari Teh Hijau hingga Oolong, Ini Jenis Teh yang Sebenarnya Paling Sehat Termasuk untuk Menurunkan Berat Badan
Dari Teh Hijau hingga Oolong, Ini Jenis Teh yang Sebenarnya Paling Sehat Termasuk untuk Menurunkan Berat Badan

Ketahui jenis teh yang sebenarnya memiliki manfaat sehat paling luar biasa di dalamnya.

Baca Selengkapnya
5 Alasan Mengapa Kita Perlu Mengganti Kopi dengan Teh di Pagi Hari
5 Alasan Mengapa Kita Perlu Mengganti Kopi dengan Teh di Pagi Hari

Teh bisa menjadi pilihan yang lebih baik untuk dikonsumsi di pagi hari dibanding kopi.

Baca Selengkapnya
Sruput Sehat! Ini 4 Manfaat Minum Teh di Pagi Hari yang Wajib Diketahui
Sruput Sehat! Ini 4 Manfaat Minum Teh di Pagi Hari yang Wajib Diketahui

Teh bukan sekadar minuman lezat, tapi juga kaya akan nutrisi yang membantu tubuh berfungsi lebih optimal sepanjang hari.

Baca Selengkapnya