Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hindari 4 hal ini agar tak sering buang gas!

Hindari 4 hal ini agar tak sering buang gas! ilustrasi bau kentut. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Eldad Carin

Merdeka.com - Siapa yang tak malu jika pada saat-saat tertentu mereka tak bisa menahan untuk buang gas? Meski buang gas juga menyehatkan, namun tentunya tak bisa menahan buang gas di waktu-waktu penting juga bisa menyebabkan masalah.

Buang gas tak hanya disebabkan oleh masuk angin saja, tetapi juga bisa disebabkan oleh makanan atau minuman. Agar Anda tak sering buang gas di saat yang tak tepat, sebaiknya hindari makanan dan minuman yang bisa menyebabkan buang gas.

Lantas, apa saja makanan yang bisa menyebabkan produksi gas berlebih? Ini dia daftarnya, seperti dilansir oleh Boldsky (06/01).

Orang lain juga bertanya?

Makanan manis

Makanan manis tak hanya menyebabkan Anda mudah kentut, tetapi juga menyebabkan kentut berbau dan berbunyi keras. Jika tak ingin kentut Anda berbunyi dan berbau, kurangi konsumsi makanan manis. Makanan manis yang mengandung gula akan dipecah oleh bakteri dalam perut menjadi gas yang berbau tak sedap. Untuk itu, kurangi konsumsi makanan manis yang banyak mengandung gula, terutama jika Anda akan menghadiri acara-acara penting.

Karbohidrat

Karbohidrat akan memproduksi karbon dioksidan saat dicerna oleh bakteri dalam tubuh. Karenanya, karbohidrat juga bisa menyebabkan produksi gas berlebih.? Untuk mencegahnya, kurangi konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat. Selain itu, hindari juga minuman bersoda atau minuman berpemanis. Karena soda dan minuman berpemanis akan menyebabkan Anda sering kentut.

Zat tepung

Makanan yang mengandung banyak zat tepung seperti kentang, gandum, dan lainnya juga bertanggung jawab untuk produksi gas berlebih dalam perut. Hindari makanan yang mengandung zat tepung banyak sebelum menghadiri acara-acara penting agar Anda tidak banyak kentut.

Rokok

Merokok juga salah satu hal yang bisa menyebabkan Anda sering buang gas. Ini memberikan Anda satu lagi alasan untuk segera berhenti merokok. Selain masalah kentut, rokok juga buruk untuk kesehatan jantung, paru-paru, dan tubuh secara keseluruhan. Merokok akan mengumpulkan banyak gas buangan dalam tubuh menjadi satu dalam sistem Anda dan mengeluarkannya menjadi kentut.

Cara mengatasinya

Itu adalah empat hal yang bisa menyebabkan Anda banyak membuang gas. Lantas, bagaimana cara cepat untuk mengatasinya? Anda bisa menggunakan obat untuk mengurangi rasa kembung pada perut. Obat anti-kembung akan membantu membersihkan gas yang berkumpul dalam perut dan mencegah Anda kentut.

Jika Anda tak ingin sering buang gas, sebaiknya hindari hal-hal tersebut. Anda juga bisa meminum obat anti-kembung agar tak sering kentut. (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bisa Sebabkan Sejumlah Masalah Kesehatan, Ketahui Dampak dari Menahan Kentut
Bisa Sebabkan Sejumlah Masalah Kesehatan, Ketahui Dampak dari Menahan Kentut

Menahan kentut bisa sebabkan sejumlah masalah kesehatan pada tubuh sehingga perlu untuk dihindari.

Baca Selengkapnya
Lebih dari Sekedar Rasa Malu: Risiko Serius Menahan Kentut
Lebih dari Sekedar Rasa Malu: Risiko Serius Menahan Kentut

Banyak orang yang mencoba menahan kentut, terutama di tempat umum. Ternyata, tindakan ini bisa mempunyai konsekuensi negatif bagi kesehatan.

Baca Selengkapnya
6 Kebiasaan yang Kerap Tak Disadari Bisa Membuat Perut Semakin Buncit, Demi Kesehatan dan Penampilan
6 Kebiasaan yang Kerap Tak Disadari Bisa Membuat Perut Semakin Buncit, Demi Kesehatan dan Penampilan

Memiliki perut buncit bisa berdampak buruk tak hanya bagi kesehatan namun juga pada penampilan.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Memahami penyebab perut begah adalah langkah pertama untuk mengatasi kondisi ini.

Baca Selengkapnya
Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Menahan Buang Air Besar bagi Kesehatan Anda
Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Menahan Buang Air Besar bagi Kesehatan Anda

Berikut adalah beberapa bahaya yang diakibatkan dari menahan buang air besar.

Baca Selengkapnya
Kurangi Ketergantungan Obat, Begini Pola Hidup Sehat untuk Cegah Naiknya Asam Lambung
Kurangi Ketergantungan Obat, Begini Pola Hidup Sehat untuk Cegah Naiknya Asam Lambung

Menjalankan pola hidup yang sehat memiliki peranan yang besar dalam membantu mencegah serta mengatasi risiko-risiko berbagai penyakit.

Baca Selengkapnya
Awas! 10 Makanan Ini Ternyata Bikin Kentut Jadi Bau Busuk
Awas! 10 Makanan Ini Ternyata Bikin Kentut Jadi Bau Busuk

Kentut merupakan respon alami tubuh untuk mengeluarkan gas yang berlebihan dalam perut. Namun ada 10 makanan dan minuman yang menyebabkan kentut menjadi bau.

Baca Selengkapnya