Ini biang keladi yang sebabkan si kecil mudah alergi
Merdeka.com - Si kecil mudah alergi pada makanan? Para peneliti kesehatan sebelumnya telah menemukan bahwa paparan awal alergi makanan dapat mengurangi risiko anak-anak mengembangkan alergi pada makanan.
Hanya saja mereka belum bisa menjelaskan alasan anak-anak mampu mengatasi alergi tersebut atau alasan anak-anak lebih rentan pada alergi saat mereka belum pernah mengalaminya.
Melansir dari medicaldaily.com, Penelitian terbaru yang datang dari La Jolla Institute for Allergy and Immunology mencoba mengungkap misteri tersebut dengan melakukan uji coba pada tikus dengan menggunakan antigen.
-
Kenapa anak mengalami alergi? Alergi pada anak bisa disebabkan oleh faktor genetik dan paparan zat tertentu seperti serbuk sari, bulu binatang, jamur, dan tungau debu.
-
Apa saja gejala alergi pada anak? Gejala alergi pada anak bisa bervariasi, tergantung pada jenis alergen dan cara tubuh meresponsnya. Beberapa anak mungkin mengalami gejala kulit, seperti ruam, gatal-gatal, atau bengkak. Alergi makanan dapat menyebabkan reaksi gastrointestinal, mual, muntah, atau diare.
-
Bagaimana cara mengatasi alergi pada anak? Alergi pada anak dapat diatasi dengan langkah-langkah yang tepat. Untuk mendeteksi penyebab alergi pada anak, dokter dapat melakukan tes darah atau tes tusuk kulit.
-
Kenapa alergi susu terjadi pada anak-anak? Ini karena sistem kekebalan tubuh mereka belum sepenuhnya berkembang, sehingga lebih mungkin bereaksi terhadap protein susu.
-
Kapan anak mengalami alergi? Alergi pada anak dapat menyebabkan berbagai gejala yang bervariasi, tergantung pada jenis alergen yang memicu reaksi alergi dan sistem tubuh anak yang terpengaruh.
-
Apa saja pemicu alergi makanan? Pemicu umum alergi makanan melibatkan kacang, ikan, susu, telur, dan makanan laut.
Antigen bertanggung jawab untuk menginformasikan tubuh ketika zat asing (termasuk makanan) telah memasuki tubuh. Jika ada zat yang dianggap tak akrab dengan tubuh, maka sistem kekebalan tubuh akan meresponnya sebagai bahaya dan mencoba untuk melawannya.
Dalam percobaan tersebut, agar tikus menjadi bebas antigen , mereka dibesarkan di lingkungan yang bebas kuman dan hanya diberi asupan asam amino. Tanpa tersentuh antigen, tikus ini meniru atau mirip dengan bayi atau balita yang belum tersentuh oleh makanan.
Penggunaan tikus bebas antigen didasarkan pada anggapan bahwa dari waktu ke waktu sistem kekebalan tubuh belajar menoleransi makanan yang pada awalnya dianggap sebagai bahaya.
Selama uji coba, para peneliti mengidentifikasi bahwa makanan dan bakteri baik menghasilkan jenis sel T regulator (Tregs) yang unik . Ini karena tikus yang bebas kuman hanya mendapatkan makanan dari Tregs.
Karena tikus bebas kuman sangat rentan pada alergi, para peneliti berasumsi bahwa kehadiran makanan dan mikroba diinduksi dari Tregs diperlukan untuk mencegah alergi makanan.
Para peneliti berkesimpulan bahwa toleransi makanan diperoleh dan melibatkan populasi spesifik Tregs berkembang mengikuti makanannya. Secara keseluruhan, penelitian tersebut menunjukkan bahwa anak-anak lebih rentan terhadap alergi makanan, karena mereka hanya mengonsumsi jenis makanan yang lebih sedikit. Dan ketika mereka mengonsumsi lebih banyak, tubuh akan terbiasa dengan antigen tersebut dan reaksi alergi dapat dihindari.
(mdk/SRA)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut gejala alergi serbuk sari pada anak dan cara mengatasinya.
Baca SelengkapnyaGejala alergi pada anak bisa bervariasi, tergantung pada jenis alergen dan cara tubuh meresponsnya.
Baca SelengkapnyaAlergi pada bayi bisa terjadi karena sejumlah hal dan perlu disadari secara cepat oleh orangtua.
Baca SelengkapnyaAnak-anak rentan terhadap rhinitis alergi karena sistem kekebalan tubuh mereka masih berkembang dan lebih sensitif.
Baca SelengkapnyaPahami apa saja gejala alergi udang yang paling umum agar Anda bisa segera mengatasinya dengan tepat.
Baca SelengkapnyaAlergi dingin adalah kondisi di mana paparan suhu rendah menyebabkan reaksi alergi pada kulit anak-anak.
Baca SelengkapnyaAlergi susu sapi membuat sistem kekebalan tubuh merespons protein dalam susu sebagai zat asing yang berbahaya.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang cara mengatasi biduran pada anak yang perlu diketahui oleh bunda.
Baca SelengkapnyaBiang keringat pada bayi adalah kondisi di mana kelenjar keringat mengalami penyumbatan atau iritasi.
Baca SelengkapnyaMasalah rinitis alergi pada anak bisa menunjukkan gejala khas yang perlu dipahami oleh orangtua.
Baca SelengkapnyaAnak yang didiagnosis memiliki alergi susu sapi sebaiknya tidak diberikan susu kambing atau produk turunannya.
Baca SelengkapnyaKondisi ini terjadi ketika sistem kekebalan tubuh salah mengidentifikasi protein susu, baik dari susu sapi maupun susu nabati, sebagai zat berbahaya.
Baca Selengkapnya