Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hand Sanitizer Buatan Sendiri Dianggap Kurang Efektif dalam Tangkal Virus

Hand Sanitizer Buatan Sendiri Dianggap Kurang Efektif dalam Tangkal Virus Ilustrasi hand sanitizer. ©Shutterstock

Merdeka.com - Melonjaknya harga hand sanitizer serta kelangkaan yang terjadi di tengah sebuah virus corona telah membuat banyak warga kebingungan. Pasalnya, hand sanitizer merupakan salah satu cara yang dipercaya mampu menghilangkan bakteri dan virus yang menempel di tangan.

Di tengah kabar kelangkaan dan mahalnya hand sanitizer saat ini, terdapat sejumlah cara untuk menyiasatinya. Salah satunya adalah dengan membuat hand sanitizer sendiri.

Beragam cara yang beredar juga menjelaskan bahwa cara ini cukup mudah untuk diikuti. Bahan yang digunakan adalah cairan alkohol yang digabungkan dengan gel aloe vera.

Orang lain juga bertanya?

Walau begitu, ternyata cara ini tidak disarankan untuk dilakukan. Pasalnya, sama seperti penggunaan hand sanitizer lain, cara ini kurang efektif dalam menghilangkan virus.

Dilansir dari Huffington Post, imbauan ini dikeluarkan oleh Public Health England. Penggunaan hand sanitizer buatan ini dianggap tidak dapat melindungi seseorang dari sebuah virus.

Dr. Nick Phin, wakil direktur dari National Infection Service, PHE menyarankan agar seseorang tetap menggunakan sabun dan air. Selain itu mencuci tangan dengan lama waktu dua kali menyanyikan lagu happy birthday.

"Cara terbaik untuk melindungi diri dari infeksi virus corona adalah dengan mencuci tangan secara rutin menggunakan air dan sabun," jelasnya.

Anggapan yang sama diungkapkan Dr. Jenna Macciochi, pakar kekebalan tubuh asal Sussex University. Diuangkap bahwa hand sanitizer buatan rumahan mungkin tak seefektif yang dijual di toko.

"Bagi orang yang bisa mengakses cuci tangan dengan air dan sabun, hal tersebut sudah cukup dan tak perlu menggunakan hal ini (hand sanitizer buatan)," terang Macciochi.

"Sanitizer buatan rumahan cenderung kurang efektif dibanding yang bisa kamu kamu beli serta memiliki kandungan alkohol tertulis di dalamnya," sambungnya.

Dr. Macciochi mengungkap bahwa larutan bautan sendiri ini justru bisa melukai kulitmu. Terutama ketika kamu kurang tepat dalam mencampurnya. Pasalnya, terlalu banyak alkohol di kulit bisa melukai tangan dan menghilangkan minyak alami yang dikandungnya.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jangan Keringkan Tangan Sembarangan Usai BAB, Penelitian Sebut Pengering Bisa Sebarkan Bakteri
Jangan Keringkan Tangan Sembarangan Usai BAB, Penelitian Sebut Pengering Bisa Sebarkan Bakteri

Penelitian ini dilaksanakan setelah para ahli menyelesaikan beberapa riset yang mengungkapkan adanya penyebaran bakteri.

Baca Selengkapnya
Menkes Akui Virus HMPV Sudah Ditemukan di Indonesia, Berikut Penjelasan Lengkapnya
Menkes Akui Virus HMPV Sudah Ditemukan di Indonesia, Berikut Penjelasan Lengkapnya

Semua kasus di Tanah Air melibatkan anak-anak, namun virus HMPV ini bukanlah ancaman baru.

Baca Selengkapnya
4 Alasan Mengapa Harus Mencuci Tangan Pakai Sabun, Yuk Biasakan Mulai Sekarang
4 Alasan Mengapa Harus Mencuci Tangan Pakai Sabun, Yuk Biasakan Mulai Sekarang

Ini beragam alasan mengapa mencuci tangan menggunakan sabun merupakan hal yang penting.

Baca Selengkapnya
Penyakit yang dapat Dicegah dengan Masker, Salah Satunya yang Sebabkan Pneumonia
Penyakit yang dapat Dicegah dengan Masker, Salah Satunya yang Sebabkan Pneumonia

Menggunakan masker adalah langkah pencegahan, bukan hanya untuk COVID-19, tapi juga berbagai macam virus lainnya.

Baca Selengkapnya
Apakah Sama Virus HMPV dengan Covid-19? Ini Jawabannya
Apakah Sama Virus HMPV dengan Covid-19? Ini Jawabannya

Keduanya dapat menyebabkan gangguan pernapasan seperti batuk, demam, hidung tersumbat, sakit tenggorokan, dan sesak napas.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya
5 Hal yang Sering Tak Disadari Bikin Produk Skincare Terkontaminasi
5 Hal yang Sering Tak Disadari Bikin Produk Skincare Terkontaminasi

Mengambil moisturizer dari jar tanpa mencuci tangan atau saling pinjam produk skincare dengan orang lain bisa menjadi penyebab produk terkontaminasi.

Baca Selengkapnya
Sederet Bahaya Meracik Skincare Sendiri
Sederet Bahaya Meracik Skincare Sendiri

Meracik perawatan kulit sendiri tengah menjadi tren di kalangan remaja.

Baca Selengkapnya
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli

Masyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat

Baca Selengkapnya
Berbahaya Bawa HP ke Toilet, Ini Alasannya
Berbahaya Bawa HP ke Toilet, Ini Alasannya

Berikut adalah lima alasan mengapa kamu sebaiknya tidak membawa smartphone ke toilet, mulai dari risiko bakteri hingga virus yang bisa mengancam kesehatanmu.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Minta Masyarakat Waspada Covid-19 Varian KP.1 dan KP.2, Begini Gejalanya
Kemenkes Minta Masyarakat Waspada Covid-19 Varian KP.1 dan KP.2, Begini Gejalanya

Varian tersebut memicu ada peningkatan kasus Covid-19 di Singapura.

Baca Selengkapnya