Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jangan keburu panik saat bayi lahir kuning!

Jangan keburu panik saat bayi lahir kuning! ilustrasi bayi. ©www.momjunction.com

Merdeka.com - Setiap minggu, merdeka.com membuka layanan tanya jawab seputar masalah kesehatan. Dalam proyek ini, kami bekerja sama dengan tim dokter dari meetdoctor.com yang akan memberi jawaban atas pertanyaan yang disampaikan oleh pembaca. Berikut adalah salah satu pertanyaan yang sudah sampai di redaksi merdeka.com.

Pertanyaan

Apa penyebab bayi kuning (munculnya warna kuning pada bayi yang baru lahir)? Dan apakah itu berpengaruh pada perkembangannya nanti?

Jawaban

Jaundice adalah perubahan warna kuning pada kulit dan mata bayi yang baru lahir. Jaundice terjadi karena darah bayi mengandung kelebihan bilirubin, pigmen berwarna kuning pada sel darah merah. Jaundice adalah kondisi umum, terutama pada bayi lahir sebelum usia kehamilan 38 minggu (bayi prematur) dan bayi yang diberi ASI. Jaundice biasanya terjadi karena hati bayi belum cukup matang untuk menyingkirkan bilirubin dalam aliran darah.

Jaundice dapat bersifat fisiologis (normal) dan bersifat patologis (disebabkan penyakit/ kelainan organ). Jaundice fisiologis biasanya muncul pada hari kedua atau ketiga kehidupan. Sedangkan bayi kuning yang timbul di luar kerangka waktu tersebut dapat disebabkan oleh faktor lainnya seperti:

1. Pendarahan internal (hemorrhage)

2. Infeksi pandarahan (sepsis)

3. Infeksi virus atau bakteri

4. Ketidakcocokan antara darah ibu dan darah bayi

5. Kerusakan hati

6. Kekurangan enzim

7. Kelainan sel darah merah bayi

8. Dehidrasi

Pada jaundice yang sifatnya patologis, tentunya kondisi ini dapat berpengaruh negatif untuk tumbuh kembang janin mengingat bilirubin itu sendiri dapat bersifat racun bila jumlahnya berlebihan dalam tubuh. Beberapa komplikasi yang dapat timbul antara lain kejang, gangguan pendengaran, dan gangguan intelektual. Oleh sebab itu, sebaiknya segera periksakan si Kecil ke dokter apabila ia mengalami perubahan warna menjadi kuning.

Dijawab oleh dr. Nina Amelia Gunawan

Minggu ini merdeka.com mengusung tema seputar Alzheimer dan Dementia. Punya pertanyaan? Yuk kirim pertanyaan Anda ke support@merdeka.com. Jangan lupa sertakan alamat akun media sosial Anda juga yah. (mdk/feb)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kelainan Bawaan Berupa Kista Duktus Koledokus Bisa Sebabkan Bayi Lahir Kuning
Kelainan Bawaan Berupa Kista Duktus Koledokus Bisa Sebabkan Bayi Lahir Kuning

Kondisi bayi yang terlahir kuning bisa terjadi akibat kelainan bawaan berupa kista.

Baca Selengkapnya
Waspadai Adanya Masalah Jantung Bawaan pada Bayi yang Lahir dalam Kondisi Biru
Waspadai Adanya Masalah Jantung Bawaan pada Bayi yang Lahir dalam Kondisi Biru

Bayi yang lahir dalam kondisi kelainan jantung bawaan biasanya menundukkan kondisi berwarna biru yang khas.

Baca Selengkapnya
Pahami Tanda Bahaya saat Persiapan Persalinan yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil
Pahami Tanda Bahaya saat Persiapan Persalinan yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil

Respons yang cepat perlu dilakukan dalam mengenali tanda bahaya saat persiapan persalinan oleh ibu hamil.

Baca Selengkapnya
Tinja Pertama Bayi Ternyata Punya Nama Tersendiri, Kenali Apa Itu Meconium
Tinja Pertama Bayi Ternyata Punya Nama Tersendiri, Kenali Apa Itu Meconium

Meconium adalah istilah yang digunakan untuk menyebut tinja pertama bayi yang baru lahir.

Baca Selengkapnya
Ini Hal yang Perlu Diketahui oleh Orangtua Terkait Perubahan Kulit Bayi
Ini Hal yang Perlu Diketahui oleh Orangtua Terkait Perubahan Kulit Bayi

Saat lahir, kulit bayi tampak putih, namun seiring bertambahnya usia, warna kulitnya bisa berubah.

Baca Selengkapnya
7 Mitos Makanan Ibu Hamil yang Sering Disalahpahami, Ketahui Faktanya
7 Mitos Makanan Ibu Hamil yang Sering Disalahpahami, Ketahui Faktanya

Terdapat berbagai mitos makanan ibu hamil yang sering disalahpahami karena tidak memiliki dasar yang jelas.

Baca Selengkapnya
8 Mitos Ibu Hamil yang Sering Dipercaya, Ketahui Penjelasan Faktanya
8 Mitos Ibu Hamil yang Sering Dipercaya, Ketahui Penjelasan Faktanya

Terdapat berbagai macam mitos ibu hamil tanpa penjelasan ilmiah dan fakta yang jelas.

Baca Selengkapnya
7 Kondisi pada Bayi yang Sering Buat Orangtua Cemas Padahal Tidak Berbahaya
7 Kondisi pada Bayi yang Sering Buat Orangtua Cemas Padahal Tidak Berbahaya

Sejumlah kondisi kesehatan pada bayi sebenarnya normal terjadi tanpa harus menimbulkan kekhawatiran orangtua.

Baca Selengkapnya
Tanda-Tanda Mau Melahirkan Bayi Perempuan, Lengkap Beserta Penjelasannya
Tanda-Tanda Mau Melahirkan Bayi Perempuan, Lengkap Beserta Penjelasannya

Beberapa orang percaya bahwa ada tanda-tanda khusus yang dapat menunjukkan apakah bayi yang akan lahir adalah perempuan.

Baca Selengkapnya
Air Kelapa Diminum Ibu Hamil Bikin Kulit Bayi Putih, ini Penjelasan Dokter
Air Kelapa Diminum Ibu Hamil Bikin Kulit Bayi Putih, ini Penjelasan Dokter

Air kelapa salah satu minuman yang memiliki banyak manfaat bagi ibu hamil (bumil).

Baca Selengkapnya
Amankah Ibu Hamil Makan Makanan Pedas? Begini Penjelasannya
Amankah Ibu Hamil Makan Makanan Pedas? Begini Penjelasannya

Meski aman dan boleh dikonsumsi, bukan berati ibu hamil bisa makan pedas setiap hari dan berlebihan. Tetap ada efeknya jika kebanyakan makan pedas.

Baca Selengkapnya
Tanda Bayi Kekurangan Zat Besi, Kulit Pucat dan Sering Rewel
Tanda Bayi Kekurangan Zat Besi, Kulit Pucat dan Sering Rewel

Kekurangan zat besi pada bayi dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan sehingga patut diperhatikan.

Baca Selengkapnya